Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore Katalog Program Dompet Dhuafa 2016 - Ramadhan 1437 H

Katalog Program Dompet Dhuafa 2016 - Ramadhan 1437 H

Published by ali, 2016-05-27 04:36:22

Description: Adalah Informasi mengenai Katalog Program Dompet Dhuafa 2016 Ramadhan 1437 H

Search

Read the Text Version

Daftar IsiPROGRAM EKONOMI PROGRAM KesehatanProgram Pertanian 2 Program Kesehatan 32 - Lumbung Desa 3 - Mata Jendela Dunia 33 - Community Farming : Klaster Padi Sehat 5 - Pojok Kesehatan Ibu dan Anak 34Program Peternakan 6 - Jaminan Kesehatan Bagi Masyarakat Miskin 35 - Sentra Ternak 7 - Dukungan Hemodialisa 36 - Sentra Budidaya Dan Industri Kreatif Pesisir 9 - Program Pembangunan Kesehatan Berbasis - Pelatihan Keterampilan 11 Masyarakat 37 - Social Trust Fund 13 - Pos Sehat Komunitas 38 - Ambulance Emergency 39PROGRAM PENDIDIKAN PROGRAM PENgembangan sosialProgram SMART Ekselensia Indonesia 16 - SMART Ekselensia Indonesia 17 Program Air Untuk Kehidupan 42Program Sekolah Guru Indonesia 18 - Air Untuk Kehidupan 43 - Sekolah Guru Indonesia 19 Program Dakwah 44Program Pusat Sumber Belajar 20 - Dai Nusantara 45 - Sumber Belajar (GEMARI BACA) 21 - Kampung Madani 46Program Sekolah Literasi Indonesia 22 - Sekolah Literasi Indonesia 23 peta SEBARAN PROGRAMProgram Beastudi Etos 24 - Beastudi Etos 25 Sebaran Program Pemberdayaan 48Program Beasiswa Anak Tani 26 - Beasiswa Anak Tani 27Program Beasiswa Kemitraan 28 - Beasiswa Kemitraan 29

KATALOGPROGRAM 2016 1

PROGRAMPERTANIANDalam survei pertanian yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS), diketahui jumlah rumah tanggausaha tani di Indonesia pada 2003 masih 31,17 juta. Tapi, sepuluh tahun kemudian (2013), jumlahnyamenyusut jadi 26,13 juta. Penurunan jumlah ini adalah ancaman bagi ketersediaan pangan Indonesia.Ancaman lain yang juga tidak kalah penting adalah pola pengelolaan pertanian sebagian besar petaniIndonesia masih berfokus pada pertanian berbasis pestisida yang merusak alam dan berbahaya bagikesehatan. Serta, masih belum optimalnya kesadaran petani atas pentingnya membangun kelompoktani yang kuat demi skala ekonomi yang lebih tinggi.Program Pertanian Sehat, Lumbung Desa, serta Community Farming Dompet Dhuafa mengambilinisiaatif untuk berperan membangun pertanian non pestisida yang ramah lingkungan dan amanbagi kesehatan, penumbuhan kekuatan modal sosial petani berbasis kelompok, serta penguatanketerhubungan dengan pasar. Program-program ini semata demi memastikan hadirnya kehdupanpetani yang lebih baik, serta mengurangi ancaman ketahanan pangan Indonesia. Saya bersyukur kepada Allah swt, karena Allah memberikan kopi ini untuk kehidupan kami sekeluarga, dengan karunia dan Hidayah Allah swt kami dapat hidup dan mencari makanan dengan kopi inilah. -- Mulyadi2 KATALOGPROGRAM 2016

Lumbung DesaTerdiri dari Klaster Kopi Robusta, KlasterKopi Arabica, Klaster Jagung. Ihtiarpembentukan Community Enterprise yangterbagi ke dalam alokasi penambah modalusaha baru dan cicilan modal usaha bergulir.Melalui pendekatan Community Developmentdan pendekatan bisnis komunitas makasecara bertahap program akan dibiayai olehkeuntungan hasil usaha bersama. KATALOGPROGRAM 2016 3

INDONESIA BERDAYA Indonesia Berdaya adalah gerakan untuk mengambil alih lahan produktif di Indonesia dan mengelolanya dalam program pemberdayaan ekonomi yang melibatkan masyarakat lokal. Grakan bersama msyarakat Indonesia ini dirancang agar lahan-lahan potensial di negeri ini tak jatuh ke tangan asing. Saat ini, lewat gerakan Indoensia Berdaya, lahan seluas 5,5 hektare telah dibeli dan dikelola menjadi lahan pertanian buah dan peterakan.4 KATALOGPROGRAM 2016

COMMUNITY FARMING: KLASTER PADI SEHAT Terdiri dari Klaster Padi Sehat, Klaster Padi Organik, Klaster Buah Naga. Merupakan program pengembangan usaha tani berbasis komunitas petani yang bertujuan meningkatkan pendapatan rumah tangga melalui usahaekonomi produktif pertanian yang dikelola secara komunal kelembagaan lokal berupa koperasi. KATALOGPROGRAM 2016 5

PROGRAM PEternakan Peternakan memiliki peran strategis dalam ekonomi Indonesia. Mengingat, peternakan berperan dalam mendukung asupan gizi masyarakat melalui produk daging, susu dan telurnya; turunan produk olahan baik masakan maupun kemasan; tumbuhnya ekonomi kreatif dari kulit dan bulu; serta keterkaitan dengan industri lain seperti pakan dan transportasi distribusi. Khusus di ternak kambing dan sapi, peran strategis juga terletak pada fakta mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam dengan perayaan hari raya kurban setiap tahun. Jika 25% saja penduduk Indonesia melakukan kurban, maka dibutuhkan 25 juta ekor kambing dan atau sapi untuk memenuhi kebutuhan hari raya kurban. Belum lagi kebutuhan untuk syariah aqiqah. Untuk itu, Program Peternakan Dompet Dhuafa berkomitmen membangun jaringan pemberdayaan peternak yang tangguh di seluruh Indonesia. Dengan konsep pendampingan berbasis kelompok, diharapkan tumbuh peternak-peternak berdaya dengan modal sosial yang kuat serta memilki skala ekonomi optimal. Terima kasih kepada Dompet Dhuafa & Donatur, dengan ini saya dan teman-teman bisa mendapatkan penghasilan dari sapi perah. -- Sukamto6 KATALOGPROGRAM 2016

Sentra Ternak Meliputi Sentra Ternak Sapi Perah, Sapi Potong, Kambing Pedaging, Domba Ekor Gemuk, Kambing Perah, Ayam Kampung Unggul. Program yang menumbuh kembangkan entitas dan iklim kewirausahaan sosial melalui pemberdayaan dan pendampingan peternakan rakyat dengan mengembangkan sentra peternakanberbasis kerakyatan yang mengusung konsep peternakan Tiga Strata yakni Breeding (pembibitan), Multiplier (Pembiakan), dan Commercial (Komersil). KATALOGPROGRAM 2016 7

PROGRAMINDUSTRI KREATIF & PESISIRSekitar 60% tenaga kerja Indonesia bekerja di sektor informal. Usaha Mikro, Industri Kreatif dan EkonomiPesisir adalah elemen-elemen ekonomi informal yang juga menjadi salah satu penopang perputaran rodaekonomi Indonesia.Adalah penting untuk terus menumbuhkan kapasitas para pelaku sektor informal ini. Baik dari sisi mindset,keterampilan, manajemen, pemasaran dan ketaatan pada peraturan kemananan dan standar kesehatan.Serta, terus menumbuhkan kesadaran berkelompok dalam meningkatkan skala ekonomi dan permodalan.Program Pemberdayaan Berbasis Kelompok Dompet Dhuafa di Industri Kreatif dan Pesisir menjadi ikhtiardalam mendukung peningkatan kesejahteraan pelaku sektor informal. Hal ini dilakukan dengan berfokuspada optimalisasi modal sosial masyarakat yang lebih solid, terorganisasi dan berkelanjutan. Alhamdulillah dibantu Dompet Dhuafa ini, bertambah produksi bahkan anggota-anggota koperasi tambah meningkat penghasilannya lebih baik, lebih bagus dibantu Dompet Dhuafa. -- Watna8 KATALOGPROGRAM 2016

Meliputi Sentra TernakMeliputi sentra Budidaya Udang, Sentra Budidaya Kepiting, Trading Area Berbasis Eco-Modular, Desa Migran Berdaya, Sentra Industri Batik Dan Lurik. Merupakan program Penguatan dan Penumbuhan komunitas Usaha Mikro dan Industri kreatif di wilayah pesisir KATALOGPROGRAM 2016 9

PROGRAMLIFE SKILL & ENTREPRENENURPengangguran adalah hantu kemiskinan yang menjadi potensi laten kriminalitas dan kerawanansosial. Terlalu umumnya silabus akademis pendidikan di sisi lain menambah pelik masalah karenapara lulusannya tidak memiliki keterampilan dan serta mindset untuk menjadi pekerja mandiri. Belumtermasuk ketiadaan modal dan jaringan pertemanan yang mendudukung.Dengan keterbatasan sektor formal menyerap tenaga kerja, Program Pengembangan Life Skill danEntrepreneur Dompet Dhuafa berfokus membangun remaja dan pemuda terampil serta memilikimindset entrepreneurship yang baik sehingga mampu mandiri. Dengan beragam pelatihanketerampilan siap kerja dan siap usaha, program ini diharapkan mampu berkontribusi padapengurangan angka pengangguran di Indonesia. Alhamdulillah juga berkat Dompet Dhuafa saya diperbolehkan mengikuti pelatihan desain interior dan kria, dan sekarang saya sudah bisa merencanakan masa depan saya yang lebih cerah. terimakasih Dompet Dhuafa”. -- Asep Ridwan10 KATALOGPROGRAM 2016

pelatihan keterampilanMerupakan program pelatihan keterampilan bagi pendudukusia produktif di bidang keterampilan praktis (lifeskill) untukmemberikan ruang-ruang penciptaan lapangan kerja baru.Didirikan pada tanggal 23 Mei 2005 sebagai garda terdepanpenanggulangan kemiskinan dan pengangguran, yang meliputi:• Pelatihan Kewirausahaan• Pelatihan Keterampilan: Teknisi HP, Teknisi Otomotif Sepeda Motor, IT Komputer, Salon Muslimah, Fashion Class (Tata Busana), Pelatihan Mengemudi, Pelatihan Pelayaran Kapal Tangker, Pelatihan Tata Boga dan Pengolahan Pangan, Pelatihan Art & Craft, DLL.• Program Magang• Pendampingan Karir & Usaha• Pengelolaan Alumni KATALOGPROGRAM 2016 11

PROGRAMKEUANGAN MIKRO SYARIAHPermodalan adalah aspek mendasar yang umumnya menjadi penghambat masyarakat dhuafa memperolehpeningkatan kesejahteraan. Beragam usaha yang dijalani mereka umumnya hanya dengan modal kecil danmenghasilkan keuntungan yang seringkali tidak cukup untuk kebutuhan hidup.Di sisi lain, perbankan dan BMT belum tentu mampu menjadi solusi mengingat ketiadaan agunan, kurangnyaakses informasi, ataupun persyaratan bagi hasil yang terasa berat. Terlebih untuk masyarakat dhuafa yangterdampak parah oleh bencana, dukungan permodalan awal memulai hidup baru juga menjadi sangat krusial.Program Keuangan Mikro Syariah Dompet Dhuafa menyasar kelompok masyarakat dhuafa dengan alternatifkeuangan mikro berbasis pembiayaan kebaikan (qordhul hasan) tanpa komponen marjin. Dana yang dipinjamdikembalikan sesuai nilai yang diterima, tanpa tambahan apapun. Hal ini menjadi tingkat awal dukungan sosialbagi masyarakat dhuafa sebelum mereka mampu ke pembiayaan BMT dan perbankan. Setelah mendapatkan pinjaman dari STF Dompet Dhuafa, saya merasa sangat terbantu dalam menjalani kehidupan terutama dalam hal jualan saya semakin lancar. Terima Kasih Dompet Dhuafa atas bantuannya. -- Ade Novita12 KATALOGPROGRAM 2016

Social Trust Fund (STF) Sejak 2009 melalui program Social Trust Fund (STF) yang memfokuskan diri pada wilayah terdampak bencana, baik bencana alam maupun sebagai efek dari aktifitas sosial masyarakat yang menyebakan terjadinya bencana, dengan memberikan bantuan modal usaha dalam fase awal pemulihan ekonomi warga terdampak. SASARAN PENERIMA MANFAAT Pelaku usaha kecil dan mikro khususnya para pedagang pasar tradisional, pedagang kaki limadan sektor informal lainnya. Keanggotaan sudah mencapai 400 kepala keluarga yang tersebar di tiga provinsi KATALOGPROGRAM 2016 13

SUCCESSFUL PEOPLE DON’T FEAR FAILURE BUT UNDERSTAND THAT IT’S NECESSARY TO LEARN AND GROW FROM -- Robert Kiyosaki --14 KATALOGPROGRAM 2016

KATALOGPROGRAM 2016 15

PROGRAM SMART EKSELENSIA INDONESIA Akankah pendidikan berkualitas dengan fasilitas terbaik selalu hanya milik anak kota? Akankah anak dhuafa, anak desa dan anak marjinal harus selalu puas hanya dengan pendidikan seadanya? Akankah faktor tekanan lingkungan selalu menjadi pengkerdil mimpi-mimpi masa depan anak dhuafa? Sekolah Smart Ekselensia Dompet Dhuafa hadir sebagai solusi untuk anak-anak marjinal yang tidak memiliki kesempatan memperoleh pendidikan yang berkualitas karena faktor ekonomi. Tidak hanya aspek akademis, Smart Ekeselensia berkomitmen pada penguatan spiritual, peneguhan karakter dan penanaman optimisme meraih masa depan yang lebih baik. Dengan konsep pembelajaran atraktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan; serta berpadu dengan pola pendampingan siswa berbasis asrama, Smart Ekselensia menjadi alternatif konsep pengembangan pendidikan berkualitas bagi anak-anak dhuafa berbasis pengelolaan dana zakat dan sedekah yang terdepan di Indonesia. Alhamdulillah, saya berhasil masuk sebagai siswa kedua dari sekolah yang masuk kedokteran UI setelah sebelumnya senior yang juga masuk melalui jalur yang sama. Saat itu, saya langsung sujud syukur kepada Allah atas apa yang telah diberikan. Saya percaya itu memang takdir yang dibuat oleh-Nya. Perkataan dari orang tua saya, “Berikan ikhtiar terbaikmu dan serahkan segala hasilnya kepada Allah” yang menjadi pelecut semangat saya untuk selalu melakukan yang terbaik dalam hal apa pun dan ini sangat patut dilakukan di setiap kegiatan saya. Karena Allah lah yang paling tahu kebutuhan terbaik hamba-Nya. Terimakasih Allah SWT. Terimakasih SMART Ekselensia. -- Nurcholis16 KATALOGPROGRAM 2016

Adalah program pendidikan berakselesaritersertifikasi ISO 9001:2008 tingkat SMP danSMU. Sejak 11 tahun berdiri, tujuh angkatan telahlulus dan 100% diterima di PTN. Meraih medaliemas olimpiade sains nasional merupakan salahsatu dari sederet prestasi lainnya.SASARAN PENERIMA MANFAATBerasal dari seluruh daerah di Indonesia. KATALOGPROGRAM 2016 17

PROGRAM SEKOLAH GURU INDONESIA Bicara pendidikan berkualitas tidak hanya bicara mengenai gedung sekolah beserta fasilitasnya. Tetapi, juga bagaimana kualitas guru-guru yang terlibat langsung berinteraksi setiap harinya dengan murid. Bahkan, unsur terakhir ini lah yang justru sangat mendasar dalam menentukan kualitas pendidikan Indonesia. Terlebih, kuantitas guru di wilayah-wilayah marjinal sangat terbatas. Sekolah Guru Indonesia Dompet Dhuafa berkomitmen membangun kualitas guru Indonesia, khususnya di wilayah marjinal, pelosok dan terpencil. Sekolah Guru Indonesia berfokus pada pembangunan sosok-sosok guru yang mampu hadir tidak hanya sebagai pengajar, tetapi juga sebagai pendidik dan pemimpin. Dengan pembekalan mengenai konsep pembelajaran atraktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan; pola manajemen kelas; serta pemanfaatan media pembelajaran; guru-guru binaan Sekolah Guru Indonesia ditargetkan menjadi penopang kualitas pendidikan di pelosok negeri sekaligus menjadi kader pengembangan kualitas guru di sekitarnya.18 KATALOGPROGRAM 2016

sekolah guru indonesia KATALOGPROGRAM 2016 19

PROGRAM MAKMAL PENDIDIKAN Sejak tahun 2004, Makmal Pendidikan telah memberikan pelatihan kepada 18.470 Guru yang tersebar di 26 Provinsi di Indonesia. Memberikan 207 pendampingan sekolah dan perpustakaan sejak tahun 2010 serta betbagai kebermanfaatan lainnya melalui Pusat Sumber Belajar.20 KATALOGPROGRAM 2016

KATALOGPROGRAM 2016 21

PROGRAM SEKOLAH LITERASI INDONESIA Adalah sebuah realita bahwa membangun kualitas pendidikan yang lebih baik membutuhkan intervensi yang lebih jauh dari sekedar menghadirkan sarana prasarana yang lebih baik serta memberikan pelatihan guru. Pembenahan kualitas pendidikan ternyata juga memerlukan penumbuhan kebiasaan, pembentukan atmosfir yang kondusif, serta pendampingan yang intensif. Sekolah Literasi Indonesia Dompet Dhuafa berfokus mendampingi kepala sekolah, guru serta para siswa secara bersama-sama memperbaiki kualitas manajemen, akademis serta prestasi humaniora sekolah secara terukur, bergerak dari level awal ke level yang lebih tinggi sesuai dengan standarisasi Departemen Pendidikan Nasional. Dan juga, menyiapkan sekolah menjadi lokomotif peningkatan kualitas sekolah- sekolah lain disekitarnya.22 KATALOGPROGRAM 2016

Sekolah Literasi Indonesia Program pengembangan sekolah model berbasis masyarakat yang berkonsentrasi pada peningkatan kualitas sistem instruksional (pembelajaran) dan pengembangan kultur sekolah. SASARAN PENERIMA MANFAAT Sasaran Penerima Manfaat dibagi menjadi empat wilayah pengembangan, yakni sekolah desa, sekolahkota, sekolah urban (perkotaan), dan sekolah beranda (perbatasan, terpencil, dan pulau terluar). KATALOGPROGRAM 2016 23

PROGRAM BEASTUDI ETOS Bagi mahasiswa dengan latar belakang keluarga dhuafa, masuk kuliah adalah sebuah prestasi membahagiakan sekaligus menjadi tantangan. Biaya kuliah, literatur, perlengkapan serta biaya hidup selama kuliah menjadi momok tersendiri yang mampu menciutkan nyali untuk tetap bertahan atau menguburkan mimpi menjadi sarjana. Beastudi Etos Dompet Dhuafa hadir dengan misi utama mengamankan potensi-potensi emas anak bangsa yang berasal dari keluarga dhuafa untuk tetap bisa meraih masa depan yang lebik baik. Program ini memastikan para mahasiswa ini bisa terus berjuang menjadi pribadi sukses di masa depan yang kelak akan memutus rantai kedhuafaan keluarga mereka serta menjadi pribadi yang santun. Untuk itu, selain biaya kuliah, program Beastudi Etos juga memberikan pendampingan pengembangan karakter berbasis asrama serta penumbuhan jiwa kepedulian dengan beragam program-program keterlibatan aksi sosial. Terimakasih kepada dompet dhuafa, setelah saya ikut beastudi etos ini saya jadi kenal bagaimana caranya ibadah yang benar, mengerti berinteraksi dan menyikapi orang-orang yang pro maupun kontra dengan kita, bukan hanya hal-hal tentang keuangan tapi juga sosial. -- Vega24 KATALOGPROGRAM 2016

Beastudi Etos Adalah program investasi SDM yang fokus pada pembinaan, pendampingan dan pemberdayaan untuk Indonesia unggul dan berdaya berdasarkan kurikulumberbasis kompetensi untuk pengembangan prestasi guna menghasilkan karakter pemuda kontributif yang mampu mengelola desa produktif secara berkelanjutan. SASARAN PENERIMA MANFAAT Diperuntukkan bagi mahasiswa berprestasi yang berasal dari keluarga yang kurang mampu. KATALOGPROGRAM 2016 25

PROGRAM BEASISWA ANAK TANI Berdasarkan data per September 2014-Maret 2015 (BPS), sektor pangan dan pertanian menyumbang hingga 23 persen dari total penduduk miskin Indonesia. Dengan rata-rata luas lahan kecil, sekitar 0,3 hektar, petani memang berpenghasilan sangat minim. Sekitar Rp 200 ribu per bulan, sangat jauh dari kebutuhan. Beasiswa Anak Tani Dompet Dhuafa menjadi aksi nyata menyikapi realita ini dengan meringankan beban petani dalam menanggung beban biaya pendidikan anak mereka. Program ini sekaligus mengantisipasi tingkat putus sekolah serta kegagalan mengakses peluang kuliah berbasis beasiswa pemerintah. Mimpi besar program ini, para anak tani bisa memiliki kualitas pendidikan, keterampilan dan wawasan yang lebih baik dalam membangun kembali pertanian desanya kelak.26 KATALOGPROGRAM 2016

BEASISWA ANAK TANIAdalah program pemberian beasiswa untuk anak petani kelas III setingkat SLTA dalammendukung proses belajar di tahun terakhir sehingga diharapkan bisa melanjutkanpendidikan ke jenjang perguruan tinggi melalui pembinaan dan pendampingan untukmengakses Beasiswa Bidik Misi dan lolos seleksi masuk PTN.SASARAN PENERIMA MANFAATAnak Petani/Peternak/Nelayan dari keluarga yang kurang mampu. KATALOGPROGRAM 2016 27

PROGRAM BIASISWA KEMITRAAN Hadirnya tunas-tunas bangsa berkualitas dari golongan keluarga dhuafa di berbagai perguruan tinggi terbaik di Indonesia bukan lah pekerjaan yang mudah dan murah. Dibutuhkan penggalangan dan pengelolaan sumber daya yang besar, bertumbuh dan berkesinambungan guna memastikan semakin banyak penerima manfaat terbantu. Beasiswa Kemitraan Dompet Dhuafa menjadi jembatan penghubung antara institusi yang memiliki sumber daya dan niat baik membantu mahasiswa berpestasi, dengan keberlanjutan pendidikan perguruan tinggi para mahasiswa dari keluarga dhuafa. Program ini membuka diri seluas-luasnya untuk beragam sinergi dalam mendukung lebih banyak lagi mahasiswa berprestasi yang mampu menyelesaikan pendidikan sarjana mereka tanpa khawatir atas biaya. Disamping, memastikan para mahasiswa yang dibiayai terdampingi secara intensif dalam pembentukan karakter, penumbuhan kepemimpinan dan penguatan jiwa kepedulian. SASARAN PENERIMA MANFAAT Mahasiswa yang berasal dari keluarga yang kurang mampu yang melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Persyaratan disesuaikan dengan desain program.28 KATALOGPROGRAM 2016

KATALOGPROGRAM 2016 29

30 KATALOGPROGRAM 2016

KATALOGPROGRAM 2016 31

PROGRAM KESEHATANAdalah fakta bahwa akses kesehatan masyarakat dhuafa masih menjadi tantangan di Indonesia. Dengan adanya BPJSpun, ternyata implementasi lapangan masih belum mampu menjangkau permasalahan kesehatan masyarakat dhuafasecara komprehensif. Sosialisasi yang belum optimal, kendala administrasi kependudukan, serta keterbatasan tanggunganbiaya perawatan, menjadi permasalahan yang masih terjadi.Dompet Dhuafa sejak 2001 menggulirkan program Layanan Kesehatan Cuma-Cuma berikut pendirian klinik yang kinitelah berkembang menjadi RS Rumah Sehat Terpadu di Parung. Hal ini semata dilakukan sebagai sebuah pemahamanmendasar bahwa masyarakat dhuafa saat sakit menjadi sangat rentan lebih terpuruk dalam kemiskinan. Maka, menjadisangat krusial untuk menjamin kesehatan masyarakat dhuafa. Baik dengan dukungan secara langsung, atau memastikanmasyarakat dhuafa ter-sertakan dalam program jaminan kesehatan pemerintah dengan pendampingan langsung.Sebagai pelengkap aspek kuratif, tentunya juga sangat penting fokus pada aspek promotif dan penanganan kondisitersier, seperti katarak, bibir sumbing, wasir, dsb. Di sisi lain, juga penting untuk terus memiliki kemampuan penanganankesehatan kasus yang lebih kronis seperti gagal ginjal dan kanker. Mengingat, kebutuhan biaya perawatan yang umumnyatidak mampu dijangkau masyarakat dhuafa.Pada akhirnya, upaya pencegahan penyakit tentu lebih murah dibanding pengeluaran untuk menyehatkan saat penyakitterjadi. Maka, upaya bersama membangun komunitas masyarakat yang sehat dengan modal sosial lokal menjadi poinutama yang perlu terus digalakkan. Tahun 2014 dokter ini bilang “om ini kena gula, tapi dokter bilang tidak apa-apa. Kita berobat toh, pelan-pelan saja. Jadi selama ini saya berobat-berobat sudah ada perubahan. Saya ucapkan terima kasih toh selama saya berobat disini. -- Vince32 KATALOGPROGRAM 2016

Program koreksi mata dengan pemberian kacamataatau operasi katarak bagi yang masyarakat yangmembutuhkan.SASARAN PENERIMA MANFAATKelompok usia produktif, anak sekolah dan usia dewasa. KATALOGPROGRAM 2016 33

Pojok Kesehatan Ibu dan Anak Penyediaan fasilitas kesehatan ibu dan anak untuk Ibu sejak usia subur, remaja, pra nikah, hamil, melahirkan, nifas, menyusui, bayi dan balita. SASARAN PENERIMA MANFAAT Kelompok usia produktif, anak sekolah dan usia dewasa.34 KATALOGPROGRAM 2016

Jaminan Kesehatan Bagi Masyarakat MiskinJaminan kesehatan dalam bentukpembiayaan asuransi dan jaminan kesehatanyang menyeluruh bagi masyarakat miskin.SASARAN PENERIMA MANFAATMasyarakat miskin yang memerlukanpelayanan kesehatan dan tidak masuk dalamPenerima Bantuan Iuran (PBI). KATALOGPROGRAM 2016 35

Dukungan Hemodialisa Kemudahan akses penyediaan layanan cuci darah bagi kelompok miskin. SASARAN PENERIMA MANFAAT Masyarakat miskin yang memerlukan pelayanan kesehatan dan belum mendapatkan layanan di tempat lainnya.36 KATALOGPROGRAM 2016

PROGRAM PEMBANGUNAN KESEHATANberbasis masyarakat Sanitasi Total berbasis Anak Indonesia Sehat Kebun Sehat Keluarga / Masyarakat Togabugi Melalui dukungan gerakan berbasis Diperuntukkan di daerah keluarga seluruh entitas sekolah dalam Program yang diarahkan untukmiskin dengan akses sanitisasi yang memenuhi kebutuhan pangan kegiatan penyehatan anak. Juga masyarakat yang cukup, bergizi, sulit, melalui pendekatan dengan diperkuat peran orang tua dengan dan aman melalui peningkatan proses fasilitasi yang sedehana edukasi dan pendampingan tumbuh produktivitas, kualitas, dan efisiensi yang dapat mengubah sikap lama, produksi pertanian, perikanan, dan mengedukasi kewajiban sanitasi kembang agar kesehatan anak kehutanan secara berkelanjutan serta menjadi tanggung jawab bersama. mampu termonitor secara kontinyu. pemanfaatan varietas tanaman obat Penerima manfaat dari program ini adalah anak usia sekolah, orang tua, keluarga. guru, sekolah, stakeholder lainnya (Puskesmas, Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan). KATALOGPROGRAM 2016 37

Pos Sehat Komunitas Adalah kegiatan pelayanan kesehatan berbentuk balai kesehatan cuma-cuma dengan konsep pelayanan terpadu mencakup promotif, preventif, kuratif, rehabilitatif, sosio ekonomi dan spiritual kepada kaum dhuafa dengan fokus pada pemberdayaan kader kesehatan yang berbasis masjid, dengan filosofi kemitraan dan pemberdayaan berbasis potensi masyarakat. SASARAN PENERIMA MANFAAT Masyarakat miskin yang memerlukan pelayanan kesehatan untuk berkonsultasi dan melakukan pengobatan serta aktivitas lainnya untuk menyehatkan dirinya dan keluarganya di suatu wilayah.38 KATALOGPROGRAM 2016

Ambulance EmergencyMenyediakan ambulance gawat darurat yang terstandardan siap siaga melakukan penyelamatan jiwa untukmasyarakat miskin yang tidak dapat menjangkau layanankesehatan dengan segera atau masyarakat miskin yangmengalami trauma dan kecelakaan yang memerlukanpenanganan penyelamatan segera.SASARAN PENERIMA MANFAATKelompok masyarakat miskin yang memelukan bantuankegawatdaruratan atau bantuan transfer pasien ke pusatlayanan kesehatan. KATALOGPROGRAM 2016 39

40 KATALOGPROGRAM 2016

KATALOGPROGRAM 2016 41

42 KATALOGPROGRAM 2016 KATALOGPROGRAM 2016 42

PROGRAMAir untuk KehidupanAir bersih adalah elemen dasar kehidupan yang tidak mungkin tidak tersedia. Ketidaktersediaan airbersih akan menjadi pemicu beragam permasalahan sosial lainnya. Antara lain, kesehatan yangburuk, lingkungan yang tidak sehat, pengeluaran keluarga yang lebih besar, hilangnya waktu produktif,terganggunya kualitas pendidikan anak-anak.Program Air untuk Kehidupan hadir untuk berkontribusi mengurangi permasalahan ketersediaanair bersih masyarakat dhuafa. Dengan beragam pendekatan yang sesuai kondisi lokal, program iniberkomitmen menghadirkan lingkungan yang lebih sehat dan lebih produktif dengan hadirnya air bersihberbasis partisipatif. Terima kasih kepada seluruh pimpinan Dompet Dhuafa dan donaturnya karena atas upaya jerih payah Dompet Dhuafa untuk memikul beban dakwah untuk menyampaikan kemasyarakat di Timor Tengah Selatan di pedalaman Amanuban Timur Kampong Oeue dan sekitarnya, kami hanya bisa mendoakan mudah-mudahan Allah yang akan membalas kebaikan Ibu-Bapak di Jakarta. -- Zulkarnaen KATALOGPROGRAM 2016 43

Air untuK Kehidupan Guna memberikan akses yang mudah bagi masyarakat dhuafa atas penyediaan air bersih (penampungan air hujan, pipanisasi, pengeboran, penjernihan air, dll) , edukasi tentang pola hidup bersih dan sehat, serta pembangunan infrastruktur sanitasi, melalui program partisipatori (keterlibatan langsung masyarakat). SASARAN PENERIMA MANFAAT Sedikitnya 13.916 kepala keluarga menjadi penerima manfaat program ini.44 KATALOGPROGRAM 2016

PROGRAM DAKWAHMembangun masyarakat dhuafa menjadi lebih berdaya tentu harus dibarengi denganpenguatan spiritual: iman dan takwa. Bahkan, kehadiran seorang Da’i yang juga memilikiketerampilan pemberdayaan masyarakat akan menjadi penggerak perubahan yang lebihkomprehensif daripada sekedar seorang pendamping pemberdaya masyarakat.Program Dakwah Dompet Dhuafa berkomitmen mengkolaborasikan dakwah dan penguatanmodal sosial masyarakat yang lebih baik. Dakwah dipaparkan kepada masyarakat tidak hanyadalam tataran kajian hubungan manusia dengan Allah, tetapi juga dalam konteks hubunganantar manusia, serta diintegrasikan dalam pengelolaan partisipatif masyarakat dalam beragamprogram sosial serta pemberdayaan.45 KATALOGPROGRAM 2016 KATALOGPROGRAM 2016 45

Dai NusantaraTerdiri dari Program Dai Komunitas Marginal, Dai Samudra,Dai Tapal Batas, Dai Perkantoran, Dai majelis Taklim serta DaiTanggap Bencana Nasional, melalui berbagai pendekatan sesuaidengan karakter segmentasi sasaran dakwah seputar substansinilai keagamaan dan kemanusiaan yang memiliki dampakmemberdayakan lingkungan sekitar.Investasi Program menyesuaikan dengan targetwilayah sasaran dakwah.46 KATALOGPROGRAM 2016 KATALOGPROGRAM 2016 46

Kampoeng MadaniAktivitas dakwah melalui intervensi programekonomi dan sosial yang terintegrasi dan terpaduserta terukur kaji dampaknya.SASARAN PENERIMA MANFAATMuallaf dan Fakir MiskinInvestasi Program menyesuaikan dengantarget wilayah sasaran program. KATALOGPROGRAM 2016 47

48 KATALOGPROGRAM 2016 KATALOGPROGRAM 2016 48


Like this book? You can publish your book online for free in a few minutes!
Create your own flipbook