MODUL AJAR Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Fase D Kelas VII Penyusun Dr. Novy Amelia Elisabeth Sine
KARYA ALLAH MENGUBAH MASA DEPAN MANUSIA & DUNIA Efesus 4:17-32 A. INFORMASI UMUM Nama : Dr. Novy Amelia Elisabeth Sine Email : [email protected] Pengarah Materi : Pdt. Janse B. Non-Serrano, M.Si. Dimensi : Beriman bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa Alokasi Waktu dan berakhlak mulia; Berkebinekaan Global; Gotong Royong; Mandiri; Bernalar Kritis; dan Kreatif : 2 x 2 JP (1 JP = 40 menit) Elemen Sub Elemen Allah Berkarya Allah Pencipta Capaian Pembelajaran Fase D Memahami Karya Allah dalam hidup manusia yang mengubah masa depan manusia dan dunia secara keseluruhan, mensyukuri perkembangan IPTEK dan bertanggungjawab terhadap IPTEK, memahami karya Allah melalui berbagai perubahan yang dihadirkan gereja.
PROFIL PELAJAR PANCASILA Pelajar Indonesia merupakan pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Profil Pelajar Pancasila meliputi 6 dimensi, yaitu: 1. Beriman bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia; 2. Berkebinekaan global; 3. Gotong royong; 4. Mandiri; 5. Bernalar kritis; 6. Kreatif. Keenam dimensi ini terintegrasi dalam materi \"Allah Berkarya Melalui Ciptaan-Nya\" yang meliputi: 1. Beriman bertakwa kepada Tuhan Peserta didik mengimani bahwa Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia berkarya dalam hidup manusia dan dunia ini. Peserta didik mensyukuri karya Allah yang mengubah kehidupan manusia dan dunia ini ke arah yang lebih baik. 2. Berkebinekaan Global Peserta didik menghargai kertelibatan orang- 3. Gotong Royong orang yang ada di sekitarnya untuk ikut serta berkarya dalam mengubah dunia ini ke arah yang lebih baik yaitu saling menghargai keberagaman yang ada di tengah-tengah kehidupan mereka. Peserta didik memahami bahwa kegiatan yang dilakukan bersama teman dan orang-orang di sekitarnya akan membentuk mereka menjadi remaja-remaja Kristen yang menghargai sesamanya dan membuat tugas atau pekerjaan mereka lebih mudah, ringan, dan berjalan dengan baik. 4. Mandiri Peserta didik belajar menjalani proses pembelajaran dan mengerjakan tugas-tugas secara bertanggung jawab dengan tetap termotivasi untuk mencapai hasil yang maksimal. 5. Bernalar kritis Peserta didik diberi kesempatan untuk mengkritisi dan menyikapi berbagai topik atau kasus yang dibahas dengan mencari berbagai informasi yang dapat dipertanggung jawabkan. 6. Kreatif Peserta didik diberi kesempatan untuk menghasilkan karya kreatif sebagai bentuk implementasi dari pemahaman yang benar terhadap topik yang dipelajari.
B. TUJUAN PEMBELAJARAN TP Kriteria Ketercapaian TP Asesmen (Eviden) Memahami dan Awal: mensyukuri karya 1.Menulis beberapa Dapat dilakukan dengan Allah yang perubahan yang terjadi di diskusi untuk mengecek mengubah masa dalam hidup manusia dan pengetahuan, pemahaman, depan manusia dan dunia ini dan kesan dan pengalaman peserta didik dunia. terhadap perubahan- dengan menulis beberapa perubahan tersebut. perubahan yang terjadi di dalam hidup manusia dan 2.Menjelaskan perbedaan dunia ini, memutar video manusia lama dan tentang perubahan yang manusia baru menurut terjadi dalam diri manusia dan Efesus 4:17-32. lingkungan sekitarnya, atau membaca kisah tokoh 3.Menganalisis cara-cara inspiratif yang melakukan Allah mengubah masa perubahan di tengah-tengah depan manusia dan dunia. lingkungan dan dunia. Proses: 4.Mensyukuri karya Allah yang mengubah masa Peserta didik menjelaskan depan manusia dan dunia perbedaan manusia lama melalui doa berantai. dan manusia baru menurut Efesus 4:17-32, serta menceritakan tantangan dan hambatan untuk hidup sebagai manusia baru. Peserta didik menganalisis cara Allah mengubah masa depan manusia dan dunia. Akhir: Peserta didik mensyukuri karya Allah di dalam hidup manusia dan dunia dengan melakukan doa berantai.
C. ASESMEN Penilaian Pengetahuan Teknik penilaian: Tertulis Penilaian Sikap Teknik penilaian: Pengamatan
D. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN Langkah-langkah pembelajaran atau urutan pertemuan tidak kaku. Setelah guru melakukan asesmen awal kepada peserta didik, guru dapat menyesuaikan kegiatan pembelajaran dimulai dari kegiatan yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Pertemuan 1 (KKTP 1 dan 2) Kegiatan Pembuka (10 menit) Guru menyapa peserta didik, mengisi daftar hadir, dan menghadirkan suasana kelas yang aman dan nyaman. Guru dan peserta didik menyanyikan “Aku Berubah” dan berdoa. Guru dan peserta didik dapat memilih lagu lain yang sesuai dengan tema pelajaran. Guru melakukan apersepsi dengan meminta peserta didik menulis beberapa perubahan yang terjadi di dalam hidup manusia dan dunia ini. Peserta didik dapat mengerjakan tugas ini bersama dengan satu atau tiga temannya. Kegiatan 1: Peserta didik dapat membandingkan situasi dirinya ketika masih kelas 1-3 SD dan saat ini. Pertanyaan panduan diskusi: 1. Apa saja perubahan yang kamu rasakan ketika kamu masih berada di kelas 1-3 SD dan saat ini? a. Perubahan fisik. b. Perubahan sifat/kebiasaan/karakter. 2. Bagaimana kesanmu terhadap perubahan-perubahan tersebut? Jelaskan! Peserta didik mempresentasikan hasil diskusinya. (Guru dapat memilih metode lain, misalnya memutar video tentang perubahan yang terjadi dalam diri manusia dan lingkungan sekitarnya atau membaca kisah tokoh inspiratif yang melakukan perubahan di tengah-tengah lingkungan dan dunia). Guru memberi apresiasi terhadap hasil kerja peserta didik dan menjelaskan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran hari ini. Kegiatan Inti (60 menit) Kegiatan 2: Peserta didik membaca Efesus 4:17-32. Pembacaan dapat berlangsung secara kreatif, misalnya secara bergantian sesuai abjad, gender, bulan lahir, dan sebagainya. Setelah membacakan teks Alkitab, peserta didik bersama 1 orang temannya mendiskusikan beberapa pertanyaan. Pertanyaan panduan diskusi: 1. Jelaskan perbedaan manusia lama dan manusia baru? 2. Ceritakan tantangan dan hambatan untuk hidup sebagai manusia baru! Guru menjelaskan tentang karya Allah yang: 1. Memampukan manusia melakukan penemuan-penemuan yang memudahkan hidup manusia. 2. Memampukan manusia menjadi semakin baik, mengikuti keteladanan Kristus.mengubah dan memperbarui hidup manusia dan dunia. Kegiatan Penutup (10 menit) Guru memberi kesimpulan tentang materi pelajaran dan mengajak peserta didik untuk merefleksikan \"Karya Allah Mengubah Masa Depan Manusia dan Dunia.\" Guru atau peserta didik menutup pertemuan dengan doa.
Pertemuan 2 (KKTP 3 dan 4) Kegiatan Pembuka (10 menit) Guru menyapa peserta didik, mengisi daftar hadir, dan menghadirkan suasana kelas yang aman dan nyaman. Guru dan peserta didik menyanyikan “Aku Berubah” dan berdoa. Guru dan peserta didik dapat memilih lagu lain yang sesuai dengan tema pelajaran. Guru melakukan apersepsi dengan meminta peserta didik menceritakan kembali salah satu pengalaman perubahan yang terjadi di dalam hidup manusia dan dunia ini, seperti yang telah mereka diskusikan pada pertemuan 1, yang paling berkesan dan memperlihatkan campur tangan Allah di dalamnya. (Guru dapat memilih metode lain, misalnya memutar video tentang perubahan yang terjadi dalam diri manusia dan lingkungan sekitarnya atau membaca kisah tokoh inspiratif yang melakukan perubahan di tengah-tengah lingkungan dan dunia). Guru memberi apresiasi terhadap hasil kerja peserta didik dan menjelaskan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran hari ini. Kegiatan Inti (60 menit) Peserta didik membaca kembali Efesus 4:17-32. Pembacaan dapat berlangsung secara kreatif, misalnya secara bergantian sesuai abjad, gender, bulan lahir, dan sebagainya. Teks Alkitab ini dibaca kembali untuk mengingatkan peserta didik landasan firman Tuhan yang menjadi dasar pelajaran hari ini. Guru mengulang kembali dan memberi penekanan pada karya Allah yang memperbarui manusia dan dunia ini, sekaligus memampukan manusia untuk berkarya agar kehidupan manusia semakin baik sesuai teladan yang diberikan oleh Yesus Kristus. Kegiatan 1: Guru meminta peserta didik melihat kembali hasil diskusi mereka di pada pertemuan 1 dan menganalisis cara Allah berkarya di dalam kehidupan mereka dan dunia. Pertanyaan panduan analisis: 1. Bagaimana Allah berkarya di tengah-tengah perubahan yang terjadi di dalam dirimu dan lingkungan/daerah sekitarmu? 2. Apakah Allah melibatkan manusia dalam perubahan tersebut? Jelaskan! Peserta didik melaporkan hasil analisis mereka. Kegiatan Penutup (10 menit) Guru memberi kesimpulan tentang materi pelajaran dan mengajak peserta didik untuk merefleksikan \"Karya Allah Mengubah Masa Depan Manusia dan Dunia.\" Kegiatan 2: Peserta didik mensyukuri karya Allah di dalam hidup manusia dan dunia melalui doa berantai di dalam kelompok. Tiap peserta didik dapat menentukan pokok-pokok doa yang mau diucapkan dan yang mendoakannya. Setelah itu, guru menutup pertemuan dengan doa.
MATERI GURU Karya Allah Mengubah Masa Depan Manusia dan Dunia Dunia ini terus mengalami perubahan. Hal ini dapat kita lihat dalam kehidupan kita sehari-hari, termasuk perubahan yang terjadi di dunia ini. Contohnya, dulu di sekeliling kita mungkin masih dipenuhi dengan pohon-pohon dan alam terbuka, tetapi kini di sekitar kita banyak sekali bangunan dan rumah-rumah. Dulu, kita harus menempuh perjalanan yang cukup lama untuk sampai ke kota terdekat. Kini, sarana transportasi semakin banyak, sehingga untuk ke pulau lain bahkan negara tetangga pun dapat kita tempuh hanya satu atau dua jam saja. Dulu, kita harus berkirim surat jika ingin mengabari keluarga yang tidak sekota dengan kita. Tetapi kini, hanya dengan jari jemari kita sudah dapat terhubung dengan keluarga yang tinggalnya berbeda benua dengan kita. Dulu, kita harus menulis dengan menggunakan pinsil dan kertas. Kini, kita dapat menulis dengan menggunakan komputer. Dan, masih banyak contoh perubahan- perubahan yang terjadi dalam hidup manusia dan dunia ini. Perubahan-perubah ini terjadi bukan karena kepandaian manusia semata, tetapi karena Allah bekerja dalam hidup manusia dan melalui alam ciptaan-Nya. Perubahan-perubahan berbentuk fisik seharusnya dibarengi dengan perubahan dalam karakter manusia. Manusia harusnya semakin bijaksana mengelola ciptaan Allah yang dipercayakan kepadanya. Lagu “Aku Berubah” yang dinyanyikan pada awal pembelajaran, memperlihatkan bahwa hidup kita seharusnya mengalami perubahan sejak kita memilih Yesus Kristus menjadi Tuhan dan Juru Selamat kita. Perubahan yang kita alami bukan perubahan fisik, tetapi perubahan karakter dan spiritual kita. Perubahan-perubahan karakter yang kita alami bukan semata-mata karena kekuatan dan kehebatan kita, tetapi karena Allah terus berkarya di dalam hidup kita dan juga di dunia ini. Perubahan karakter yang membuat kita menjadi manusia yang lebih baik mencerminkan diri kita sebagai manusia baru. Efesus 4:17-32 memperlihatkan perbedaan manusia lama dan manusia baru. Manusia lama adalah mereka yang belum mengenal dan menerima pengajaran Yesus Kristus, sehingga mereka masih hidup di dalam ketidaktaatan dan keberdosaan mereka. Manusia baru adalah manusia yang telah mengenal dan menerima pengajaran Yesus Kristus, sehingga di dalam hidup mereka kasih dan ajaran Kristus selalu terpancarkan. Allah sebagai Sang Pencipta tentu bisa melakukan berbagai hal tanpa bantuan manusia. Namun, Allah yang penuh kasih memilih manusia menjadi mitra-Nya untuk ikut berkarya membagikan kasih dan kebaikan di tengah-tengah dunia ini. Allah berkarya melalui umat-Nya yaitu kita semua. Kita telah dimaterai dan diberi tanda sebagai umat-Nya. Oleh sebab itu, segala perbuatan yang mendukakan Tuhan, seperti kepahitan, kegeraman, kemarahan, pertikaian, dan fitnah (ay. 31) harus ditinggalkan. Inilah gambaran manusia lama yang belum mengenal kasih Kristus. Namun, jika kita sudah mengenal dan menjadi pengikut-Nya maka kita harus memperlihatkan karakter manusia baru, yaitu ramah, penuh kasih mesra, dan saling mengampuni (ay. 32).
E. LAMPIRAN LKS PERTEMUAN 1 Kegiatan 1 1. Apa saja perubahan yang kamu rasakan ketika kamu masih berada di kelas 1-3 SD dan saat ini? a. Perubahan fisik. b. Perubahan sifat/kebiasaan/karakter. 2. Bagaimana kesanmu terhadap perubahan-perubahan tersebut? Jelaskan! Kegiatan 2 1. Jelaskan perbedaan manusia lama dan manusia baru menurut Efesus 4:17-32! 2. Ceritakan tantangan dan hambatan untuk hidup sebagai manusia baru! PERTEMUAN 2 Kegiatan 1 1. Bagaimana Allah berkarya di tengah-tengah perubahan yang terjadi di dalam dirimu dan lingkungan/daerah sekitarmu? 2. Apakah Allah melibatkan manusia dalam perubahan tersebut? Jelaskan! Kegiatan 2 1. Doa untuk upaya pemerintah mengatasi pandemi covid 19 2. Doa untuk para tenaga kesehatan, pihak keamanan, dan mereka yang harus bekerja di tengah-tengah situasi pandemi covid 19. 3. Doa untuk guru
F. LAMPIRAN RUBRIK PENILAIAN PERTEMUAN 1 1. Penilaian Pengetahuan: Tertulis Kegiatan 1 No. Indikator Butir Instrumen Skor Penilaian 1234 1 Memahami Apa saja perubahan perubahan- yang kamu rasakan perubahan yang ketika kamu masih dialami berada di kelas 1-3 SD dan saat ini? (Fisik, sifat/kebiasaan/karak ter) 2 Menjelaskan kesan Bagaimana kesanmu yang dirasakan terhadap perubahan- terhadap perubahan tersebut? perubahan- Jelaskan! perubahan tersebut Keterangan: Rentang Nilai Keterangan Skor Penilaian 86 - 100 71 - 85 4 jika jawaban benar dan sangat lengkap 56 - 70 3 jika jawaban benar ≤ 55 2 jika jawaban benar 1 jika jawaban benar Skor = Skor Perolehan x 100 Skor Maksimal
PERTEMUAN 2 1.Penilaian Sikap (Penilaian dilakukan sepanjang proses pembelajaran) Kegiatan 1 Berpartisipasi Menghargai Mengerjakan Total secara aktif pendapat tugas dengan No. Nama teman penuh tanggung 1 234 1 1 2 34 jawab 12 34 2 3 4 5 dst. Keterangan: Keterangan Skor Penilaian Rentang Nilai 4 jika jawaban benar dan sangat lengkap 86 - 100 3 jika jawaban benar 71 - 85 2 jika jawaban benar 1 jika jawaban benar 56 - 70 Skor = Skor Perolehan x 100 ≤ 55 Skor Maksimal
G. LAMPIRAN LAGU-LAGU AKU BERUBAH Aku berubah, sungguh ‘ku berubah Waktu ‘ku s’rahkan hatiku Aku berubah, sungguh ‘ku berubah Waktu ‘ku s’rahkan semua Yang ‘ku kasihi, kini lenyap Yang lebih baik aku dapat Aku berubah, sungguh ‘ku berubah Waktu ‘ku s’rahkan semua (English Version) Things are different now, something happened to me When I gave my heart to Jesus Things are different now, I was changed it must be When I gave my heart to Him Things I loved before have passed away Things I love far more have come to stay Things are different now, something happened that day When I gave my heart to Him sumber: https://www.liriklagukristiani.com/2013/04/aku-berubah.html dan https://www.youtube.com/watch?v=HNVhqqd0qEU
H. GLOSARIUM Karya: pekerjaan, hasil perbuatan. Manusia lama: manusia yang masih hidup di dalam dosa dan lebih mementingkan keinginan duniawi. Manusia baru: manusia yang hidup menurut firman Tuhan dan lebih mementingkan kehendak Allah. Perubahan: hal (keadaan) berubah.
I. DAFTAR PUSTAKA Barclay, William.1996. Pemahaman Alkitab setiap hari: Galatia Efesus. Jakarta: BPK GM. Lembaga Alkitab Indonesia. 2004. Alkitab dengan kidung jemaat. Jakarta: LAI. Lembaga Alkitab Indonesia. 2011. Alkitab edisi studi. Jakarta: LAI. Mangunwijaya, Y. B. 2020. Menumbuhkan sikap religius anak-anak. Jakarta: Kompas. Sinar Berkat - JZ, \"Peraga Lagu Sekolah Minggu - Aku Berubah\", https://www.youtube.com/watch?v=HNVhqqd0qEU.
Search
Read the Text Version
- 1 - 14
Pages: