Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore ewarta-gpi Mamre 4 Okt

ewarta-gpi Mamre 4 Okt

Published by Gereja Penyebaran Injil Mamre, 2021-03-21 19:48:20

Description: ewarta-gpi Mamre 4 Okt

Search

Read the Text Version

WARTA JEMAAT Gereja Penyebaran Injil MAMRE Welcome to Our Home SEKRETARIAT Jika Anda baru pertama kali beribadah di GPI MAMRE Kp. Pasir Putih No. 48, Kel. Kibing dan belum memiliki tempat ibadah yang tetap, maka kami Kec. Batu Aji, Kota BATAM siap menjadi sahabat anda untuk bersekutu dan Email. [email protected] bertumbuh bersama dalam iman kepada Yesus Kristus. Account: 5516-01-016716-53-2 Untuk informasi lebih lanjut, hubungi: Kantor Gereja a/n: Gereja Penyebaran Injil Mamre BANK RAKYAT INDONESIA (BRI) Redaksi GEMBALA Warta Jemaat Pdt. Rapini Ompusunggu S,Th Layouter, Cover Designer: Monang Ridwan Kp. Pasir Putih No. 48, Kel. Kibing Kec. Batu Aji, Kota BATAM

\"Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.\" Filipi 4:8 Ayat nas di atas menegaskan betapa pentingnya mengisi pikiran dengan hal-hal yang positif karena hal itu akan berdampak dalam kehidupan kita. Pikiran kita dapat menentukan setiap perkataan dan tindakan kita. Bila yang ada dalam pikiran kita adalah hal-hal yang positif maka hal-hal yang baik akan terjadi bagi kita. Rasul Paulus menasihatkan agar pikiran setiap orang percaya diisi dengan hal- hal yang benar, mulia, adil, suci, manis, sedap didengar bajik (baik) dan semua yang patut dipuji. Untuk memiliki pikiran yang selalu positif tidak ada jalan lain selain harus taat kepada firman Tuhan. Inilah yang dilakukan Rasul Paulus: \"Kami menawan segala pikiran dan menaklukkannya kepada Kristus,\" (2 Kristus 10:5b). Menaklukkan pikiran kepada Kristus berarti kita mengisi pikiran kita dengan firman Tuhan setiap hari. Dengan firman Tuhan kita dituntun untuk selalu berpikiran positif. Itu berarti pikiran yang benar dan positif adalah modal bagi Tuhan untuk menyatakan kasih dan kuasaNya dalam kehidupan kita. Oleh karena itu \"Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus,\" (Filipi 2:5). Bagaimana dengan Saudara? Apakah hari-hari kita masih dipenuhi dengan pikiran-pikiran yang negatif? Kuatir, takut, cemas, putus asa dan sebagainya? Tanggalkan itu semua! Jangan biarkan Iblis menjajah dan menghancurkan hidup kita dengan menebar hal-hal negatif di dalam pikiran kita. Kita harus bisa melawannya! Bawa semua beban permasalahan kepada Tuhan! Kuncinya pada pikiran kita sendiri, bukan pada tangan orang lain. Ada tertulis: \"Sebab seperti orang yang membuat perhitungan dalam dirinya sendiri demikianlah ia.\" (Amsal 23:7a). Mari kita belajar untuk mensyukuri segala berkat Tuhan yang ada pada kita, itu yang akan membebaskan kita dari beban-beban kehidupan yang menjadi sumber kekuatiran dan ketakutan kita. Dengan berpikiran positif kita sedang mengaktifkan iman kita bekerja, yang ada pada saat yang tepat pasti akan terjadi dan menjadi kenyataan! Disarikan: Pertemuan Doa Puasa GPI MAMRE 03 Oktober 2020 E-Warta GPI MAMRE 04 OKTOBER 2020

Misi (mengapa/untuk-apa Gereja ada) Mempersatukan di dalam Kristus Sebagai Kepala segala sesuatu, baik yang di sorga maupun yang di bumi. ( Efesus 1 : 9 – 10 ) Visi (menjadi seperti apa Gereja diharapkan) • Menjadi Satu sama seperti Tuhan adalah Satu, ( Yohanes 17 : 11, 21, 22-23 ) • Menjadi Garam dan Terang Dunia, ( Matius 5 : 13, 14 - 16 ) • Menjangkau Dunia. ( Matius 28 : 18 - 20 ) Nilai Inti Pribadi Anggota, Rohaniwan, Pejabat & Pemimpin Gereja Akrab dengan Tuhan melalui doa, menghayati firman, mengalami kasih & kuasaNYA Bertumbuh dalam Tuhan melalui komunitas, membagi hidup, menyatakan karakter & kharismaNYA Cemerlang memuliakan Tuhan melalui hati hamba, antusias melayani, mewujudkan kehendak & rencanaNYA Strategi(kunci sukses menjalani misi mewujudkan visi) Motto: “Setia sampai akhir” Berkualitas Berdampak Bermitr a Spesifikasi sebagai: “Penggerak Kerasulan dan Kenabian” Karakteristik Gereja “Berkualitas” Kunci-kunci “Bermitra” yang efektif 1. KEPEMIMPINAN yang memberdayakan FASILITATOR yang ber misi/visi Kesatuan 2. PELAYANAN yang berdasarkan panggilan HUBUNGAN saling percaya dan ingin memberi 3. KEROHANIAN yang haus dan antusias BERASAL dari pelayanan bervisi & identitas jelas 4. STUKTUR yang tepat guna TERFOKUS pada Sasaran & Strategi, bukan Struktur 5. IBADAH RAYA yang membangkitkan inspirasi SASARAN jelas, rencana terinci & komunikasi 6. TIM KECIL yang memenuhi seluruh kebutuhan terencana 7. PENGINJILAN yang sesuai kebutuhan DIMULAI dari persamaan hingga memanfaatkan 8. HUBUNGAN yang penuh kasih perbedaan DOA dan MAKAN-BERSAMA, sebagai pengikat kebersamaan Kondisi Individu/Institusi agar “Berdampak” optimal 1. BERKARYA berdasar panggilanNYA Calling 2 BERINTERAKSI sesuai konteksnya Character 3. BERKEMBANG sesuai jamannya Competent 4. BERPEDOMAN pada tuntunanNYA Charisma E-Warta GPI MAMRE

27 SeDtember 2020 30 September 2020 Dennis Cupido Johnny Hartono Stephanie Hartono Info Jemaat Mark Daniel 1 Oktober 2020 Lisa Binti Otniel Bobsuni Birthday Ivana Moeliadjie Medina Laniwati Corner Yuliana Saduk 28 September 2020 Susanti Lohita Deborah Christine Widjaja Tan Siu Li Lucia Antonius Mariane Santoso 2 Oktober 2020 Septiana K. Tanaja Lina Kawinata Hardjono Evy Chandra Santhy Wijaya Sunjoyo Esther Ekawati Tjandra Jiniawati 3 Oktober 2020 29 September 2020 Grace Tjahyaputri Sandy Citro Danny Hadiyana Johan Karli Poei Raymond Pangalela Stephani Susanti Yuwono Hizkia Melatunan Sri Wahyuningsih Serly Tjery D Rampi Tjio Melisa Abdul Muzafar Surjaputra Yvonne Christine Widjaja Lucy Chandrawati Tedja K. Flotter Coky Ginting E-Warta GPI MAMRE 04 OKTOBER 2020

mbeGerakan Berantai lnfo Kemajelisan Doa Syafaat Bapak/Ibu/Saudara anggota seluruh jemaat GPI MAMRE yang terkasih dalam Tuhan, Kita semua Jemaat GPI MAMRE menyerukan untuk kita semua melakukan gerakan doa syafaat. Kita menyadari bahwa pada saat ini ada begitu banyak hal yang terjadi di luar kuasa manusia untuk mengatasinya. Begitu banyak ketakutan, keputusasaan, dan ketidakberdayaan terjadi di antara kita. Sebagai umat percaya, kita sama-sama dipanggil untuk berdoa dan bersyafaat bagi umat manusia di mana pun mereka berada, apa pun agama, warna kulît, suku, atau kebangsaan mereka. Doa syafaat (“sofetim” bahasa Ibrani) adalah doa umat bagi pergumulan dunia. Melalui perantaraan para pendoa syafaat, umat diajak untuk memohon pengasihan Allah akan dunia yang tercemar, agar dunia yang dikasihi Allah îni dipulihkan kembali, keadilan Allah ditegakkan, serta kasih-Nya dinyatakan di tengah-tengah dunîa. Hakim-hakim dalam Perjanjian Lama dipilih oleh Allah sebagai para perantara untuk mengantarai hubungan yang retak antara umat Israel dengan Allah, karena penyembahan berhala. Mereka adalah para juru-syafaat yang memohon, agar Allah mendamaikan manusia dengan diri-Nya dan membebaskan umat Allah dari penindasan bangsa-bangsa lain. Sebagaimana hakim-hakim dalam Perjanjian Lama, demikian pulalah kita pada saat ini. Sebagai bagian dari umat Allah yang berziarah di tengah dunia, kita juga dipanggil untuk menjadi para perantara. Doa syafaat ini akan kita lakukan secara bergiliran, sehingga setiap hari akan ada orang-orang yang berdoa. Kita bergiliran bersyafaat menurut bulan kelahiran masing- masing, sesuai dengan jadwal yang terlampir. Ada pokok-pokok doa yang kita naikkan bersama, dan juga akan ada pokok-pokok doa tambahan yang dapat disusulkan sewaktu-waktu,ketika ada situasi atau kebutuhan untuk didoakan. E-Warta GPI MAMRE E-Warta GPI MAMRE 04OKTOBER 2020

Po 1. Untuk pemerintah pusat dan pemerintah daerah di Indonesia, bahkan seluruh pemimpin dunia, agar diberikan hikmat untuk mengambil tindakan yang tepat dan cepat mengatasi pandemi Covid-19, sehingga tidak semakin meluas. 2. Untuk pemerintah pusat dan pemerintah daerah di Indonesia, bahkan seluruh pemimpin dunia, agar diberikan hikmat dalam mengambil kebijakan yang tepat untuk melindungi pelaku usaha kecil dan menengah, serta kelompok masyarakat ekonomi lemah dari dampak pandemi Covid-19. 3. Untuk seluruh masyarakat agar bersatu padu dalam mengikuti himbauan pemerintah dan tidak mudah terprovokasi oleh pemberitaan-pemberitaan miring yang dapat memicu kekacauan. 4. Untuk para ilmuwan dan peneliti di seluruh dunia agar diberikan hikmat untuk segera dapat menemukan formula vaksin Covid-19. 5. Untuk ketersediaan sabun, handsanitizer, disinfektan, masker dan alat pelindung diri (APD) bagi para tenaga medis. Juga ketersediaan bahan pangan dan kebutuhan sehari-hari bagi seluruh masyarakat. 6. Untuk tenaga medis dan setiap orang/relawan (volunteer) yang terlibat langsung dalam penanganan pandemi Covid-19, agar mereka diberikan kekuatan dankesehatan ekstra. Secara khusus berdoa bagi Tim Gugus Tugas Covid-19 yang dibentuk oleh BPMSW GKI SW Jawa Timur dan seluruh relawannya, serta Tim Gerakan Kemanusiaan Indonesia (GKI) yang bekerja dalam relasi lintas iman dan lembaga untuk pencegahan pandemi Covid-19. 7. Untuk para pasien yang dinyatakan positif Covid-19 agar dapat mengalami kepulihan. Juga untuk anggota keluarga mereka yang harus berjauhan untuk sementara waktu, agar tetap diberikan kekuatan dan pengharapan 8. Untuk setiap keluarga yang anggota keluarganya meninggal karena Covid-19, agar diberikan kekuatan dan penghiburan. 9. Untuk para pelajar dan mahasiswa yang harus belajar di rumah, agar tetap memiliki semangatdankedisiplinan dalammelaksanakan tugasbelajarsecaramandiri. 10. Untuk para pekerja/karyawan yang harus bekerja dari rumah, agar tetap memiliki semangat dan daya juang yang tinggi. 11. Untuk perusahaan-perusahaan yang bisnisnya melambat sebagai dampak dari Covid-19, agardapatbertahan dantidakmemberlakukan pemberhentian padakaryawannya. 12. Para tokoh agama agar diberikan hikmat untuk tetap dapat menjangkau dan menjadi sahabat bagi umat dalam situasi yang sulit. E-Warta GPI MAMRE 04 OKTOBER 2020

Doa 1. Doa Syafaat bagi jemaat yang sakit. 2. Doa bagi Pertumbuhan Jemaat dalam Kuantitas & Kualitas. Syafaat 3. Anggota jemaat yang dalam pergumulan dan kesulitan. 4. Anggota jemaat yang berulang tahun pada bulan oktober ini. 5. Para Pelayan-pelayan GPI “MAMRE” supaya memiliki nilai-nilai kehambaan yang taat, setia dan rela berkorban. 6. Pengembangan Sekolah Generasi Harapan (TK dan SD) agar dalam Tahun Ajaran 2020/2021 Sekolah Generasi Harapan dapat menampung siswa/si dalam TK dan SD serta tercukupi seluruh kebutuhan operasional sekolah ini. 7. Anak muda dan pelajar yang sedang menempuhstudi. 8. Para misionaris dan penginjil di berbagai pelosok yang dengan setia melayani. 9. Keutuhan NKRI dan upaya pencegahan dan penanggulangangerakan radikal. 10. Pemerintah, keamanan, sosial, ekonomi dan politik di Indonesia. 11. Bencana alam di berbagai daerah. 12. Penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia dan negara-negara terdampak. E-Warta GPI MAMRE 04 OKTOBER 2020

Info Persembahan Mengamati dan menyadari perkembangan pesat teknologi dalam keuangan saat ini, maka dipersilahkan kepada Jemaat GPI Rekening MAMRE dapat memberikan persembahan (Persepuluhan, Persembahan Ucapan Syukur, dsb) secara non-tunai. Persembahan non- tunai tersebut dapat dilakukan dengan Transfer ke rekening BRI a/n: Gereja Penyebaran Injil Mamre BANK RAKYAT INDONESIA (BRI) Bukti transfer dikirimkan melalui WA Bendahara atau melalui email Email. [email protected] . E-Warta GPI MAMRE 04 OKTOBER 2020


Like this book? You can publish your book online for free in a few minutes!
Create your own flipbook