PROPOSAL Dies Natalis ke-72 Universitas Indonesia UNIVERSITAS INDONESIA 22-23 FEBRUARI 2022
LEMBAR PENGESAHAN Depok, 29 September 2021 Proposal ini disusun untuk melaksanakan kegiatan Dies Natalis ke-72 Universitas Indonesia dengan tema “From, University of Indonesia. To, Indonesia Diversity” pada tanggal 22-23 Februari 2022. Ketua Pelaksana Rektor Universitas Indonesia Saga Pradipta J, S.I.Kom, M.I.Kom Prof. Arjuna Angger, S.E., M.A., Ph. D DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 1
KATA PENGANTAR Puji dan syukur kami panjatkan kepada kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, hal itu karena ridho-Nya kami bisa merampungkan proposal kegiatan Dies Natalis Universitas Indonesia ke – 72 yang mengusung tema “From, University of Indonesia. To, Indonesia Diversity”. Kegiatan ini akan diadakan pada tanggal 2 Februari 2022 dan 23 Februari 2022. Keberhasilan pasti sangat sulit untuk ditemukan, karenanya kami selaku orang-orang yang menyusun proposal ini tak akan luput dari kesalahan. Maka dari itu, kami sangat berharap kepada pembaca untuk memberikan kami kritik maupun saran yang bisa memotivasi untuk menuju kearah yang lebih baik lagi. Ucapan terimakasih kepada seluruh pihak di Universitas Indonesia yang ikut membantu dan juga berkontribusi didalam penyelenggaraan kegiatan Dies Natalis Unversitas Indonesia ke - 72 kali ini. Dan kami mohon maaf dari segala kekurangan dan juga kesalahan kami sebagai panitia pelaksanaan acara Dies Natalis Universitas Indonesia ke – 72. Jakarta, 29 November 2021 Panitia Pelaksana DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 2
LATAR BELAKANG Universitas Indonesia adalah kampus modern, komprehensif, terbuka, multi budaya, dan humanis yang mencakup disiplin ilmu yang luas. Cikal bakal UI bermula pada tahun 1849 dan UI merupakan representasi institusi pendidikan dengan sejarah paling tua di Asia. Telah menghasilkan lebih dari 400.000 alumni, UI secara kontinyu melanjutkan peran pentingnya di level nasional dan dunia. Bagaimanapun UI tidak bisa melepaskan diri dari misi terkininya menjadi institusi pendidikan berkualitas tinggi, riset standar dunia dan menjaga standar gengsi di sejumlah jurnal internasional. UI secara aktif mengembangkan kerja sama global dengan banyak perguruan tinggi ternama dunia. Selain itu, UI saat ini juga memperkuat kerjasamanya dengan beberapa asosiasi pendidikan dan riset diantaranya: APRU (Association of Pacific Rim Universities) dengan peran sebagai Board of Director, AUN (ASEAN University Network), and ASAIHL (Association of South East Asia Institution of Higher Learning). Dengan banyaknya prestasi dan pencapaian yang telah dicapai oleh Universitas Indonesia. Maka dari itu acara Dies Natalis yang ke – 72 ini hadir untuk mengapresiasi kepada para dosen, staff maupun mahasiswa Universitas Indonesia. Dies Natalis ke – 72 ini memiliki tema yang unik yaitu From, University of Indonesia. To, Indonesia Diversity. Tema tersebut berkaitan dengan kondisi sekarang ini yaitu di masa pandemi. Semoga dengan adanya acara ini dapat memberikan energi positif bagi warga Universitas Indonesia untuk lebih maju lagi. DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 3
TEMA KEGIATAN “From, University of Indonesia. To, Indonesia Diversity” DESKRIPSI KEGIATAN Dalam merayakan hari jadi yang ke-72, Universitas Indonesia (UI) akan mengadakan serangkaian kegiatan Dies Natalis, yang akan diselenggarakan pada 2 Februari 2022 dan 23 Februari 2022 di Kampus UI, Depok. Tema Dies Natalis UI tahun ini adalah “From, University of Indonesia. To, Indonesia Diversity”. Sebagai bentuk apresiasi kebangkitan negara Indonesia dalam melawan pandemi Covid - 19, dengan mengadakan acara yang mengangkat kembali tema keanekaragaman budaya di Indonesia, yang semuanya telah berjuang dalam melawan pandemi Covid-19 ini. Serta, memberikan apresiasi kepada seluruh sivitas akademika UI, yang telah berkontribusi dalam melawan pandemi ini di setiap daerahnya masing - masing. Tema tersebut dipilih karena kami ingin mengapresiasi perjuangan sivitas akademika UI pada daerahnya masing - masing dalam melawan pandemi Covid-19, dengan memberikan sebuah acara yang dapat diibaratkan sebagai ‘hadiah apresiasi’ dan hiburan bagi sivitas akademika UI yang sudah berjuang, hingga negara Indonesia bisa bangkit kembali. Bentuk kegiatan yang mengisi dies natalis antara lain adalah sidang terbuka yang akan berlangsung pada 2 Februari 2022. Pada sidang terbuka ini, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nadiem Makarim rencananya akan memberikan orasi ilmiah dan melakukan peluncuran Center for Independent Learning UI (CIL UI). Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, dan Menteri Riset dan Teknologi/Kepala BRIN, Bambang Brodjonegoro, juga direncanakan hadir untuk memberi sambutan dan membuka acara. Pada 23 Februari 2022, mata acara yang akan berlangsung diantaranya adalah kegiatan talk show oleh Dian Sastro (Seniman)* pengumuman penerima penghargaan “Video Apresiasi Daerah Terbaik dalam Melawan Pandemi Covid-19”, pengumuman pemenang berbagai lomba, dan hiburan musik. Lomba tersebut dilaksanakan sepanjang Januari-Februari 2022, antara lain lomba grup vokal, lomba tarian tradisional daerah, lomba teater cerita legenda daerah, lomba cipta lagu, serta lomba fashion show. Lomba yang diadakan ditujukan bagi seluruh warga UI. Kegiatan dies natalis ini nantinya akan dapat diikuti oleh masyarakat umum secara daring pada akun Youtube resmi UI dan zoom resmi dari panitia. DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 4
TUJUAN KEGIATAN Melakukan refleksi dan bersyukur atas pencapaian Universitas Indonesia sejak 1849. Memberikan apresiasi kepada seluruh mahasiswa, dosen, pegawai, alumni, mitra dan pemangku kepentingan atas kerja keras, perhatian dan dukungan yang telah diberikan kepada Universitas Indonesia. Mencapai publisitas positif di media denganberbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam rangkaian acara Dies Natalis ke-72 Universitas Indonesia. WAKTU DAN TEMPAT Waktu Rangkaian acara berlangsung pada tanggal 22-23 Februari 2022. Tempat Kampus Universitas Indonesia - Depok dan Ruang Virtual Online Zoom Meeting dan Channel Youtube Universitas Indonesia PESERTA Keluarga Besar Universitas Indonesia DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 5
SUSUNAN KEPANITIAAN KETUA DR. IR. SAGA PRADIPTA J. S.H. PH.D WAKIL KETUA DR. LIM EUGENE S. M.S. SEKRETARIS 1. SARAH ANJANI, M.SC BENDAHARA 2. DR. SHERIN DAYANA, M.SI 1. PROF. IR. JON KIWANG, PH.D 2. IRENE BIANCA, M.KOM 3. IR. AYUNA CAMELIA MALIK, M.S. DIVISI ACARA 1. IR. HASBI TAPIHERU, M.T 2. IR. M KAHFI SYAHREZA, M.S DIVISI DANA 1. DRS. SONYA MIRANDA A, M.S 2. DR. M JERICHO SATRIYO DIVISI HUMAS 1. DRS. ADINATA SADIMAS, M.SI 2. JUANANDA ABRELLY, S.T., M.T. DIVISI 1. GIBRAN KALARIAS, S.H KONSUMSI 2. DR. IR. HANUM SALSABELLA, M.S., M.SC SEKSI 1. RATU AMIRA (KETUA BEM UI) KEMAHASISWAAN 2. CINDY NAOMI YUVIA (ANGGOTA BEM UI) 3. BINTANG PRATAMA PUTRA (ANGGOTA BEM UI) DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 6
SUSUNAN ACARA DAY 1 WAKTU KEGIATAN JAM DURASI 9.00-9.30 30' UNDANGAN MEMASUKI ZOOM MEETING 9.30-9.45 15' PEMBUKAAN 9.45-10.00 15' MENYANYIKAN INDONESIA RAYA 10.00-10.05 5' PEMBACAAN DOA 10.05-10.10 5' MENYANYIKAN HYMNE UNIVERSITAS INDONESIA 10.10-10.20 10' PEMBUKAAN SIDANG TERBUKA 10.20-10.30 10' PIDATO REKTOR 10.30-10.50 20' 10.50-10.55 5' PELUNCURAN CENTER FOR INDEPENDENT LEARNING UI 10.55-11.05 10' 11.05-11.10 5' PERSEMBAHAN LAGU 11.10-11.15 5' PENYAMPAIAN ORASI MATERI 11.15-11.20 5' SAMBUTAN MENTERI KEUANGAN SAMBUTAN MENRISTEK 11.20-11.30 10' UCAPAN SELAMAT KETUA MPR&DPR UCAPAN SELAMAT MAJELIS WALI AMANAT UI DEWA GURU BESAR UI, SENAT AKADEMI 11.30-11.35 5' PERSEMBAHAN LAGU 11.35-11.40 5' PENUTUPAN SIDANG TERBUKA 11.40-11.45 5' REKTOR MENINGGALKAN RUANGAN 11.45-12.00 15' PENUTUPAN & PEMOTONGAN TUMPENG DAY 2 WAKTU KEGIATAN JAM DURASI 12.30-13.00 30' PENAYANGAN IKLAN SPONSOR 13.00-13.15 15' PENAYANGAN UCAPAN SELAMAT 13.15-13.20 5' 13.20-13.30 10' PENAMPILAN PERSEMBAHAN DARI BIDANG RISTEK&INOVASI PEMBUKAAN 13.30-13.40 10' SAMBUTAN REKTOR 13.40-13.45 5' PENAYANGAN IKLAN SPONSOR 13.45-14.15 30' TALKSHOW KAMPUS MERDEKA 14.15-14.25 10' PEMBERIAN PENGHARGAAN NARASUMBER 14.25-14.30 14.30-14.45 5' PENAYANGAN IKLAN SPONSOR 15' PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA 14.45-15.05 20' PENAYANGAN PEMENANG LOMBA 15.05-15.15 10' PENGUMUMAN PEMENANG DOORPRIZE 5' PERSEMBAHAN STAND UP COMEDY 15.15-15.20 15.20-15.30 10' PENUTUPAN ACARA DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 7
ANGGARAN DANA NO. KETERANGAN JUMLAH 1 NARASUMBER 30.000.000 2 KONSUMSI 10.000.000 3 SOUVENIR NARASUMBER 10.000.000 4 HADIAH JUARA LOMBA 10.000.000 5 DOORPRIZE 6 BRANDING 1.000.000 7 STUDIO 1.000.000 8 LOGISTIK 5.000.000 9 BIAYA TAK TERDUGA 2.000.000 3.000.000 TOTAL KESELURUHAN 72.000.000 DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 8
PENUTUP Demikian proposal ini kami buat. Semoga dengan terselenggaranya Dies Natalis dapat menjadi pedoman bagi mahasiswa Universitas Indonesia untuk Bersama- sama melawan pandemi. Kami berharap acara Dies Natalis 2021 dapat berjalan dengan lancar. Atas perhatian dan dukungan Bapak/Ibu, kami ucapkan terimakasih. DIES NATALIS KE-72 UNIVERSITAS INDONESIA 9
Search
Read the Text Version
- 1 - 10
Pages: