Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore Newsletter Sukma Bangsa Lhokseumawe Edisi Juli-2

Newsletter Sukma Bangsa Lhokseumawe Edisi Juli-2

Published by Nurfizal Nurfizal, 2023-07-28 14:08:52

Description: Newsletter Sukma Bangsa Lhokseumawe Edisi Juli-2

Keywords: newslater,sukma bangsa,ssbl,sukma lhokseumawe,sekolah sukma

Search

Read the Text Version

jendela sukma js Melihat lebih dekat jendela sukma JENDELA SD JENDELA SMP JENDELA SMA SOSOK EDISI IV- BULAN JULI

jendela SD Peduli Kebersihan Sejak Dini Melalui Toilet Training Kamis, 13 Juli 2023 merupakan hari kedua Student Initiation with Love and Affection (SILA) yang diikuti oleh siswa baru kelas I SD Sukma Bangsa Lhokseumawe. Salah satu kegiatan yang diikuti pada hari tersebut adalah toilet training. Toilet training merupakan latihan dasar kepada siswa dalam melatih kemandirian menjaga kebersihan diri dan menggunakan toilet dengan baik dan benar. Guru terlebih dahulu menjelaskan kepada siswa tentang rasa atau keinginan yang muncul dalam diri manusia, seperti rasa ingin buang air kecil atau buang air besar. Siswa mengangguk paham bahkan menimpali dengan ungkapan bahwa mereka juga pernah merasakan hal demikian. Guru pun menunjukkan letak toilet di area sekolah. Siswa dibagi ke dalam beberapa kelompok kecil putra dan putri. Secara bergantian, guru membawa kelompok itu ke toilet. Guru mencontohkan langkah awal masuk ke toilet dengan melangkahkan kaki kiri terlebih dahulu dan berdoa. Cara selanjutnya ialah membuka celana/rok, meletakkannya di tempat yang jauh dari jangkauan air, kemudian buang air kecil di tempat yang telah disediakan. Jika telah selesai, kita harus membersihkan diri dan menyiram toilet dengan air yang banyak agar tidak meninggalkan bau tak sedap. Tak lupa pula, di akhir sesi bersih-bersih, guru mengingatkan siswa untuk mencuci tangan dengan menggunakan sabun serta menggunakan celana/rok kembali. Siswa sangat antusias mendengarkan arahan guru dan ikut mempraktikkan. Semoga dengan adanya kegiatan toilet training ini dapat menumbuhkan rasa peduli siswa dalam menjaga kesucian diri dan kebersihan toilet dengan baik dan benar. (Venni Siska dan Nura Usrina) 1 A School That Learns

jendela SD Snack Time: Makanan Sehat, Semangat Berbagi Boleh dibilang, snack time merupakan kegiatan emas bagi siswa. Snack time merupakan kegiatan menikmati makanan ringan sehat yang dilakukan siswa secara bersama-sama. Makanan sehat yang dimaksud itu tidak menggunakan saus, bumbu penyedap, dan bahan pengawet. Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe juga menerapkan green school project dengan cara mengurangi penggunaan styrofoam dan plastik. Jadi, siswa membawa makanan ringan di dalam kotak bekal dari rumah masing-masing. Snack time dilaksanakan pada Jumat, 14 Juli 2023. Kegiatan yang diikuti oleh siswa kelas I SD Sukma Bangsa Lhokseumawe ini bertempat di selasar sekolah. Sebelum kegiatan dimulai, guru mengarahkan siswa untuk meletakkan makanan yang akan dibagikan di depan mereka masing-masing. Siswa mencuci tangan, lalu duduk dengan rapi sambil membaca doa dan menyantap makananan. Saat siswa mulai makan, semua terdiam tanpa suara. Mereka sudah tahu adab saat sedang makan. Di tengah kegiatan snack time, ada seorang siswa bangun untuk menawarkan makanannya yang masih banyak kepada teman-temannya. Teman- temannya pun menginginkan makanan tersebut. Akhirnya, mereka memakan makanan yang sama. Siswa itu sangat senang karena makanannya habis dibagikan. Banyak proses pembelajaran positif yang diperoleh siswa mulai dari start hingga finish. Beberapa hal itu, seperti mengantri dengan tertib saat mencuci tangan, berdoa sebelum dan sesudah makan, praktik berhitung ketika mengambil makanan sesuai kebutuhan, adab saat menyantap makanan, dan membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya. (Fatma Zuhra dan Nura Usrina) A School That Learns 2

jendela SMP Membentuk Karakter Siswa dengan Budaya Sekolah 5S dan 4No Memasuki tahun pelajaran baru 2023-2024, Sekolah Sukma Bangsa (SSB) Lhokseumawe mengadakan kegiatan Student Inititation with Love and Affection (SILA) yang merupakan kegiatan orientasi sekolah dengan tujuan untuk mengenalkan lingkungan sekolah bagi siswa. Kegiatan yang dikemas seru dan menarik ini diperuntukkan bagi seluruh siswa baru SSB Lhokseumawe dari jenjang SD, SMP, dan SMA. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari tersebut bertujuan untuk mengenalkan Sekolah Sukma Bangsa kepada siswa baru. Banyak kegiatan yang dilaksanakan, di antaranya pengenalan Budaya Sekolah 5S dan 4No, di mana tujuan dari pengenalan budaya sekolah ini agar siswa mampu memahami dan memaknai dengan baik budaya sekolah, sehingga menumbuhkan karakter berbudaya sekolah yang diharapkan hingga nantinya dapat dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari oleh semua warga sekolah. Sesi pengenalan budaya sekolah kali ini diisi oleh Pak Munzir, Bu Nurfitria, dan Bu Sri Yenda selaku guru Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe. Sebelum menjelaskan pentingnya penerapan budaya sekolah 5S dan 4No dalam kehidupan sehari-hari, Pak Munzir mengajak peserta SILA untuk mengingat kisah seorang pakar matematika Muhammad bin Musa Al-Khawarizmy yang dikenal sebagai penemu Algoritma hingga Aljabar. Beliau juga dikenal sebagai penemu lambang angka nol yang hari ini kita kenal dengan lingkaran, hingga berlanjut kepada sesi diskusi dan pemaparan contoh-contoh penerapan budaya sekolah yang dapat dipraktikkan di lingkungan sekolah. Adanya kegiatan ini diharapkan agar siswa baru dapat konsisten untuk menerapkan budaya sekolah yang merupakan kebiasaan baik dan harus dijalankan oleh warga sekolah. Besar harapan kiranya kegiatan SILA yang sudah dilakukan ini bisa berdampak posistif kepada siswa untuk menjalankan proses belajar mengajar di sekolah, serta berinteraksi dengan baik, siapapun, kapanpun, dan di manapun. (Munzir, Nurfitria, dan Sri Yenda) 3 A School That Learns

jendela SMP Merayakan dan Memaknai HUT 4 Sukma Bangsa Ke-17 Sukma Sweet Seventeen \"Bijak Menggapai Cita-cita\", itulah yang menjadi tagline perayaan milad berdirinya Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe tahun ini. Perayaan hari ulang tahun Sekolah Sukma Bangsa pada usia yang beranjak dewasa ini, diisi dengan sederhana dan penuh kesyukuran, renungan, harapan, dan motivasi yang dilakukan secara hybrid, luring, dan daring via aplikasi Zoom. Pelaksanaannya dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan Mars Sukma Bangsa, dan dilanjutkan dengan bersalawat ampunan dan salawat Qur’an. Dalam pada itu, kata sambutan yang disampaikan oleh Direktur Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe juga menjadi pengingat betapa sekolah ini dibangun dengan tetes keringat dan air mata seluruh dunia atas musibah yang menimpa Aceh saat itu. Video ucapan selamat dari Direktur Pendidikan Yayasan Sukma seakan menjadi pelengkap penyemangat dan motivasi tersendiri bagi siswa dan guru. Adanya sesi refleksi dan ekspektasi menjadi sarana untuk seluruh siswa, guru, dan orang tua guna menuangkan rasa selama bergabung di Sekolah Sukma Bangsa dan menuliskan harapan terhadap sekolah ini ke depannya. Sarana yang digunakan adalah aplikasi Padlet yang tautannya dibagikan melalui Whatsapp group kelas. Untuk siswa yang mengikuti sesi luring di sekolah, mereka menuliskan harapannya di papan yang disediakan secara langsung. Bahkan siswa baru SD kelas satu ikut meramaikan kegiatan ini dengan menggambarkan emoticon perasaan mereka sebagai bagian dari warga Sekolah Sukma Bangsa. Kegiatan puncaknya berupa pemotongan tumpeng oleh Direktur Sekolah yang didampingi oleh tiga Kepala Sekolah jenjang SD, SMP, dan SMA, serta Ketua OSIS. Acara ditutup dengan pembacaan doa keberkahan dan snack time. Ada quote bagus yang disampaikan oleh seorang alumni, \"winner is not someone who never fell but someone who never feak.\" Prinsipnya adalah satu, to never give up, keep trying and trying because sooner or later you will get it. (Agustiba Zahara). A School That Learns

jendela SMA Belajar Memaknai Mars Sukma BangsaPada masa orientasi siswa Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe tahun pelajaran 2023-2024 atau yang dikenal dengan Student Initiation with Love and Affection (SILA), pengenalan Mars Sukma Bangsa menjadi salah satu sesi materi yang wajib Memasuki kegiatan inti, siswa pada tiap kelompok disampaikan kepada para siswa baru. Pengenalan dibagikan potongan lirik dari lagu Mars Sukma Mars Sukma Bangsa diselenggarakan pada hari Bangsa. Satu kelompok diinstruksikan untuk pertama, yakni Rabu, 12 Juli 2023. Siswa baru yang memaknai sebuah lirik berdasarkan penghayatan menjadi peserta pada kegiatan ini meliputi siswa dan pemaknaan siswa sendiri. Setelah semua SMP dan SMA yang berjumlah 168 siswa. Para kelompok selesai berdiskusi, kedua fasilitator siswa pun memenuhi ruangan serbaguna Sekolah meminta perwakilan kelompok untuk Sukma Bangsa Lhokseumawe untuk siap mengikuti menyampaikan hasil diskusi mereka. Sebagian materi ini. besar kelompok mampu mengutarakan hasil pemikirannya dengan sangat baik. Sebagai Guru yang menjadi fasilitator pada sesi penguatan, panitia guru sebagai fasilitator pun tersebut adalah Bu Dewi Puspita Sari dan Bu Ayi turut memperkuat jawaban siswa agar pemaknaan Nurlaila. Sebagai pembuka, siswa diminta untuk dari lagu tersebut dapat lebih terarah. menyampaikan yel-yel SILA beserta dengan gerakannya. Meski hari menjelang siang, ternyata Terakhir, guru mengajak seluruh peserta untuk para peserta masih menunjukkan semangat dan mendengarkan irama dari lagu Mars Sukma antusiasme yang sangat baik. Seluruh peserta Bangsa yang telah disiapkan. Siswa dapat dengan kemudian diminta untuk duduk berkelompok agar jelas melihat untaian lirik lagu melalui layar sesi materi berlangsung kondusif. Terdapat 12 proyektor yang diposisikan di depan ruang. kelompok yang merupakan gabungan antara siswa Setelah itu, seluruh peserta secara serentak SMP dan SMA. menyanyikan lagu Mars Sukma Bangsa dengan dipandu oleh para panitia guru. Terlihat bahwa seluruh peserta mulai sedikit demi sedikit menghafalnya. Melalui kegiatan ini, ke depan diharapkan akan muncul nilai-nilai kesukmaan dari tiap diri siswa, baik dalam belajar, berkarya, maupun meraih impiannya di Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe. (Dewi Puspita Sari dan Alimuddin) 5 A School That Learns

jendela SMA Sejuta Keseruan di Kegiatan Malam SILA SILA, Student Initiation with Love and Afection, Mini Pensi begitulah nama kegiatan tahunan Sekolah Sukma Kegiatan malam SILA kian seru dengan diwarnai Bangsa Lhokseumawe dalam menyambut siswa aneka penampilan siswa. Siswa dibentuk menjadi baru. Kegiatan yang berlangsung selama empat kelompok-kelompok kecil untuk saling hari, dimulai dari 12-15 Juli 2023, juga dimeriahkan berkolaborasi dan mengasah kreativitas. Ada yang dengan ragam aktivitas malam hari tepatnya pada menampilkan bakat menyanyi, ada yang bermain hari ketiga. Berikut keseruan di malam hari: peran, bermain musik, dan juga menari. Semua kelompok siswa menampilkan penampilan terbaik Shalat Berjamaah mereka. Pencapaian terbaik tentu saja bahwa Selama menginap di sekolah, siswa muslim dan mereka sudah mampu berkolaborasi dengan guru yang ikut menginap melaksanakan shalat lingkungan baru dan berani untuk tampil di berjamaah di mushalla sekolah. Hal ini dilakukan hadapan khalayak ramai. sebagai bentuk pembiasaan baik dalam melaksanakan shalat berjamaah di sekolah. Usai Barbeque melaksanakan shalat, siswa dan guru pun Kegiatan malam diakhiri dengan barbeque bersama. menutupnya dengan zikir dan bershalawat Panitia sudah menyiapkan jagung dan alat bersama. pemanggang. Asyiknya di sini ketika siswa membakar jagungnya sendiri bersama teman-teman. Malam yang dingin terasa hangat dengan ditemani jagung bakar dan tawa riang bersama. Momen di malam hari ini semakin menambah keakraban di antara siswa dan guru. Demikian keseruan dari ragam kegiatan SILA di malam hari. Semoga tidak hanya seru, namun siswa juga dapat berpikir dan bersikap sesuai dengan visi dan misi sekolah dalam menjalankan tujuan bersama di Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe. (Aulia Denisa Putri dan Alimuddin) A School That Learns 6

SOSOK Pengumuman SNBT SMA Sukma Bangsa Lhokseumawe 33 siswa SMA Sukma Bangsa Lhokseumawe dinyatakan lulus dalam Seleksi Nasional Berbasis Test (SNBT) 2023 yang diumumkan pada Selasa, 20 Juni 2023. Dari jumlah tersebut, lulusan tersebar di berbagai perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Sebanyak 2 siswa, yaitu atas nama Ratu Syella Zalvyputri mampu menembus Universitas Gadjah Mada di jurusan Bisnis Perjalanan Wisata dan Nabilla Putri Aprilia yang dapat meluluhkan Universitas Brawijaya di jurusan Ilmu Gizi. Lulusan lainnya terpencar di Universitas Sumatera Utara (USU) sebanyak 1 siswa, Universitas Syiah Kuala (USK) sebanyak 12 siswa, Universitas Malikussaleh (Unimal) sebanyak 7 siswa, Politeknik Negeri Sriwijaya 1 siswa dan Politeknik Negeri Lhokseumawe sebanyak 10 siswa. Tentu saja kita patut bersyukur dan berbangga atas hasil SNBT yang diperoleh siswa pada tahun ini. Hal ini paling tidak, ialah salah satu cara menunjukkan bahwasanya proses pembelajaran yang dilakukan oleh siswa dan guru di sekolah berada pada jalur yang tepat. Pihak sekolah mengungkapkan komitmennya untuk memberi dukungan penuh kepada siswa yang sudah lulus. Nah, bagi siswa yang belum lulus di SNBT 2023, pihak sekolah juga menyatakan komitmen serupa untuk terus memberi dukungan yang penuh dan besar hingga mereka dapat berada di kampus impian mereka. Pada kesempatan ini, kepala sekolah SMA Sukma Bangsa Lhokseumawe menuturkan rasa terima kasihnya yang begitu dalam kepada para guru dan warga sekolah. Menurut beliau, kerja keras seluruh siswa, guru, dan warga sekolah menjadi kunci keberhasilan sekolah sehingga mendapatkan hasil yang menggembirakan di SNBT 2023 ini. (Alimuddin) Struktur Organisasi Tim Redaksi Alamat Redaksi : Jendela Sukma Nura Usrina Jalan. Samudera Pasai, Desa Panggoi Azwar Anas Kecamatan Muara Dua, Pembina Kota Lhokseumawe, Direktur Sekolah Kontributor edisi IV: Provinsi Aceh 24351 Agustiba Zahara Penanggung Jawab Aulia Denisa Putri Telepon : (0645) 631169/6500030 Alimuddin Venni Siska Email : [email protected] Dewi Puspita Sari http://lhok.sukmabangsa.sch.id/ Tim Desain Fatma Zuhra 7 Said Mahfud Munzir Nurfizal Nurfitria Sri Yenda


Like this book? You can publish your book online for free in a few minutes!
Create your own flipbook