Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore Sejarah Kerajaan-Kerajaan di Indonesia

Sejarah Kerajaan-Kerajaan di Indonesia

Published by celine.elicia05, 2023-02-26 12:28:44

Description: Sejarah Kerajaan-Kerajaan di Indonesia berisi rangkuman kerajaan Hindu, Buddha, dan Islam yang dipelajari di kelas VII kurikulum 2013.

Keywords: Kerajaan,Hindu,Buddha,Islam

Search

Read the Text Version

CF By : Celine Felicia 吕紫琳 KerajaaSenj-aKraehrajaan Di Indonesia Rangkuman SMP Kelas VII

CF 吕紫琳 By : Celine Felicia Sejarah Kerajaan-Kerajaan Di Indonesia Rangkuman SMP Kelas VII

Daftar Isi Daftar Isi 01 Kerajaan Hindu-Buddha 1.Kerajaan Kutai 02 2.Kerajaan Tarumanegara 03 3.Kerajaan Sriwijaya 04 4.Kerajaan Mataram Kuno 05 5.Kerajaan Medang 06 6.Kerajaan Kediri 07 7.Kerajaan Singasari 08 8.Kerajaan Majapahit 09 10 Kerajaan Islam (Kesultanan) 1.Kesultanan Samudera Pasai 2.Kesultanan Aceh Darussalam 11 3.Kesultanan Demak 12 4.Kesultanan Banten 13 5.Kesultanan Makassar (Gowa-Tallo) 14 6.Kesultanan Mataram 15 7.Kesultanan Ternate & Tidore 16 8.Kesultanan Banjar 17 18 19 01

Kerajaan Hindu-Buddha 02

Kerajaan Kutai PROFIL Letak Kutai 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-5 di Muara 7 Yupa (tugu batu yang Kaman, Kalimantan Timur, berfungsi sebagai tugu tepatnya di hulu sungai peringatan) yang berisi Mahakam. sejarah Kerajaan Kutai 2. Pendiri Raja Kudungga 3. Masa Kejayaan Raja Mulawarman 4. Ekonomi Peternakan, Pertanian, Perdagangan SEJARAH Yupa 03 Pada masa pemerintahannya, Raja Mulawarman memberi sedekah 20.000 ekor sapi kepada para brahmana. Keruntuhan Setelah meninggalnya Raja Mulawarman, Kutai mengalami banyak pergantian pemimpin hingga mengalami keruntuhan pada masa pemerintahan Raja Dharma Setia pada abad ke 13 M.

Kerajaan Tarumanegara PROFIL Letak Tarumanegara 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-5 di tepi 7 Prasasti : Prasasti Kebon Sungai Citarum, Jawa Barat Kopi, Prasasti Ciaruteun, Prasasti PasirAwi, Prasasti 2. Pendiri Jambu, Prasasti Muara Maharesi Jayasingawarman Cianten, Prasasti Tugu 3. Masa Kejayaan Raja Purnawarman 4. Ekonomi Pertanian, Perdagangan SEJARAH Prasasti Ciaruteun Selain dari prasasti, sejarahnya diketahui Prasasti Tugu dari catatan seorang musafir Cina yang 04 bernama Fa-Hien. Raja Purnawarman memerintahkan pembangunan irigasi dengan cara menggali sebuah saluran yang disebut dengan Sungai Gomati. Selain untuk irigasi juga untuk mencegah bahaya banjir. Keruntuhan Pada masa pemerintahan Linggawarman, terpecah menjadi 2 : Sunda dan Galuh.

Kerajaan Sriwijaya PROFIL Letak Sriwijaya 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-7 di tepian Prasasti Kedukan Bukit, Prasasti Sungai Musi, Palembang, Talang Tuwo, Prasasti Telaga Sumatera Selatan Batu, Prasasti Kota Kapur, 2. Pendiri Prasasti Karang Berahi, Prasasti Palas Pasemah dan Amoghapasa Dapuntahyang Sri Jayanasa 3. Masa Kejayaan Raja Balaputradewa 4. Ekonomi Perdagangan SEJARAH Prasasti Telaga Batu 05 Kerajaan Sriwijaya pernah menjadi pusat kegiatan ilmiah agama Buddha di Asia Tenggara dan memiliki armada laut yang kuat sehingga mampu menguasai banyak perairan di Asia Tenggara. Sejarah Kerajaan ini diketahui dari catatan I-Tsing. Keruntuhan Pada awal abad ke-11, Kerajaan Colamandala (India) melakukan penyerbuan besar-besaran ke wilayah Sriwijaya yang membuat Sriwijaya melemah. Pada akhirnya runtuh di tangan Majapahit pada 1377.

Kerajaan Mataram Kuno PROFIL 1. Berdiri Letak Mataram Kuno Sekitar abad ke-8 di Jawa PENINGGALAN Tengah Prasasti Canggal, Prasasti 2. Pendiri Kalasan, Prasasti Ligor, Prasasti Raja Sanjaya Nalanda, Prasasti Klurak, Prasasti Mantyasih 3. Masa Kejayaan Sanjaya : Candi Dieng, Dyah Balitung Gedongsongo, Prambanan Syailendra : Candi Borobudur, 4. Ekonomi Mendut, Pawon Pertanian, Maritim (Bengawan Solo) SEJARAH Sepeninggalan Rakai Panangkaran, Candi Prambanan Mataram Kuno terpecah menjadi dua: Sanjaya (Hindu) di Jawa bagian selatan dan Syailendra (Buddha) di Jawa bagian utara. Tetapi bersatu lagi setelah pernikahan Rakai Pikatan dari Sanjaya dengan Pramodhawardhani dari Syailendra. Keruntuhan Candi Borobudur Pada masa pemerintahan Sri Maharaja Rakai Wawa, Kerajaan Mataram pindah ke Jawa Timur atas saran Mpu Sindok karena meletusnya Gunung Merapi dan serangan- serangan dari Sriwijaya ke Mataram. Di Jawa Timur, Mataram dipimpin oleh Mpu Sindok. 06

Kerajaan Medang PROFIL Letak Medang 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-10 di Jawa Prasasti Mpu Sindok, Prasasti Timur Bangli 2. Pendiri Mpu Sindok 3. Masa Kejayaan Raja Airlangga 4. Ekonomi Pelayaran, Perdagangan SEJARAH Setelah memindahkan ibukota Kerajaan Mataram dari Jawa Tengah ke Jawa Timur, Mpu Sindok mendirikan dinasti baru yang bernama dinasti Isyana menggantikan dinasti Syailendra. Raja Dharmawangsa pada tahun 990 M menyerang Sriwijaya sebagai upaya mematahkan monopoli perdagangan tetapi gagal. Pada tahun 1016, terjadi penyerangan, hanya Airlangga (menantu Dharmawangsa) yang selamat. Airlangga memutuskan untuk menjadi petapa. Dan pada tahun 1019, Airlangga dinobatkan menjadi raja menggantikan Dhamawangsa oleh para pendeta Buddha. Ia pun memulihkan hubungan baik dengan Sriwijaya. Keruntuhan Pada tahun 1042, putri Airlangga, Sangrama Wijaya Tunggadewi menolak meneruskan tahta dan memilih untuk menjadi seorang petapa dengan nama Ratu Giriputri. Airlangga pun memerintahkan Mpu Bharada untuk membagi kerajaan menjadi 2 : Panjalu dan Jenggala untuk mencegah terjadinya perang saudara antara kedua putranya yang lahir dari selir. 07

Kerajaan Kediri PROFIL Letak Kediri 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-12 di tepi Kitab Baratayuda, Kitab Sungai Brantas Kresnayana, Kitab Smaradahana, 2. Pendiri Kitab Lubda Sri Jayawarsa 3. Masa Kejayaan Raja Jayabaya 4. Ekonomi Pertanian, Pelayaran, Perdagangan SEJARAH Merupakan salah satu dari pembagian wilayah oleh Airlangga, yaitu Panjalu. Setelah Airlangga wafat, terjadi perang antara Jenggala dengan Panjalu, dan dimenangkan oleh Panjalu. Raja Jayabaya terkenal dengan ramalan yang ditulinya, Jangka Jayabaya. Keruntuhan Kekuasaan Kediri berakhir pada masa Kertajaya. Karena pertentangan dengan kaum Brahmana. Para Brahmana kemudian mencari perlindungan kepada Ken Arok yang merupakan penguasa Tumapel. Pada tahun 1222 M, Ken Arok menyerang dan meruntuhkan Kediri. 08

Kerajaan Singasari PROFIL Letak Singasari 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar Tahun 1222 di Jawa Candi Kidal, Candi Singasari, Timur Candi Jago, Candi Katang Lumbang, Candi Kangenan, 2. Pendiri Prasasti Singasari, Prasasti Malurung Ken Arok 3. Masa Kejayaan Raja Kertanegara 4. Ekonomi Pertanian, Perdagangan SEJARAH Tumapel awalnya dipimpin oleh Tunggul Ametung dan digantikan Ken Arok. Akhirnya Ken Arok menyerang Kediri atas dorongan para Brahmana. Setelah Kediri runtuh, Ken Arok mendirikan Singasari. Pada tahun 1275 M, Raja Kertanegara mengirimkan tentaranya ke Melayu (Ekspedisi Pamalayu) untuk menggoyahkan kerajaan Sriwijaya, dan menahan serbuan tentara Mongol di bawah pimpinan Kaisar Kubilai Khan yang sedang melakukan perluasan wilayah di Asia Tenggara. Keruntuhan Kaisar Kubhilai Khan mengirim armada Mongol ke Pulau Jawa untuk menaklukkan Kertanegara. Tetapi perang tidak terjadi karena Kertanegara dibunuh oleh Jayakatwang (keturunan Raja Kediri) pada tahun 1292 ketika Kertanegara mengirim pasukannya ke luar Jawa sebagai persiapan perang. 09

Kerajaan MajaPahit PROFIL Letak Majapahit 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar Tahun 1293 di Jawa Candi Tikus, Candi Penataran, Timur Candi Jabung, Candi Sukuh, Candi Bajangratu, Kitab 2. Pendiri Nagarakertagama, Kitab Sutasoma Raden Wijaya 3. Masa Kejayaan Raja Hayam Wuruk 4. Ekonomi Pertanian, Kelautan, Perdagangan SEJARAH Ketika Kertanegara dibunuh, Raden Wijaya, menantu Kertanegara berhasil lolos dan akhirnya mendapat pengampunan. Jayakatwang memberikannya tanah, yang kemudian dinamai Majapahit (dari buah Maja yang rasanya pahit). Tentara yang dikirim Kubilai Khan tidak tahu kalau Kertanegara sudah mati. Raden Wijaya lalu bergabung dengan tentara Mongol dan membalaskan dendamnya kepada Jayakatwang. Ketika tentara Mongol lengah, Raden Wijaya berbalik menyerang mereka. Raden Wijaya memenangkannya dan menguasai Jawa Timur. Pada masa pemerintahan Hayam Wuruk, Majapahit berhasil menguasai sebagian besar Nusantara dan bahkan memiliki hubungan dengan kerajaan luar. Hayam Wuruk dibantu oleh Gajahmada yang terkenal dengan sumpah Palapa (tidak akan makan buah palapa sebelum menyatukan Nusantara di bawah Majapahit) Keruntuhan Kejayaan Majapahit mulai mengalami kemunduran setelah pemerintahan Hayam Wuruk berakhir. Di samping itu, terjadinya Perang Paragreg pada tahun 1401- 1406 M dan meluasnya pengaruh Islam menyebabkan kekuatan Majapahit melemah. Kerajaan Majapahit akhirnya runtuh setelah mendapat serangan pasukan Demak di bawah pimpinan Adipati Unus.. 10

Kerajaan Islam (Kesultanan) 11

KeSultanan Samudera Pasai PROFIL Letak Samudera Pasai 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar Tahun 1270 – 1275 Makam Sultanah Nahrasiyah, di sebelah utara Perlak, di Makam Sultan Malik Al-Saleh, daerah Lhokseumawe Lonceng Cakra Donya, Dirham (mata uang dari emas), Hikayat 2. Pendiri Raja-raja Pasai Sultan Malik al-Saleh 3. Masa Kejayaan Sultan Malik At-Tahir II (Sultan Ahmad) 4. Ekonomi Perdagangan SEJARAH Sumber sejarah Kesultanan Samudera Pasai antara lain diperoleh dari batu nisan Sultan Malik al-Saleh, catatan Marcopolo (seorang pedagang dari Venesia) yang singgah di Perlak tahun 1292 M, dan catatan Ibnu Batutah (seorang penjelajah dari Maroko) yang pernah singgah di Samudera Pasai tahun 1345 dan 1346 M. Samudera Pasai mempunyai peran penting dalam penyebaran Islam di Asia Tenggara. Hal ini tampak pada upaya menyebarkan Islam ke Malaka dan Patan. Keruntuhan Pada tahun 1521 M, Kesultanan Samudera Pasai dikuasai oleh Portugis, kemudian pada tahun 1524 M dikuasai oleh Sultan Ali Mughayat Syah dari Kesultanan Aceh Darussalam. Sejak itu Samudra Pasai berada di bawah kekuasaan Kesultanan Aceh Darussalam. 12

Kesultanan Aceh Darussalam PROFIL Makam Sultan Iskandar Muda 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar 1496 M di Aceh Masjid Raya Baiturrahman, Taman Sari Gunongan, 2. Pendiri Benteng Indra Patra, Meriam Sultan Ali Mughayat Syah Kesultanan Aceh, Makam Sultan Iskandar Muda 3. Masa Kejayaan Sultan Iskandar Muda 4. Ekonomi Perdagangan SEJARAH Letak Aceh 13 Pada masa pemerintahan Sultan Ali Mughayat Syah, Kesultanan Aceh menguasai banyak daerah, bahkan menyerang kapal Portugis. Sejak Malaka dikuasai Portugis, banyak pedagang memutar arah. Sehingga Kesultanan Aceh menjadi pusat perdagangan. Kesultanan Aceh juga menjalin hubungan dengan kesultanan Islam di Timur Tengah. Sultan Iskandar Muda pernah berupaya merebut Malaka, tetapi gagal. Keruntuhan Sepeninggal Sultan Iskandar Thani, Kesultanan Aceh lambat laun mulai mengalami kemunduran dan bertahan sampai awal abad ke-20 M.

Kesultanan Demak PROFIL Letak Demak 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-15 di Masjid Agung Demak, Makam Demak Sunan Kalijaga, Soko Guru (4 tiang penyangga dari kayu utuh), 2. Pendiri Dampar Kencana (singgasana Raden Patah raja) 3. Masa Kejayaan Sultan Trenggana 4. Ekonomi Pertanian, Perdagangan, Pelayaran SEJARAH Awalnya merupakan bagian dari Majapahit. Tetapi seiring Majapahit melemah, kawasan Demak menjadi mandiri dan berubah menjadi kesultanan. Kemudian pelabuhan-pelabuhan di Kesultanan Demak berkembang setelah jatuhnya Malaka di tangan Portugis. Pada tahun 1512 M dan 1513 M, Adipati Yunus pernah mengirim pasukan untuk membebaskan Malaka, namun gagal. Kesultanan Demak terkenal akan Walisongo yang menyebarkan agama Islam di seluruh Nusantara. Ketika pemerintahan Sultan Trenggana, banyak wilayah yang ditaklukkan. Salah satunya adalah pesisir utara Jawa Barat oleh Fatahillah yang turut merintis berdirinya kesultanan Banten dan Cirebon. Keruntuhan Setelah Sultan Trenggana wafat, Kesultanan Demak mengalami kemunduran. Salah satu penyebabnya adalah konflik dalam keluarga untuk memperebutkan tahta Demak. Jaka Tingkir (menantu Sultan Trenggana) yang meredam pemberontak Aria Panangsang kemudian memindahkan pusat pemerintahan Demak ke daerah Pajang. 14

Kesultanan Banten PROFIL Letak Banten 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-16 di Danau Tasikardi, Keraton Banten Surosowan, Keraton Kaibon, Benteng Speelwijk, Masjid 2. Pendiri Agung Banten, Meriam Ki Amuk Sunan Gunung Jati 3. Masa Kejayaan Sultan Ageng Tirtayasa 4. Ekonomi Perdagangan SEJARAH Awalnya ditaklukkan Fatahillah dari Kesultanan Demak. Kemudian ia membangun benteng Surosowan dan mengembangkan Banten menjadi pusat perdagangan dan penyebaran agama Islam. Ketika Kesultanan Demak melemah, Banten bisa lepas dan menjadi Kesultanan sendiri. Pada masa pemerintahan Sultan Ageng Tirtayasa, Banten banyak dikunjungi bangsa asing untuk berdagang. Sultan Ageng Tirtayasa juga menolak kerja sama dan kemauan VOC untuk menerapkan monopoli perdagangan. Keruntuhan Kesultanan Banten mulai mengalami kemunduran sejak terjadi perselisihan antara Sultan Ageng Tirtayasa dengan putranya, Sultan Haji. Sultan Haji cenderung mau berkompromi dengan VOC. Dengan bantuan VOC, Sultan Haji berhasil mengalahkan kekuasaan Sultan Ageng Tirtayasa. Setelah itu, Banten berada di bawah pengaruh VOC. 15

KeSultanan Makassar (Gowa-Tallo) PROFIL 1. Berdiri Benteng Rotterdam Sekitar abad ke-16 di Letak Gowa-Tallo Sulawesi Selatan PENINGGALAN 2. Pendiri Balla Lompoa (kediaman Raja Tumanurung Bainea Gowa), Benteng Somba Opu, Benteng Rotterdam, Masjid 3. Masa Kejayaan Tua Katangka, Kompleks Sultan Hasanuddin Kuburan Raja Tallo dan Gowa 4. Ekonomi Perdagangan SEJARAH Terdiri dari 2 kerajaan, Gowa dan Tallo. Lalu bersatu di bawah kepemimpinan raja Gowa. Raja Tallo pun menjadi Mangkubumi. Setelah menganut Islam, berubah menjadi Kesultanan Makassar. Sultan Hasanuddin berhasil membangun Makassar menjadi penguasa jalur perdagangan di wilayah Indonesia Bagian Timur. Beliau terkenal sebagai Ayam Jantan dari Timur karena keberaniannya melawan penjajah. Keruntuhan Pada tahun 1660 M, terjadi perang Makassar karena adanya persaingan antara kesultanan Makassar dan kerajaan Bone yang mendapat dukungan dari VOC Belanda. Perilaku Belanda yang menghalangi pelaut Makasar membeli rempah-rempah dari Maluku dan mencoba ingin memonopoli perdagangan juga menjadi terjadi penyebab perang Makassar. Dalam perang ini Kesultanan Makassar mengalami kekalahan dan terpaksa menandatangani perjanjian Bongaya yang sangat merugikan (harus mengakui kekuasaan VOC di Makassar). 16

Kesultanan Mataram PROFIL 1. Berdiri Letak Mataram Islam Sekitar tahun 1575 di Jawa PENINGGALAN 2. Pendiri Kasunanan Surakarta : Benteng Vastenburg, Pasar Sutawijaya Gedhe Hardjonagoro, Rumah 3. Masa Kejayaan Sakit Kadipolo Kesultanan Yogyakarta : Sultan Agung (Mas Rangsang) Masjid Agung Gedhe Kauman, Masjid Agung 4. Ekonomi Kraton Surakarta Pertanian, Perkebunan, Plosokuning Kehutanan SEJARAH Pada masa pemerintahan Sultan Agung, Benteng Vastenburg Mataram menguasai hampir seluruh pulau Jawa. Masjid Kauman 17 Keruntuhan Setelah Sultan Agung wafat, Kesultanan Mataram mulai mengalami kemunduran karena masuknya pengaruh Belanda. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh Belanda untuk menguasai tanah Jawa yang subur. Belanda berhasil memecah belah Mataram. Pada tahun 1755 M, dilakukan Perjanjian Giyanti yang membagi Kesultanan Mataram menjadi 2 wilayah, yaitu: Daerah Kesultanan Yogyakarta dan Daerah Kasunanan Surakarta.

Kesultanan Ternate & Tidore PROFIL Letak Ternate & Tidore 1. Berdiri PENINGGALAN Ternate : Sekitar tahun 1257 di Maluku Ternate : Istana Kesultanan Tidore : Sekitar abad ke-11 di Maluku Ternate, Masjid Jami Kesultanan Ternate, Kompleks pemakaman 2. Pendiri sultan Ternate Ternate : Baab Mashur Malamo Tidore : Istana Kerajaan Tidore Tidore : Muhammad Naqil (Kadato Kie), Masjid Sultan 3. Masa Kejayaan Tidore, Benteng Torre Dan Ternate : Sultan Baabullah Tahula Tidore : Sultan Nuku 4. Ekonomi Perdagangan (Rempah-rempah) SEJARAH Pada awalnya, Ternate yang paling makmur. Sehingga memicu persaingan antara Uli Lima yang dipimpin oleh Ternate dan Uli Siwa yang dipimpin oleh Tidore. Pada 1521 M, Portugis memasuki Maluku dan bekerjasama dengan Ternate, sedangkan Spanyol bekerjasama dengan Tidore. Kedatangan kedua bangsa Eropa tersebut memunculkan perseteruan antara Ternate-Portugis dengan Tidore- Spanyol. Perseteruan ini diselesaikan melalui Perjanjian Saragosa (Spanyol harus meninggalkan Maluku). Setelah itu, Portugis berupaya menguasai Maluku, tetapi mendapat perlawanan. Sultan Khairun dari Ternate berusaha mengusir Portugis namun gagal dan dilanjutkan oleh Sultan Baabullah. Pada tahun 1575 M, benteng Portugis di Ternate direbut dan Portugis berhasil diusir. Pada Tahun 1605 M, VOC Belanda menduduki Ambon dan berusaha menguasai Maluku. Belanda mendapat perlawanan sengit dari rakyat Maluku, diantaranya adalah perlawanan yang dipimpin oleh Sultan Nuku dari Tidore. Keruntuhan Setelah Sultan Baabullah dan Sultan Nuku wafat, 2 kesultanan ini mengalami kemunduran hingga akhirnya jatuh ke tangan Belanda dan VOC. 18

Kesultanan Banjar PROFIL Letak Banjar 1. Berdiri PENINGGALAN Sekitar abad ke-16 di Masjid Sultan Suriansyah, Masjid Kalimantan Selatan Jami Banjarmasin, Makam Sultan Suriansyah, Makam Sultan Mustain 2. Pendiri Billah, Makam Sultan Sulaiman Raden Samudera Rahmatullah, Makam Sultan Inayatullah, Kitab Sabilal Muhtadin 3. Masa Kejayaan Sultan Mustain Billah 4. Ekonomi Perkebunan, Perdagangan SEJARAH Pada awal abad ke-16 di Kalimantan Selatan terdapat tiga kerajaan, yaitu Nagara Dipa, Nagara Daha, dan Banjar. Ketika Nagara Daha menyerang Kerajaan Banjar, Raden Samudra meminta bantuan militer dan berjanji jika Kesultanan Demak membantu berperang melawan Nagara Daha, ia dan seluruh rakyatnya akan masuk Islam. Terjadilah seperti itu. Pernah lahir seorang ulama besar bernama Muhammad Arsyad ibn Abdullah Al Banjari. Atas biaya Kesultanan Banjar, Beliau pergi ke Mekkah menuntut ilmu. Sekembalinya, Beliau mengajarkan agama Islam dengan kitabnya yang terkenal, Sabil al-Muhtadin. Keruntuhan Kesultanan Banjar mengalami kemunduran setelah masa pemerintahan Sultan Adam Al Wasik billah tahun 1857 M. kemunduran ini disebabkan oleh campur tangan Belanda dalam pergantian sultan-sultan Banjar. 19

KerajaaSenj-aKraehrajaan Di Indonesia Rangkuman SMP Kelas VII Buku ini berisi rangkuman mengenai 16 kerajaan (Hindu-Buddha dan Islam) yang dipelajari di jenjang SMP (Kurikulum 2013). Diharapkan, buku ini bisa membantu ujian pembaca. CF By : Celine Felicia 吕紫琳