Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore PPT 4_Gerak pada Tumbuhan

PPT 4_Gerak pada Tumbuhan

Published by Ratih Kurniyanti, 2022-02-07 03:00:37

Description: PPT 4_Gerak pada Tumbuhan

Search

Read the Text Version

SMP NEGERI 2 CEPIRING SEMESTER GASAL TAHUN PELAJARAN 2021/2022 GERAK BENDA DAN MAKHLUK HIDUP GERAK PADA TUMBUHAN PPT BY: RATIH KURNIYANTI

KOMPETENSI DASAR (KD) TUJUAN PEMBELAJARAN 1. Peserta didik mampu menjelaskan klasifikasi dan macam-macam gerak pada tumbuhan melalui kegiatan literasi, diskusi daring, dan observasi terhadap lingkungan sekitar. 2. Peserta didik mampu menganalisis macam-macam gerak pada tumbuhan yang ada di lingkungan sekitar melalui kegiatan observasi.

HALLO .... ASSALAMUALAIKUM Kembali kita bertemu (masih dalam PJJ Daring) untuk belajar IPA? Hari ini kita akan belajar mengenai GERAK PADA TUMBUHAN. TUMBUHAN ITU BISA GERAK ATAU GAK SIH? OKE, untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari kita ikuti materi hari ini dengan sungguh-sungguh. OKE ..... OKE, STAY TUNE PADA MATERI ☺

Tumbuhan juga bisa bergerak loh .... Enggak percaya? Coba sentuhlah daun tumbuhan putri malu (Mimosa pudica). Setelah kamu sentuh daun putri malu menggunakan jarimu, apa yang terjadi pada daun putri malu tersebut? Tumbuhan memang bisa bergerak, tapi dalam hal ini, bukan bergerak-gerak karena angin atau arus air ya... beda. Kebanyakan ... gerak pada tumbuhan bukan merupakan peristiwa bergerak yang aktif (motil) seperti manusia dan hewan. Tumbuhan tidak bisa bergerak aktif karena tumbuhan tidak mempunyai sistem saraf. Kalau manusia dan hewan mempunyai sistem saraf, sistem geraknya lebih kompleks, karena dapat menerima dan menanggapi rangsang dengan lebih aktif.

GERAK PADA TUMBUHAN GERAK GERAK FOTOTROPISME ENDONOM TROPISME GEOTROPISME HIDROTROPISME GERAK GERAK TUMBUHAN HIGROSKOPIS TIGMOTROPISME GERAK ESIONOM GERAK KEMOTROPISME TAKSIS SEISMONASTI GERAK NASTI NIKTINASTI FOTONASTI THERMONASTI

GERAK ENDONOM Apa itu gerak ENDONOM? ● Gerak endonom adalah gerak yang terjadi akibat rangsang yang berasal dari dalam sel tubuh tumbuhan. ● Contoh: gerakan kloroplas pada daun tumbuhan air Hydrilla verticillata. ● Apa itu gerak siklosis? Gerak siklosis adalah gerak yang terjadi pada organel-organel di dalam sel.

GERAK HIGROSKOPIS Apa itu gerak HIGROSKOPIS? ● Gerak higroskopis adalah gerak tumbuhan akibat adanya perubahan kadar air di dalam sel tumbuhan, sehingga menyebabkan adanya penyusutan yang tidak merata pada jaringan tumbuhan. ● Contoh: buah polong yang membuka karena perubahan kadar air.

GERAK ESIONOM Apa itu gerak ESIONOM? GERAK GERAK ● Gerak ESIONOM adalah ESIONOM TROPISME gerak yang disebabkan oleh adanya rangsang yang GERAK berasal dari LUAR tubuh TAKSIS tumbuhan. GERAK NASTI ● Gerak esionom diklasifikasikan menjadi beberapa macam gerak seperti pada bagan di samping.

1. GERAK TROPISME

GERAK TROPISME Gerak tropisme adalah gerak pada tumbuhan yang arah geraknya dipengaruhi oleh arah datangnya rangsang dari luar. Gerak tropisme positif: gerak tropisme di mana gerak tumbuhan mendekati arah rangsang. Gerak tropisme negatif: : gerak tropisme di mana gerak tumbuhan menjauhi arah rangsang.

Macam-macam gerak TROPISME: FOTOTROPISME Tumbuhan yang arah tumbuhnya mendekati sumber cahaya disebut fototropisme positif sedangkan yang Foto, artinya cahaya. menjauhi cahaya disebut fototropisme negatif Gerak fototropisme adalah gerak pada tumbuhan yang arah geraknya dipengaruhi oleh arah datangnya CAHAYA.

Macam-macam gerak TROPISME: GEOTROPISME Gerak akar menuju ke pusat bumi disebut geotropisme positif, sedangkan GEO, artinya bumi. gerak batang menjauhi pusat bumi disebut geotropisme negatif. Gerak geotropisme adalah gerak pada tumbuhan yang arah geraknya dipengaruhi oleh adanya gaya gravitasi bumi.

Macam-macam gerak TROPISME: HIDROTROPISME Tumbuhan dapat terus hidup dengan mendapatkan air. HIDRO, artinya air. Contoh gerak hidrotropisme: gerak pertumbuhan akar tumbuhan menuju sumber air. Gerak hidrotropisme adalah gerak pada tumbuhan yang arah geraknya dipengaruhi oleh adanya air/sumber air.

Macam-macam gerak TROPISME: TIGMOTROPISME Gerak melilitnya sulur tumbuhan pada tempat rambatannya merupakan Gerak TIGMOTROPISME contoh gerak tigmotropisme . adalah gerak pada tumbuhan yang arah geraknya dipengaruhi oleh adanya rangsang sentuhan. Sentuhan pada gerak tropisme bukan merupakan sentuhan fisik secara langsung. Namun lebih pada kemampuan tumbuhan untuk mengenali dan menempel pada objek di sekitarnya.

Macam-macam gerak TROPISME: KEMOTROPISME Contoh kemotropisme: gerak pertumbuhan akar tumbuhan menuju sumber zat hara (pupuk) KEMO, artinya zat kimia. Gerak KEMOTROPISME adalah gerak pada tumbuhan yang arah geraknya dipengaruhi oleh adanya zat kimia.

2. GERAK TAKSIS

GERAK TAKSIS Gerak TAKSIS adalah GERAK PINDAH tempat seluruh bagian tumbuhan yang arahnya dipengaruhi oleh sumber rangsangan. Gerak taksis biasanya dilakukan oleh organisme bersel satu, misalnya pada Euglena viridis. Dalam hidupnya organisme tersebut membutuhkan cahaya untuk berfotosintesis , oleh karena itu Euglena viridis akan bergerak mendekati sumber cahaya, gerak ini disebut dengan gerak FOTOTROPISME.

3. GERAK NASTI

GERAK NASTI Gerak NASTI adalah gerak GERAK tumbuhan yang TIDAK SEISMONASTI dipengaruhi oleh ARAH datangnya rangsang. GERAK NIKTINASTI GERAK NASTI GERAK FOTONASTI THERMONASTI

Macam-macam gerak NASTI: SEISMONASTI ●SEISMO, artinya Gerak pada daun putri malu akibat diberi getaran getaran. atau sentuhan adalah contoh gerak seismonasti. ●Gerak SEISMONASTI adalah gerak nasti pada tumbuhan yang disebabkan oleh rangsangan berupa GETARAN atau SENTUHAN.

Macam-macam gerak NASTI: Daun tumbuhan bunga merak dan NIKTINASTI daun tumbuhan lamtoro akan ●Gerak NIKTINASTI menutup atau “tidur” adalah gerak nasti pada dan akan membuka tumbuhan yang saat siang hari. disebabkan oleh jam biologis, yaitu kemampuan makhluk hidup untuk mengenali periode/waktu secara alamiah, diantaranya adalah adanya siang dan malam.

Macam-macam gerak NASTI: Mekarnya bunga pukul FOTONASTI empat disebabkan oleh adanya rangsangan ●Gerak FOTONASTI cahaya sore hari. Gerak adalah gerak nasti membukanya bunga pada tumbuhan yang pukul empat disebabkan oleh tersebut disebut gerak adanya rangsang fotonasti. cahaya.

Macam-macam gerak NASTI: Gerak mekarnya bunga tulip pada musim semi THERMONASTI adalah contoh gerak termonasti . ●THERMO, artinya SUHU. ●Gerak THERMONASTI adalah gerak nasti pada tumbuhan yang disebabkan oleh adanya rangsang berupa perubahan suhu.

Pertanyaan singkat: bisakah kalian menjelaskan perbedaan antara FOTOTROPISME, FOTOTAKSIS, dan FOTONASTI? Ayo, coba pikirkan jawabanmu!

Thanks! Terima kasih sudah mengikuti pembelajaran IPA dengan sungguh-sungguh. Jangan lupa baca kembali materi ini agar kamu dapat lebih paham. Jika kalian memiliki pertanyaan mengenai materi, silakan dapat kalian sampaikan pertanyaanmu ke Guru IPA mu melalui WA. Jangan lupa pula untuk mengerjakan TUGAS yang telah diberi oleh Guru IPA mu. SEMANGAT BELAJAR! Sampai jumpa minggu depan!


Like this book? You can publish your book online for free in a few minutes!
Create your own flipbook