ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) KELAS VII SEMESTER GENAP 2020/2021 TATA SURYA SMP NEGERI 2 CEPIRING RATIH KURNIYANTI
KOMPETENSI DASAR (KD) TUJUAN PEMBELAJARAN: 1. Siswa memahami konsep mengenai tata surya melalui literasi bacaan, dan menyimak video pembelajaran. 2. Siswa membedakan karakteristik yang dimiliki oleh planet terestrial dan planet jovian, dan benda-benda langit lain dalam sistem tata surya melalui kegiatan literasi bacaan, mengamati gambar/skema, dan video. 3. Siswa memahami hukum peredaran planet melalui kegiatan literasi bacaan, mengamati gambar/skema, dan video. 4. Siswa memahami teori asal-usul tata surya melalui kegiatan literasi bacaan, mengamati gambar/skema, dan video.
APA ITU TATA SURYA? TATA SURYA (SOLAR SYSTEM) adalah kumpulan benda langit yang terdiri atas sebuah bintang yang disebut Matahari sebagai pusat, dan semua objek yang terikat oleh gaya gravitasinya, yaitu delapan planet beserta satelitnya, asteorid, komet, dan meteoroid. Planet dalam
HUKUM PEREDARAN PLANET - TEORI GEOSENTRIS menurut Claudius Ptolemy: semua benda langit bergerak mengelilingi bumi, bumi merupakan pusat tata surya. Betulkan? - TEORI HELIOSENTRIS menurut Nicolaus Copernicus: semua benda langit bergerak mengelilingi matahari. Matahari merupakan pusat tata surya. - Johannes Kepler mengembangkan teori Geosentris dan Teori Heliosentris menjadi 3 Hukum Kepler.
- Setiap planet mempunyai dua jenis gerak, yaitu gerak pada porosnya (ROTASI) dan gerak mengelilingi matahari (REVOLUSI). - Waktu yang digunakan planet untuk sekali berotasi disebut KALA ROTASI, sedangkan waktu yang diperlukan planet untuk melakukan sekali revolusi disebut KALA REVOLUSI. - Revolusi planet terjadi akibat gravitasi matahari dan gerak planet itu sendiri. - Matahari merupakan bintang terbesar yang paling dekat dengan bumi.
HUKUM KEPLER HUKUM I KEPLER - “Planet bergerak mengelilingi matahari membentuk lintasan elips dengan matahari terletak pada salah satu fokusnya”. - Berdasarkan Huku I Kepler, maka selama revolusi, posisi planet terkadang dekat atau jauh dari matahari. - Jarak terdekat planet terhadap matahari disebut PERIHELIUM. - Jarak terjauh planet terhadap matahari disebut APHELIUM.
ORBIT PLANET
HUKUM KEPLER HUKUM II KEPLER - “Dalam jangka waktu yang sama, garis yang menghubungkan planet dan matahari selama revolusi planet tersebut akan melewati bidang yang sama luasnya.”
HUKUM KEPLER HUKUM III KEPLER - “Kuadrat kala revolusi planet berbanding lurus dengan pangkat tiga jarak rata-ratanya ke matahari.”
TEORI ASAL-USUL TATA SURYA TEORI KABUT pertama kali dicetuskan oleh Immanuel Kant dan P.S. Laplace. Menyatakan bahwa mula-mula terdapat gas dan kabut yang terdiri atas hidrogen dan helium. Sebagian besar kabut hilang di jagat raya dan sisanya mendingin, menyusut, kemudian berputar dengan cepat. Bagian luarnya terlepas kemudian menggerombol membentuk planet, sedangkan bagian intinya menjadi matahari.
TEORI ASAL-USUL TATA SURYA TEORI PLANETESIMAL menyatakan bahwa matahari dan bintang pada suatu saat bergerak melintas pada jarak yang sangat dekat. Akibatnya terjadi pasang dan gas yang besar disedot dari matahari sehingga bergerak mengelilingi matahari. Kemudian suhunya turun sehingga membentuk padatan partikel-partikel keras yang ukurannya berbeda disebut planetesimal, Partikel-partikel berukuran besar sebagai inti menarik planetesimal sehingga bergabung membentuk planet-planet.
TEORI ASAL-USUL TATA SURYA TEORI PASANG SURUT menyatakan bahwa pada mulanya hanya ada matahari. Suatu saat terdapat bintang yang besarnya hampir sama dengan matahari melintas di dekatnya sehingga terjadi pasang gas pada matahari. Bagian yang terlepas dari matahari bergerak mengelilinginya membentuk gumpalan kemudian menjadi planet.
TEORI ASAL-USUL TATA SURYA TEORI BINTANG KEMBAR menyatakan bahwa tata surya terbentuk dari dua bintang kembar. Salah satu bintang meledak dan bergerak mengelilingi bintang yang tidak meledak. Bintang yang meledak tersebut membentuk planet-planet.
PLANET Berdasarkan kedudukannya terhadap asteroid, planet dibedakan menjadi planet dalam (planet terestrial) dan planet luar (planet jovian)
Planet dalam
PLANET DALAM (PLANET TERESTRIAL) CIRI PLANET DALAM: • Letak dekat dengan matahari • Berukutan kecil • Memiliki sedikit satelit, atau ada yang tidak memiliki satelit • Permukaan planet berbatu-batu • Sebagian besar planet terdiri atas mineral tahan api, seperti silikat yang membentuk kerak dan mantelnya; serta logam seperti besi; serta nikel yang membentuk inti planet tersebut. • Planet dalam: MERKURIUS, VENUS, BUMI, MARS.
PLANET DALAM (PLANET TERESTRIAL)
PLANET LUAR (PLANET JOVIAN) CIRI PLANET JOVIAN: • Terletak jauh dari matahari • Berukuran besar • Memiliki banyak satelit • Sebagian besar tersusun atas bahan ringan, seperti hidrogen, helium, metana, dan amonia. • Planet luar dan planet dalam dipisahkan oleh SABUK ASTEROID. • Planet luar: JUPITER, SATURNUS, URANUS, NEPTUNUS.
PLANET LUAR (PLANET JOVIAN)
SATELIT - SATELIT adalah benda langit yang mengelilingi planet. - Satelit mengalami tiga gerak sekaligus, yaitu rotasi, revolusi, dan bersama-sama dengan planet bergerak mengelilingi matahari. - Satelit pada planet: a. Bumi mempunyai satelit yaitu BULAN. b. Mars mempunyai dua satelit besar, satelit terbesar bernama Phobos. c. Jupiter mempunyai 50 satelit, terbesar bernama Ganymede. d. Saturnus mempunyai 53 satelit, terbesar bernama Titan. e. Uranus mempunyai 27 satelit, terbesar bernama Ariel. f. Neptunus mempunyai 13 satelit, terbesar bernama Triton. g. Merkurius dan Venus tidak memiliki satelit.
Bulan merupakan satelit alami Satelit buatan merupakan bagian yang dimiliki oleh bumi dari sistem alat komunikasi bumi
KOMET - Komet adalah benda langit yang bergerak mengelilingi matahari dengan orbit lonjong. - Komet terdiri atas debu, partikel debu bercampur es, metana, amonia, dll. - Bagian-bagian koment: a. Inti komet: ukuran lebih keci, padat, tersusun atas debu dan gas. b. Koma: daerah kabut di sekitar inti komet. c. Ekor komet: panjang, arah selalu menjauhi matahari karena dorongan dari angin dan radiasi matahari. - Komet yang terkenal adalah komet Harley yang muncul setiap 76 tahun.
BAGIAN-BAGIAN KOMET
METEOROID, METEOR, DAN METEORIT - METEOROID adalah potongan batu atau puing-puing logam (mengandung unsur besi, nikel, dan mineral lainnya) yang bergerak di luar angkasa. - Ukuran meteoroid bervariasi, mulai dari ukuran sebesar butiran pasir hingga seukuran batu sungai. - Meteoroid mengorbit matahari dengan kecepatan yang bervariasi. - METEOR adalah meteoroid yang memasuki atmosfer bumi kemudian habis terbakar oleh atmosfer bumi. - METEORIT adalah meteoroid yang tidak habis terbakar oleh atmosfer bumi dan jatuh ke bumi. Meteorit berupa sisa batuan yang panas ketika sampai di permukaan bumi.
DAPATKAH KAMU MEMBEDAKANMETEOROID, METEOR, DAN METEORIT?
PERBEDAAN METEOROID, METEOR, DAN METEORIT?
Kawah meteorit di Arizona, Amerika Serikat ini terbentuk akibat meteorit yang jatuh sampai ke permukaan bumi dan membentuk lubang yang besar di permukaan bumi
ASTEORID - ASTEROID atau PLANETOID adalah benda langit berupa potongan-potongan batu yang mirip dengan planet. - Asteroid bergerak mengelilingi matahari dan memiliki lintasan di antara MARS dan JUPITER. - Asteorid berjumlah sekitar 100.000 buah. Asteroid memiliki kala revolusi antara 4-6 tahun. - Contoh asteroid: Ceres, Icarus, Pallas, Juno, dan Vesta.
TERIMA KASIH
Search
Read the Text Version
- 1 - 31
Pages: