Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore 18 November 2018

18 November 2018

Published by bentzmm, 2018-11-15 06:54:03

Description: 18 November 2018

Search

Read the Text Version

RENUNGAN KHUSUS Edisi 18 NOVEMBER 2018“Tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.” Yohanes 14:26 “PENGHIBUR SEJATI TELAH DATANG” Pada masa kini, dunia menawarkan banyak hiburan, hampir setiap bidang yangada tidak terlepas dari unsur hiburan. Contohnya saja pusat-pusat perbelanjaan ataumall menyajikan berbagai macam hiburan. Area perkantoran akan menjadi menarikjika berdekatan atau berhubungan dengan tempat kebugaran, restoran dan massage.Sebagian besar apartemen memiliki fasilitas kolam renang atau kebugaran yanglengkap. Bahkan rumah tangga akan terasa lebih “home sweet home” jikalau dilengkapidengan fasilitas “home theatre”. Semakin lengkap fasilitasnya, maka anggota keluargaakan semakin kerasan tinggal di rumah. Tetapi apakah semua aspek tersebut mampumemberikan kepada manusia suatu penghiburan yang sejati? Sejujurnya kita memang membutuhkan hiburan dalam berbagai aspek kehidupanini. Kita sering kali rela mengeluarkan dana yang sangat besar untuk menikmatiberbagai media dan fasilitas hiburan, tetapi hati kita tetap merasa hampa dan tanpamakna. Setelah melewati suatu acara hiburan, hidup kita kembali terasa sepi dankosong. Karena itu kita kemudian mencari acara hiburan lain agar dapat mengobatikesepian dan kekosongan hati kita. Oleh karena itu kita membutuhkan penghiburanyang lebih dalam dan penuh makna bukan hanya sekedar hiburan yang ditawarkanoleh dunia ini. Kita membutuhkan suatu acara hiburan yang bukan hanya memancingperasaan lucu dan senang secara lahiriah, tetapi hiburan yang membuat roh kitasemakin bertumbuh, semakin kuat, teguh dan menemukan makna hidup secara lebihmendalam. Karena manusia terdiri dari tubuh, jiwa dan roh. Sebab apa artinya suatuhiburan jika hanya membuat roh kita tetap lemah, tidak tangguh dalam menghadapikesulitan dan tidak mempunyai tujuan hidup yang jelas?Untuk Kalangan Sendiri Page 1

Oleh karena itu kita membutuhkan penghiburan yang lebih dalam dan penuhmakna bukan hanya sekedar hiburan yang ditawarkan oleh dunia ini. Kita membutuh-kan suatu acara hiburan yang bukan hanya memancing perasaan lucu dan senangsecara lahiriah, tetapi hiburan yang membuat roh kita semakin bertumbuh, semakinkuat, teguh dan menemukan makna hidup secara lebih mendalam. Karena manusiaterdiri dari tubuh, jiwa dan roh. Sebab apa artinya suatu hiburan jika hanya membuatroh kita tetap lemah, tidak tangguh dalam menghadapi kesulitan dan tidakmempunyai tujuan hidup yang jelas? “Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu: Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.” Yohanes 16:7 Jadi jika Kristus pergi dan naik ke sorga maka Dia akan mengutus Roh Kudus,Roh-Nya sendiri untuk tinggal di dalam diri setiap anak-anak-Nya. Secara lebihkhusus lagi Tuhan Yesus menyebut Roh Kudus yang akan datang itu sebagaiPenghibur. Sebutan “Penghibur” berasal dari kata “Parakletos” yang salah satu artinyaadalah “Comforter” (penghibur).1. Roh Kudus Menginsafkan Manusia Peran Roh Kudus sebagai penghibur dinyatakan dalam karya-Nya yang mampumenginsafkan manusia akan dosa, kebenaran dan penghakiman sehingga hati kitadapat mengalami perubahan paradigma yang baru. Kita dimampukan oleh Allahuntuk memandang realita kehidupan dengan paradigma yang baru, yang lebih luasdan melegakan, sebab hati kita telah dipenuhi oleh sukacita dan damai sejahtera-Nya.Bukankah hal tersebut merupakanpenghiburan yang paling bermakna? Kitasemua membutuhkan sentuhan dan karyaRoh Kudus yang selalu memperbaharuihidup kita sehingga hidup kita semakinbermakna dengan penghiburan yang sejati. Page 2

2. Roh Kudus Membawa Damai Sejahtera Roh Kudus mampu menghasilkan damai sejahtera sehingga roh kita tetap mampumempermuliakan Allah walaupun saat itu kita sedang menghadapi berbagaipermasalahan dan tekanan hidup yang sangat berat. Karya Roh Kudus jugamemampukan kita supaya kita selalu bersukacita walaupun dalam realita kehidupansehari-hari sangat jauh dari fasilitas hiburan duniawi.3. Roh Kudus Membawa Penghiburan Karya Roh Kudus sebagai Penghibur juga berperan untuk mendampingi, memberinasihat, bimbingan dan kekuatan kepada umat percaya agar mereka dapatmelaksanakan tugasnya sebagai saksi Kristus. Dengan demikian makna “dipenuhi olehRoh” sama sekali tidak bermaksud menggantikan peran dan identitas seseorang. RohKudus tidak pernah merasuki kepribadian seseorang sehingga dia kehilangankesadaran dan identitas dirinya. Berbeda dengan roh-roh jahat yang merasuki tubuhseseorang. Roh jahat yang merasuki tubuh seseorang akan menyebabkan seseorangkehilangan kemampuan berpikir secara sehat. Tetapi kita dengan kesadaran kitasendiri secara penuh memilih untuk hidup tunduk dan dipimpin oleh Roh Kudus. Selanjutnya bagaimana dengan kehidupan kita hari ini? Apakah saat ini kita sangat tergantung dengan fasilitas hiburan yang disediakan oleh dunia? Ataukah hidup kita makin diperkaya oleh penghiburan Roh Kudus sehingga mampu bersukacita di tengah-tengah kehidupan yang sulit dan penuh pergumulan? Berbahagialah, jika kita memperoleh penghiburan dari Roh Kudus sehingga tetap mampu mengalami hidup yang bermakna dan penuh sukacita. Amin. (JS) Page 3

CoOL Material RELA BERKORBANPENDAHULUAN Kata rela berarti ketulusan hati, jadi ini merupakan tindakan apapun yangdilakukan dengan hati yang tulus ikhlas tanpa menuntut balasan atau imbalanapapun. Apakah itu saat memberi, menyerahkan, menolong dan sebagainya. Dalammateri COOL kali ini kita belajar tentang rela berkorban. Di program TV Indonesiaada film boneka “si Unyil”, salah satu tokoh boneka nya bernama pak Ogah. Seringkali dalam cerita boneka Si Unyil, tokoh Pak Ogah ini akan minta uang imbalan setiapkali dia disuruh melakukan sesuatu oleh orang lain. Segala sesuatu diperhitungkandengan uang, kalau tak ada uang maka jangan harap Pak Ogah mau menolong. Zamansekarang ini pun banyak orang seperti Pak Ogah, semua apapun yang dilakukan harusada uang sebagai bayarannya. Apa kata Alkitab sehubungan dengan hati yang rela?Sebab jika kamu rela untuk memberi, maka pemberianmu akan diterima, kalaupemberianmu itu berdasarkan apa yang ada padamu, bukan berdasarkan apa yangtidak ada padamu. 2 Korintus 8:12. Dihadapan Tuhan, tidak ada yang tersembunyi. Mungkin didepan manusia kita dapat berpura-pura kelihatan baik dan menolong.Tetapi apakah pemberian kita dan perbuatan baik kita itu tulus dan ikhlas? HanyaTuhan yang mengetahuinya. Ayat yang kita baca diatas mengatakan bahwa pemberianitu diterima ketika kita memberi dengan hati yang rela. Memberi dengan rela artinyatidak mengungkit-ungkit apa yang telah kita berikan. (Mari kita baca Matius 6:3-4). Tuhan tahu kerelaan danketulusan hati kita pada saatmemberikan sesuatu, baikitu berupa materi, waktudan tenaga kita. Tidak perlucari popularitas, tidak perlucari kehormatan, tidakperlu cari pujian ketika kitamembawa pemberian kita. Page 4

PEMBAHASAN Pada kesempatan ini kita akan mengupas dan belajar tentang Rela Berkorbanberdasarkan dari tiga tokoh Alkitab.1. Abraham – Rela untuk taat karena percaya pada Tuhan. (Ibrani 11:17- 19). Abraham diperintahkan oleh Tuhan untuk membawa anaknya yang tunggal Ishakke bukit Moriah, untuk dipersembahkan kepada Tuhan. Dapatkah saudara bayangkanperasaan seorang ayah yang lama menantikan kelahiran anaknya, namun pada akhir-nya harus mempersembahkan anaknya sebagai korban? Tetapi Abraham mentaati apayang diperintahkan oleh Tuhan. Kita semua pasti kagum akan ketaatan Abraham.Namun dalam hal ini rasanya kita bukan hanya kagum pada ketaatan Abraham saja,namun juga kagum pada kerelaan Abraham dalam ketaatannya. Kalau kita taat padaperintah, tapi hati kita sedikit mengomel ketika melakukannya, itu bukanlah rela.Kalau bos atau atasan kita minta untuk lembur diperusahaan tempat kita bekerja,bagaimana sikap kita? Apakah kita masih mengomel? Atau kita bersikap sebagaikaryawan teladan, yang memiliki hati yang rela berkorban waktu dan tenaga demiuntuk kemajuan perusahaan kita. Abraham rela melakukan perintah Tuhan karena diapercaya bahwa hidup itu berasal dari Tuhan, dan Abraham percaya kalau Tuhan punsanggup nantinya membangkitkan Ishak. Jadi, kita pun harus menyadari bahwaTuhan sanggup memberikan atau melipatgandakan apa yang telah kita korbankanmelaui hidup ini. Jika kita melakukannya untuk Tuhan, maka percayalah waktu,tenaga, kesehatan, kekuatan, materi dan apapun itu akan kita tuai asalkan kita relaberkorban.2. Daniel – Rela berkorban demi memperjuangkan iman. (Daniel 6:20- 23). Sangatlah menyedihkan bila ada orang-orang yang mau meninggalkan iman padaYesus Kristus demi untuk meraih kesuksesan, jabatan atau bahkan hanya demi untukmendapat makanan. Jika kita lihat kisah pejuang iman di negeri China, kita bisamelihat bagaimana mereka dengan giat melakukan penginjilan ditengah-tengahancaman. Mereka tidak peduli akan hidupnya sendiri demi untuk Injil keselamatandapat disampaikan kepada banyak orang. Hasilnya sekarang kita lihat bahwa Chinamengalami kebangunan iman yang luar biasa. Rasul Paulus berkata dalam Filipi 1:21Karena bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan. Apa maksudperkataan Paulus ini? Rasul Paulus mengerti bahwa segala sesuatu yang ada di duniaini tidak ada yang kekal. Jadi prinsip hidup Paulus adalah lebih mengutamakan halyang kekal yaitu Kristus. Page 5

Sama seperti Daniel, ia lebih memilih mempertahankan imannya karena diamengerti bahwa kehidupan didunia yang dikorbankannya akan diperolehnya kembalidalam hidup yang kekal. Saudara-saudari dalam Kristus, kita harus tetap setia mem-pertahankan iman kita kepada Tuhan, jangan mau menjual iman atau kehilanganiman pada Allah yang benar demi mendapatkan apapun di dunia yang sementara ini.Ada orang-orang yang meninggalkan iman demi menadapatkan harta, tahta dancinta. Ingat, semua itu tidak menjamin kebahagiaan kita, itu hanya sementara.3. Yesus Kristus – Rela direndahkan demi menyelamatkan (Markus 15:27). Siapakah Yesus Kristus menurut saudara? Ya, Dia adalah Raja segala raja, DiaGuru, Dia juga adalah nabi, Dia juga adalah Juru Selamat, Dia Penebus dosa, Diaadalah Tuhan yang sanggup mengampuni dosa kita dan masih banyak lagi yang dapatkita sebutkan. Dia yang bertahta di surga, Dia Yang Maha Kudus, bukan saja turun kedunia, tetapi Dia datang sebagai hamba, bahkan ketika Ia menanggung dosa kita, iadisalibkan bersama dengan ke dua orang penyamun. Yesus, dihina oleh orang-orang,direndahkan, dianggap seperti penjahat atau kriminal. Mengapa? Yesus Kristus relamelakukan itu semua demi keselamatan kita. Saudara dan saudari terkasih, mungkinkita pernah direndahkan oleh orang lain setelah kita menjadi pengikut Yesus. Sepertiapa kita direndahkan? Apakah sudah sampai seperti Tuhan Yesus kita direndahkan?Memang bisa saja ada orang yang membenci dan menghina kita, KARENA IMAN,tetapi jangan mundur. Justru kita bersyukur pernah mengalami itu semua, karenaiman kita teruji.PENUTUP Tuhan itu maha adil, apa yang kita tabur itu juga yang akan kita tuai. Kalau kitamenabur kebaikan, menabur kasih, manabur, pertolongan, menabur apa saja yangtujuannya untuk memuliakan Tuhan, percayalah bahwa semuanya tidaklah sia-sia.Yang penting kita rela melakukannya. Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlahdengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. Kolose 3:23Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kitaakan menuai, jika kita tidak menjadi lemah. Galatia 6:9 - Marilah kita menyelesaikaniman kita sampai digaris akhir, seperti Rasul Paulus katakan. Kita rela korbankankesenangan daging ini demi untuk setia sampai garis akhir. - Aku telah mengakhiripertandingan yang baik, aku telah mencapai garis akhir dan aku telah memeliharaiman.(2 Timotius 4:7). Page 6

Duta Terang Senin 19 November ‘18Sabtu, 11 November 2017 Saya dan beberapa teman sedangBacaan : Matius 5:13-16 menunggu hujan reda di pelataran sebuahSetahun : Kisah Para Rasul 7-8 sekolah, saat pintu terdengar dibuka dan\"... supaya mereka melihat kami dianjurkan masuk oleh seorang guru keperbuatanmu yang baik dan dalam kelas untuk duduk dan menunggu.memuliakan Bapamu yang di Selain ruangan yang memang lebih hangatsurga.\" (Matius 5:16)ketimbang dinginnya udara di luar, kebaikan dari guru tersebut menjalar,menghangatkan dan menyalakan setitik terang di dalam hati kami yang menerimanya. Yesus berkata: \"Kamu adalah terang dunia.\" Hal ini berarti bahwa terang yangberada di dalam diri anda dan saya sesungguhnya memiliki kekuatan besar untukmenyinari sisi gelap dunia yang semakin gelap ini. Karena terang itu bersumber dariAllah, maka kemampuannya untuk menyinari tak terbatas. Hanya saja, ketimbangbersinar, banyak orang memilih larut dalam gelap, ikut menikmati kegelapan danmelupakan bahwa mereka bertugas untuk menjadi duta terang. Agar diterima olehdunia, mereka menyembunyikan terangnya karena takut jika terang yang merekabawa akan membuat banyak orang terganggu dan menjauh. Kita diutus ke dalam dunia dengan berbagai tujuan. Namun hari ini kita mengingatkembali bahwa salah satu diantaranya adalah untuk menjadi duta terang, menyalakandan memperkenalkan kasih Allah melalui kasih kita kepada sesama. Menyebarkan danmenceritakan tentang terang yang sesungguhnya kepada sebanyak mungkin orang,terutama mereka yang masih bergelut dan hidup dalam kegelapan. --YES ANAK TERANG ADALAH SEBUTAN,MENYEBARKAN TERANG ADALAH KEHARUSAN. Page 7

Rindu Sosok Ayah Selasa 20 November ‘18Bacaan : Kejadian 1:26-30; 2:15 Ayah saya seorang sopir taksi.Setahun : Kisah Para Rasul 9-10 Pagi-pagi buta ia berangkatLalu firman-Nya kepada manusia itu, bekerja, dan senja hari baru pulang\"... dengan bersusah payah engkau ke rumah. Terkadang ia membawaakan mencari rezekimu dari tanah cukup banyak uang untukseumur hidupmu ... dengan berpeluh mencukupi kebutuhan keluarga.engkau akan mencari makananmu, Namun di hari lain ia pulangsampai engkau kembali lagi menjadi dengan tubuh loyo dan wajahtanah....\" (Kejadian 3:17,19) kusut, sebab tak ada uang yangbisa dibawa pulang-apa yang didapatnya hanya cukup untuk disetorkan kepemilik taksi. Walau demikian, ayah saya adalah pribadi yang kuat. Ia tak pernahmenyerah untuk menghidupi sembilan anaknya. Tak jarang ia harus tetap berangkatbekerja sekalipun sedang sakit. Itulah kodrat seorang laki-laki yang menunaikan tugaspanggilannya sebagai kepala keluarga dan ayah (Kej. 3:17-19). Bagi seorang pria/ayah, bekerja dan berjerih lelah menghidupi keluarga bukanlahhukuman karena dosa. Sebab sebelum manusia berdosa, Tuhan sudah memberimandat kepada Adam untuk bekerja, mengusahakan bumi yang Allah anugerahkankepadanya. Kerja bisa dirasa sebagai kutuk, bila dipahami sebagai beban berat yangmelelahkan atau kewajiban tanpa akhir yang harus dipikul sendiri, jauh dari Allah.Akan berbeda bila seorang pria dekat dengan Allah. Sebagai kepala keluarga, ia bukanhanya bekerja memenuhi kebutuhan sandang, pangan, papan bagi anak-anaknya.Namun ia adalah imam bagi keluarganya, yang membawa anak-anak dan keluarganyamendekat dan beribadah kepada Tuhan dengan rasa syukur (bdk. ay. 15, Ef. 6:4). Kini,ayah saya sudah tiada. Saya kangen pada sosoknya yang kuat dan penuh cinta. Sebabmelaluinya, saya mengenal figur Allah Bapa yang di surga. --SSTMELALUI AYAH, KITA MENGENAL FIGUR ALLAH BAPA DI SURGA. Page 8

Pernikahan Rabu 21yang Indah November ‘18Bacaan : Efesus 5:22-33 Akhir-akhir ini begitu banyak kasusSetahun : Kisah Para Rasul 11-13 perceraian terjadi. Lebih parahnya,Bagaimanapun juga, bagi kamu perceraian tersebut dilatarbelakangimasing-masing berlaku: Kasihilah karena kasus Kekerasan Dalam Rumahistrimu seperti dirimu sendiri dan Tangga (KDRT) yang dilakukan olehistri hendaklah menghormati suami kepada istrinya. Sang suamisuaminya. (Efesus 5:33) memukuli istrinya. Sang istri sakit hatidan menggugat cerai suaminya. Sepertinya mereka sudah lupa janji suci yangpernah mereka ikrarkan saat mereka menikah. Paulus mengingatkan kepada jemaat Efesus perihal hubungan suami istri. Untukmenciptakan sebuah pernikahan yang indah, pertama, seorang istri harus tundukkepada suaminya (ay. 22). Jelas, seorang istri harus tunduk kepada suami dengan rasahormat terhadap suaminya (ay. 33). Kedua, seorang suami harus mengasihi istrinyaseperti Kristus mengasihi jemaat (ay. 25). Kasih yang harus dimiliki oleh seorangsuami adalah kasih yang mau berkurban untuk istrinya. Kasih yang tidak egois. Ketiga,menerapkan prinsip satu daging (ay. 31). Suami dan istri bukan lagi dua melainkansatu. Jika istri menderita, suami ikut merasakan penderitaan istri, dan sebaliknya. Jikadalam pernikahan, suami-istri menerapkan prinsip ini, suami tidak mungkinmenyakiti istrinya (ay. 28), dan sebaliknya. Ada sebuah ungkapan: \"Beautiful wedding is easy, but beautiful marriage isdifferent things.\" Membuat acara pernikahan menjadi indah adalah hal yang mudah,tetapi membuat perjalanan pernikahan menjadi indah bukanlah hal yang mudah.Sebuah pernikahan tidak dinilai dari megahnya acara pernikahan, tetapi daribagaimana perjalanan pernikahan itu sendiri. --SPP BEAUTIFUL WEDDING IS EASY,BUT BEAUTIFUL MARRIAGE IS DIFFERENT THINGS. Page 9

Kesempatan Kamis 22 Kedua November ‘18Bacaan : 1 Samuel 3:1-10 Pernahkah Anda mengalamiSetahun : Kisah Para Rasul 14-16 kegagalan rohani yang begituLalu mengertilah Eli, bahwa TUHANlah parah? Yang membuat Anda begituyang memanggil anak itu. (1 Samuel 3:8) terpuruk, merasa Tuhan tidakmungkin memulihkan Anda lagi? Kisah imam Eli bisa jadi memberikan pencerahan. Imam Eli seorang hamba Tuhan yang gagal sebagai ayah. Ia tidak mendidikanaknya dengan baik sehingga mereka lepas kendali. Kedua anaknya, Hofni danPinehas, berbuat jahat di bait suci: meremehkan korban bagi Tuhan dan meniduri per-empuan yang melayani di depan pintu Kemah Pertemuan. Kebejatan mereka akhirnyamendatangkan penghukuman yang setimpal. Akan tetapi, ganjilnya, Tuhan membiar-kan Samuel muda berada dalam pengawasan Eli. Pada hari ketika Tuhan berbicarauntuk pertama kalinya kepada Samuel, Tuhan memakai Eli untuk memberikan pen-jelasan kepada Samuel yang belum berpengalaman. Samuel menurutinya, dan ia punmerespons panggilan Tuhan. Alkitab hanya mencatat satu kejadian itu, tetapi tampak-nya bisa diperkirakan bahwa Eli terus membimbing Samuel sampai Samuel dewasa.Tampaknya, Tuhan memberi kesempatan kedua bagi Eli. Meskipun ia gagalmembimbing anaknya sendiri, ia dipercaya untuk membimbing Samuel menjadi nabibagi Israel. Manusia bisa saja gagal. Namun, Allah dapat memberikan kesempatan ba-ru, membuka jalan bagi kita untuk beranjak dari kegagalan itu dan memperbaiki diri.Dengan memahami kemurahan hati Allah ini, kiranya kita tidak terus terpuruk dalamkegagalan, tetapi siap untuk bangkit dan mencoba kembali. --ARS KEGAGALAN KITA TIDAK PERNAH LEBIH BESARDARIPADA KEMURAHAN HATI ALLAH UNTUK MEMULIHKAN KITA. Page 10

Jujur tapi Jumat 23Tidak Hancur November ’18Bacaan : Amsal 12:21-28 Asisten rumah tangga, yangSetahun : Kisah Para Rasul 17-19 pernah membantu kami sepuluhTangan orang rajin memegang tahun yang lalu, sekarang sudahkekuasaan, tetapi kemalasan meng- menjadi karyawan tetap di sebuahakibatkan kerja paksa. (Amsal 12:24) rumah sakit yang cukup besar se- bagai asisten perawat. Kami kagumatas keberhasilannya beralih profesi. Ia mengatakan bahwa rahasia keberhasilanadalah bekerja dengan jujur dan rajin.Kitab Amsal banyak berbicara mengenai orang jujur dan orang rajin. Dengan orangjujur Ia bergaul erat (Ams. 3:32), doa orang jujur dikenan-Nya (Ams. 15:8). Tanganyang lamban membuat miskin. Sebaliknya, tangan orang rajin menjadikan kaya (Ams.10:4), memegang kekuasaan (ay. 24), memperoleh harta yang berharga (ay. 27), danberkelimpahan (Ams. 13:4).Tidak mudah menjadi orang jujur dan rajin sekarang ini. Tidak sedikit orang yangmemilih hidup dan bekerja dalam ketidakjujuran dan kemalasan. Mereka berprinsip,\"Jujur malah ajur\" (bahasa Jawa), artinya jika kita jujur kita pasti akan hancur. Merekabekerja sekadar untuk mendapatkan haknya setiap bulan tanpa mau bekerja keras.Sebagai orang percaya, hendaknya kita hidup dan bekerja dengan jujur dan rajin.Orang rajin tidak akan menunda-nunda pekerjaan, tidak menyia-nyiakan waktu dankesempatan yang ada. Jangan minder dan putus asa bila orang tidak memperhi-tungkan profesi kita saat ini. Selama kita bekerja dengan jujur dan rajin, denganpenyertaan dan perkenan Tuhan, Tuhan sanggup menjadikan kita berhasil dan mem-berikan promosi ke jabatan yang lebih baik. --INHIDUP DALAM KEJUJURAN DAN KERAJINAN MENANDAKAN BAHWA KITA MENGANDALKAN PENYERTAAN TUHAN. Page 11

Menyikapi Sabtu 24Pencobaan November ‘18Bacaan : Yakobus 1:2-12 Paolo Maldini adalah salah satuSetahun : Kisah Para Rasul 20-22 pemain bertahan yang disegani padaSaudara-saudaraku, anggaplah masanya. Dengan sigap iasebagai kebahagiaan, apabila kamu menghadang para pemain lawan yangjatuh ke dalam berbagai-bagai berupaya untuk menyerang timnya,pencobaan. (Yakobus 1:2) supaya gawang yang dijaga olehrekannya jangan sampai kebobolan. Para pemain lawan pun dengan rasa hormatmengakui bahwa Maldini merupakan pemain bertahan yang paling sukar untukdilewati. Sebaliknya, bagi Maldini, gempuran pemain lawan memicu kemampuannyaterus meningkat dan membuatnya menjadi pemain yang luar biasa.Nas hari ini mengingatkan kita bahwa berbagai pencobaan yang Allah izinkan terjadidapat dianggap sebagai suatu kebahagiaan. Dalam Alkitab versi terjemahan BahasaIndonesia sehari-hari, frasa \"anggaplah sebagai suatu kebahagiaan\" menggunakan fra-sa \"hendaklah kalian merasa beruntung\". Ketika seseorang mengalami pencobaan,sebenarnya ia sedang beruntung karena \"terpilih\" dari sekian banyak manusia di duniauntuk dilatih menjadi semakin kuat dan bertekun dalam iman. Ketekunan yang suatusaat akan menghasilkan buah yang matang dan menjadi berkat bagi sesama (ay. 3).Sebaliknya, orang yang tidak bersedia diuji oleh Allah melalui berbagai pencobaan,kondisi imannya akan stagnan, ketekunannya tidak akan bertumbuh, dan ia ke-hilangan kesempatan untuk menghasilkan buah dari ketekunan imannya.Jika tujuan pencobaan adalah untuk membuat kehidupan orang percaya semakin kuat,seharusnya kita pun dapat menyikapi pencobaan dengan benar. Karena, setelahsemuanya itu berlalu, kualitas hidup kita akan lebih baik. Sudahkah kita menyikapipencobaan dengan tepat? --GHJRESPONS YANG TEPAT TERHADAP PENCOBAANMENJADIKAN IMAN SEMAKIN KUAT DAN SEHAT. Page 12

Ancaman Menjadi 25Minggu Kekuatan November’18 Bacaan : Kisah Para Rasul 9:1-22 Film serial dokumenter di televi- Setahun : Kisah Para Rasul 23-25 si, Locked Up Abroad, mengisahkan Semua orang yang mendengar hal ancaman atas seseorang atau be- itu heran dan berkata: \"Bukankah berapa orang turis di luar negeri. dia ini yang di Yerusalem mau mem- Penonton digiring agar dapat me- binasakan siapa saja yang rasakan ketegangan tokoh utama memanggil nama Yesus ini? Dan yang berusaha terlepas dari bukankah ia datang ke sini dengan berbagai ancaman yang menimpa maksud untuk menangkap dan dirinya. Kejadian-kejadian yang membawa mereka ke hadapan imam menimpanya kerap begitu pelik -imam kepal (Kisah Para Rasul 9:21) sehingga penonton akan kesulitan menebak bagaimana tokoh utama dapat meloloskan diri dari jebakan dan kem-bali ke negaranya. Jemaat di Yerusalem menghadapi situasi yang sama. Mereka men-galami penganiayaan yang hebat, ditangkapi dan dimasukkan dalam penjara oleh Sau-lus (Kis. 8:1-3). Maka, ketika Tuhan berfirman kepada Ananias di Damsyik, wajarlahjika Ananias menyebut Saulus sebagai ancaman utama jemaat (ay. 13-14). Namun, ja-waban Tuhan sungguh tak terduga. Dia memberitahukan bahwa Saulus adalah orangpilihan untuk memberitakan Injil. Ananias pun akhirnya menerima, mendoakan, danmenyebut Saulus sebagai saudara (ay. 15-17). Saulus, yang tadinya merupakan an-caman, berubah menjadi pemberita Injil yang gigih (ay. 20-22). Kita hidup pada zamanyang penuh dengan ancaman dan kekerasan. Pergolakan geopolitik, ketidakpastianekonomi, dan maraknya ajaran yang tidak sesuai dengan firman Tuhan berpotensimengancam kelangsungan hidup jemaat Tuhan. Solusinya adalah tetap berpegangpada firman Tuhan dan mengandalkan Tuhan dalam segala keadaan. Dia mampumengubah ancaman menjadi pembawa kebaikan dan kesejahteraan bagi jemaat-Nya. --HC HANYA TUHAN YANG DAPAT MENGUBAH ANCAMAN MENJADI PEMBAWA KESEJAHTERAAN. Page 13

INFORMASI COOL COOL BCM SUNGAI WAY Shift A Shift B Shift C Shift DShift A1 Shift B1 Shift C1 Shift D1Gbl: Meriyanti Manik Gbl : Juli B Gbl: Gbl: Afridha S011 2420 1435 011 3392 3501 016 4501 714-Wina 011 2813 2126Wkl : MELLY S Wakil: Gokma Wkl: Wina Wakil : Dian SShift A2 Shift B2 Shift C2 Shift D2GBL: Kristina S Gbl : Paidup Gbl: Tioma Gbl: Murni S011 2125 9504 011 3707 0385 011 2705 5262 011 1291 0346Wkl: Esteria G Wakil: Elisa Wkl: Ribka Shift D3Shift A3 Shift B3 Shift C3 Gbl: Nelvi SamosirGbl: Sannora G Gbl : Rasinta Gbl: Ropika 016 2744 972011 2341 9731 017 6423 942 017 2237 831 Wakil : Enda LWkl : Ester Purba Wkl: Mindo Shift C4 Shift D4Shift A4 Shift B4 Gbl: Selvina Gbl: Lenny SGbl: Esra Siadari Gbl : Orika 014 3643 203 014 2632 339011 3319 7208 011 4450 580 Wkl: SulastriWkl: Desiani S Wkl: Devita Shift F Shift C5Shift A5 Shift B5 Gbl: Mariani Shift F1Gbl.: Dalla R Gbl: Eka 011 2111 8810 Gbl: Nelly P.011 3643 1947 011 2572 8396 Wkl: Menita 01126393645Wkl: Lastri P Wakil: Pita Wkl: Yatni Shift C6 Shift F2Shift A6 Shift B6 Gbl: Sanesa Gbl: ElviGbl: Liner Rumapea Gbl: Veronika 011 3811 7045 016 9031 796011 1563 462 012 3759 893 Wkl: Melpa Wkl: Winda Wkl: LaboraShift A7 Shift E Shift F3Gbl: Winda Sijabat Shift B7 Gbl: Ramatio017 2923 654 Gbl : Hariati Shift E1 011 1629 0212 010 2512 417 Gbl: Litna P Shift F4Shift A8 Wkl: Herty 014 6447 560 Gbl: SunartiGbl: Karen Hutagaol Wkl : Melky S 013 3803 574011 1761 8743 COOL PRIAWkl: Marlina S Shift E2 SHIFT KUCAI LAMA Gbl: Renti S NORMALShift A9 017 3693 703Gbl.: Lisyeni S Setiap Jumat Wkl: Lisna Waty CoOL PRIA/UMUM018 2653 756 Pkl : 8.00PM Gbl : Desmond Shift E3 Setiap SabtuTELUK GONG (011 1653 5786) Gbl: Hotnida Pkl : 8.00pm Wkl : Rio 011 2353 7462 Di rumah misiSetiap Kamis 018 3743 408 Gbl: Bro DesmondPkl : 8.30pm Shift E4 (011 1653 5786)Gbl : Desmond Gbl : Rita Wkl: Wilson(011 1653 5786) 014 2149 616Wkl : Yoram Wkl: Novita M018 2101 873 Page 14

INFORMASI COOLCOOL BCM TELUK PANGLIMA GARANG1. COOL DAVID 5. COOL GOSYEN 10. COOL ELSHADDAI Desi 011-16626-2364 Hana 013-419-7525 Joy 011 2569 8724 Wakil: Hotriana Wakil : Ertika 11. COOL FAMILY2. COOL ELIM 6. COOL YABES Ibu Titin 014-6474-480 Isai H 016-9961-357 Yohana 017 3243 036 Wakil : Yoadan3. COOL SARAH 7. COOL IMMANUEL COOL BCM SENTOSA Tabitha 016-3973-813 Rahel 011-3399-0239 1. COOL BANGKIT DEBORA 14. COOL YOBEL 8. COOL TABERNAKEL ESTHER 011 3713 6114 Yemima 014-366-4504 Mikha 018 2583 304 Wakil : Milkha 9. COOL PETRUS Dued 016-516-7990 2. COOL BANGKIT DEBORA 2 MASNI 010 7175 627COOL BCM KLANG1. COOL PAULUS CoOL Genting KL Ibu Waniaty 018-8732-718 BCM KL PENI 019 711 49952. COOL SETIA ALAM CoOL/Rumah Doa BCM Mantin Jonathan 0173740961 Shift 2A Dermian Nahampun 016-3401-0633. COOL BAYU VILLA Erita 011 3362 6740 Shift 2B Lidia 011– 2785 8385 Ps Nove 01110202337Shalom… * Silahkan menghubungi kami untuk bergabung dalam CoOL, miliki kerinduan mengenal Tuhan dan bertumbuh lebih lagi melalui CoOL. * Hubungi Pastor in charge jika Saudara rindu diadakan CoOL di wilayah tempat tinggal Saudara. Tuhan Yesus memberkati.KESATUAN HATI - TUMBUH BERSAMA - MEMENANGKAN JIWA Page 15

BERDOA BAGI BANGSA TURKI Ibu Kota : ANKARA Pop : 79,8 Juta Jiwa MAYORITAS ISLAM “ Pokok DOA “1. Berdoa untuk kesejahteraan Turki,dibebaskan dari terorisme, hikmat & takut akanTuhan turun atas para pemimpin Turki.2. Turki dibangkitkan Tuhan dari krisisekonomi & mengalami pertolongan Tuhansehingga bangsa Turki mengenal Allah yangbenar melalui pertolonganNya yang ajaib.3. Turki sebagai permulaan pekerjaan tujuhjemaat kembali dibangkitkan Tuhan untukkembali mengenal Allah dan mengalamikeselamatan. Benih-benih yang telah ditabur-kan Rasul Paulus akan hidup kembali danmempengaruhi seluruh Turki.4. Hubungan kerjasama yang baik denganbangsa-bangsa lain turun atas seluruh bagianTurki. Turki terbuka terhadap pembaharuanyang dibawa oleh bangsa-bangsa yang bekerjasama sehingga membawa kemajuan dan pemba-haruan bagi bangsa ini. Page 16

BETHANY CHURCH MALAYSIA KUALA LUMPUR, SELANGOR, NEGERI SEMBILANGembala Pembina Senior : Ps. Dr.Ir. Niko NyotorahardjoGembala Senior : Ps. DJohan HandojoGembala Rayon Misi : Ps. F. Irwan WidjajaGembala BCM KL Selangor : Ps. Winson H. Simamora KETUA Dept. CoOL SUNGAI WAY : Ps. NOVEULINARUMAH DOA HARI WAKTUSUNGAI WAY RABU PKL 10.00AM & 8.00PMKUALA LUMPUR RABU PKL 8.00PMTELUK SELASA PKL 9.00AMMANTIN KAMIS PKL 9.00AM & 8.30PMDOA PUASA HARI SABTUSUNGAI WAY PKL 10.00AMKUALA LUMPUR PKL 8.00PMKLANG PKL 9.30AMMANTIN PKL 9.00AMPELAYANAN PASTORALSUNGAI WAY Ps. WIDY 016-6467998 Ps. NOVE 01110202337KUALA LUMPUR Ps. WINSON 016-7988602KLANG TELUK SENTOSA Ps. ENI 011 21800840MANTIN Ps. NOVE 01110202337RINDU MELAYANI? HUBUNGIGEMBALA COOL ( LIHAT INFO COOL halaman 14 & 15 )SUNGAI WAY Ps. JAIBON 014-6228562 Ps .WIDY 016-6467998KUALA LUMPUR Ps.WINSON 016-7988602KLANG TELUK SENTOSAMANTIN Ps. ENI 011 2180 0840 Ps. NOVE 01110202337 Saudara yang baru pertama sekali beribadah di BCM Kuala Lumpur - Selangor kami mengucapkan : Selamat datang dan Selamat Beribadah Tuhan Yesus Memberkati Page 17

Info STT Real ANGKATAN 5 ANGKATAN 7TGL : 19-23 NOVEMBER 2018 TGL : 19-23 NOVEMBER 2018 MK : ETIKA KRISTEN 2 MK : BIBLIOLOGIPGJR : YUDHI SANJAYA, M.Th PGJR: DR. OTNIEL HAREFA,M.ThDUKUNG & DOAKANMISSION TRIP STT REAL BATAM & BCM KUALA LUMPUR KE RIAU DARATAN “LOVE TO SERVE” 19-24 NOVEMBER 2018 SEMINAR GENERASI UNGGUL 30 November 2018 9.30 pagi& 8 malam HOH sungai WayPdt. Johny Jemmy Kilapong Semua Pengerja Gereja WAJIB HADIR Page 18

Christmas Celebration BCM MANTIN SABTU, 1 DESEMBER 2018 PUKUL : 8 MALAM BCM KUALA LUMPUR MINGGU, 2 DESEMBER 2018 PUKUL : 10.30 PAGI NATAL COOL SUNGAI WAY SELASA, 11 DESEMBER 2018 PKL : 10.00 PAGI DI : GEDUNG HOH NATAL GABUNGAN BCM KL,SELANGOR & NEGERI SEMBILAN SELASA, 25 DESEMBER 2018 PUKUL : 10 PAGI DI : GEDUNG SEKOLAH CINA, SUNGAI WAYThanks To Pemberkatan Pastor NikahSegenap pengerja dan jemaat PEMBERKATAN NIKAH BCM KL, Selangor dan DARI CALON MEMPELAI : Negeri Sembilan Ps. Desmon & Agustina Pandia mengucapkan : Akan diadakan pada : Terimakasih untuk Pastor 29 Desember 2018 Yang telah melayani Bila ada pihak-pihak yang Firman Tuhan berkeberatan atas pemberkatan nikah tersebut, mohon menginformasikan Sepanjang Hari Sabtu & Minggu ini. kepada Gembala setempat. Tuhan Yesus Memberkati. Page 19

BETHANY DI MALAYSIA & MANCA NEGARABCM Sungai Way (Selangor) BCM Kuantan & Pos PI Minggu, Pkl: 8.30AM, 11.00AM Ph +60-1136563776 Di House of Hope BCM Melaka No J-2 SunwayMas PJ 51A Ph +60-163574409 Jalan SS 9A/19 Kg. Baru, Sungai Way, Seri Setia, PJ BCM Kuching ( Sarawak) Contact : Ps. Winson (016-7988 602) Bintulu - Miri - Selangau - Samariang - Entikong - Lubuk Sabuk - Serangkang Minggu, pkl: 2.00PM & 8.00PM Ph +60-148883725 Di Gereja Injil Kristian Sungai Way No. 139, Jalan SS 9A/1, Sungai Way - 47300 SINGAPORE (Gereja Pembina) Petaling Jaya - Selangor DE Bethany Church Singapore (BCS) Contact : Ps. Winson (016-7988 602) 400 Orchard Road #07-01; Orchard Tower Tel: +65 64634695; Fax: +65 62276084 Ps. Widy (016-646 7998) GBI TIMOR LESTEAlamat Rumah Misi : LGCC – Last Generation City Church Contact : + 670 77417107, 77233590 Restoran Thong Hiap, THAILAND 2nd Floor no.642, Jalan SS 9A/1, BIC-Bangkok : Ph +66 805894030 Sungai Way PHILLIPPINES BIC - Manila : Ph +63 9175094837,BCM Kuala Lumpur +63 9275040222 Minggu, Pkl: 10.30AM BIC - Bulacan : Ph +63 9178058269 50, Jalan Hang Lekiu (Bangunan Public Lt.2) Kuala Lumpur KAMBOJA (CAMBODIA) Contact : Ps. Winson (016-7988 602) BIC-Kamboja : Ph. +85 56986903BCM Klang VIETNAM Minggu, Pkl: 9.30AM BIC - Vietnam : Ph +84 937601239 51-B Tkt 2, Jalan Batu Tiga opposite SJKC SOUTH KOREAKong Hu , workshop Suzuki l-3, bulatan 100, BIC South Korea-Seoul : Ph +82 108697845841300, Klang USA Contact :Ps. Eni (011 21800 840) BCC San Francisco : Ph +1 4153740303BCM Teluk Panglima Garang www.bethelchurchcalifornia.org BCC Silicon Valley Minggu, Pkl: 8.00PM No.53A, Jalan Pandan Taman Dato Hormat, AUSTRALIA42500 Teluk Panglima Garang, Selangor BIC Melbourne : Ph +61 422431950 Contact :Ps. Eni (011 21800 840)POS PI BCM SENTOSA INDONESIA Sabtu, Pkl 20.30 PM, Minggu, 09.30AM(Juli) Jakarta : Ph +62 21 31996100 Uncle Ang Chicken Rice Restautrant, City Tower Tingkat 3, MH Thamrin No.81 Jalan Dato Yushof Shahbuddin 30 Taman Sentosa, Klang KEPULAUAN RIAU Contact :Ps. Eni (011 21800 840) GBI Tanjung Pinang : Ph. +62 8127727039 GBI Windsor Square – Batam :BCM Mantin (Negeri Sembilan) Ph. +62 7787057980 Sabtu, Pkl : 8.30PM Minggu, Pkl : 10.00AM BCM Medan No.5-1, Jalan UTL 4, Bandar Universiti Jln. Jamin Ginting no 272, depan Pasar sore P.Bulan-MedanTeknologi Contact : Ps. Melvin Sembiring (+62 Legenda, Mantin (Nilai), Negeri Sembilan 82162752981) Contact :Ps. Nove (01110202337) BCM KUTA CANE BCM Ipoh - Pengkalan - Silibin Ph. +6282173955446 Ph +60-165120731 Alamat : Desa Tanoh Megakhe Kecamatan BCM Penang - Paya Terubung-Prai-Taman Badar, Kab Aceh Tenggara Pelangi - Bukit Tambun - Sg. Petani - Kedah Page 20 Ph +60-125344730 BCM Johor Bahru -Senai Utama-Larkin-Batu Pahat-Muar-Segamat-Sg. Rengit Ph +60-1136243129 BCM Sabah- Kota Kinabalu - Keningau, Tonobon - Marak Parak Ph +60-148883725


Like this book? You can publish your book online for free in a few minutes!
Create your own flipbook