Important Announcement
PubHTML5 Scheduled Server Maintenance on (GMT) Sunday, June 26th, 2:00 am - 8:00 am.
PubHTML5 site will be inoperative during the times indicated!

Home Explore Katalog Buku Rohani OBOR_21012022

Katalog Buku Rohani OBOR_21012022

Published by OBORMEDIA, 2022-01-25 04:51:37

Description: Katalog Buku Rohani OBOR_21012022

Keywords: Katalog,katalog buku obor,buku rohani obor

Search

Read the Text Version

RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Mgr. Nicolaas Martinus Schneiders, CICM ISBN. 978-979-565-479-7 www.obormedia.com SKU. OB. 40502599 Ukuran buku : 14 × 21 cm 2022 Kertas : Bookpaper Terbit : ... Orang Kudus Sepanjang Tahun Edisi Revisi Dengan tambahan Santo-santo Baru • Beato Torello • Santo Yohanes dari Avila • Santo Josemaria Escriva • Santa Teresa dari Kalkuta • Santo Andreas Kim Taegon, Martir; Santo Paulus Chong Hasang, Martir, dan Para Martir Korea • Santo Padre Pio dari Pietrelcina • Santo Yohanes XXIII, Paus • Santo Yohanes Paulus II, Paus • Santo Guido Maria Conforti, Uskup Di dalam kehidupan para kudus, Tuhan menyatakan kehadiran-Nya dengan cara yang nyata. Sebab, walaupun mereka itu insan sama seperti kita, namun mereka sudah lebih serupa dengan Yesus Kristus. Di dalam mereka Tuhan bersabda kepada kita dan memberikan tanda kerajaanNya. Kita akan sangat tertarik pada kerajaan itu karena melihat para saksi yang tak terbilang jumlahnya yang memberikan bukti yang menyakinkan tentang kebenaran Injil (LG 50). Atas dasar pemikiran itu Mgr. Schneiders menyusun buku ini. Buku ini pun mencerminkan niat penulisnya sebagai gembala umat untuk membimbing dan menguduskan umat yang dipercayakan Tuhan kepadanya. 401

KOSONG Francis X. Clark, SJ ISBN. 978-979-565-376-8 SKU. OB. 404036 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : HVS Terbit : ... RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI 486 Orang Kudus Asia Aku berharap semoga buku ini sampai di tangan orang-orang Kristen yang sedang menghadapi bagitu banyak kesulitan hidup dewasa ini. Dengan penuh harapan, semoga siswa di sekolah-sekolah mau membaca buku yang indah dan menarik ini dan terpanggil kepada sebuah kerinduan akan perbuatan-perbuatan dan kehidupan mulia yang diabdikan bagi Yesus Kristus dan sesama. — Jaime L. Kardinal Sin (Uskup Agung Manila) www.obormedia.com 2022 402

RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Heribertus M. Lbo ISBN. 978-979-565-482-7 www.obormedia.com SKU. OB. 40508004 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2008 Santa Monika Teladan Para Ibu Suatu ketika, Monika dan putranya, Agustinus bersandar pada sebuah jendela di tempat kediaman mereka di Ostia. Keduanya tenggelam dalam percakapan mengenai hal-hal yang rohani.Di akhir percakapan itu, Monika berkata kepada Agustinus, “Anakku, satu- satunya alasan yang membuat aku masih ingin hidup sedikit lebih lama lagi ialah aku mau melihat engkau menjadi seorang Kristen sebelum aku menghembuskan napasku.” “Hal itu sekarang telah telah dikabulkan Allah, bahkan lebih daripada itu, Allah telah menggerakkan engkau untuk mempersembahkan dirimu sama sekali kepada-Nya dalam pengabdian yang tulus. Sekarang apa lagi yang kuharapkan?” Percakapan di Ostia inilah yang menjadi akhir perjalanan panjang Monika sebagai seorang ibu dan janda yang suci. Apa kata St. Agustinus mengenai ibunya? “Akan aku ceritakan tentang bakat- bakatnya, bukan yang dia punyai melainkan yang Kaupunyai dalam dirinya. Karena dia sendiri tidaklah membuat dirinya, tidak pula membesarkan dirinya. Engkaulah yang menciptakannya. Ia dididik dalam takut akan Engkau oleh tongkat Kristus-mu, oleh ketaatan Anak-Mu yang Tunggal, dalam sebuah keluarga beriman, dan ia adalah seorang anggota Gereja-Mu yang baik.” (Saint Augustine, Confessions) 403

KOSONG Jeremias Jena ISBN. 978-979-565-527-5 SKU. OB. 40310001 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2010 RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Santo Yohanes Bosco www.obormedia.com Pelindung Kaum Muda 2022 Santo Yohanes Bosco atau lebih akrab dipanggil dengan nama Don Bosco adalah seorang imam yang terpanggil sejak usia 9 tahun lewat sebuah mimpi. Mimpi ini begitu penting dan dihayati oleh Santo Yohanes Bosco sepanjang hidupnya sebagai momen Allah menyatakan kasih dan kehendak-Nya lewat perantaraan Putra-Nya sendiri dan Bunda Maria. Bahkan, di kemudian hari, Paus Pius IX percaya bahwa mimpi ini memiliki nilai pewahyuan yang sempurna sehingga pada tahun 1858, Bapa Suci meminta Don Bosco menuliskannya. Pria tak dikenal dalam mimpinya—yang di kemudian hari disadarinya ternyata adalah Yesus—berkata kepadanya, ”Kamu akan berhasil memenangkan hati anak-anak muda yang nakal ini bukan dengan tonjokan dan kekerasan. Kamu bisa memenangkan jiwa mereka hanya dengan kelemahlembutan dan cinta. Ajarilah mereka sekarang juga bahwa dosa itu tidak baik, bahwa memiliki keutamaan-keutamaan akan menyelamatkan mereka dari kutukan api neraka.” Don Bosco mendirikan kongregasi istimewa untuk melayani kaum muda yang bernama Serikat Salesian—yang kini tersebar di seluruh dunia. Gereja mengangkatnya sebagai ”Pelindung Kaum Muda”. 404

KOSONG Rafael Lepen SMM ISBN. 978-979-565-525-1 SKU. OB. 40509007 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2009 RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Santo Yohanes Maria Vianney Pelindung Para Imam Yohanes Maria Vianney seorang imam yang kudus dan saleh. Walaupun dia lemah secara intelektual serta berasal dari keluarga yang sederhana dan miskin, dia mampu melakukan perubahan yang sangat berarti bagi kehidupan iman umatnya. Dia melakukan banyak pengajaran. Salah satunya, dia menegaskan bahwa jika kita tidak menerima dan mengimani Sakramen-Sakramen, kita sesungguhnya tidak menerima dan mengimani Kristus sendiri. www.obormedia.com 2022 405

RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Anne Eileen Hefferman FSP, Mary Elisabeth Tebo FSP www.obormedia.com ISBN. 978-979-565-292-2 SKU. OB. 40602099 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : ... Santa Bernadette Soubirous Cahaya dari Groto Suatu hari seseorang bertanya kepada Bernadette, yang pada saat itu telah menjadi seorang biarawati, “Suster, benarkah Perawan yang Terberkati begitu cantik?”. “Cantik, sangatlah cantik!” jawab Bernadette, “Sehingga saat melihatnya pertama kali, engkau tidak sabar menanti untuk segera bertemu dengannya kembali.” 406

RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Anang YB ISBN. 978-979-565-518-3 www.obormedia.com SKU. OB. 40509005 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2009 Santo Arnoldus Janssen Abdi Yesus yang Setia Dalam suatu khotbah pemberangkatan ke tanah misi, Arnoldus menyemangati kedua belas imam dan keempat belas bruder, ”Jangan ragu-ragu menolong orang keluar dari penderitaan dan kekurangan mereka. Kepada siapa Anda pergi adalah orang asing bagi Anda, tetapi di dalam Kristus, kita semua adalah saudari dan saudara …. Nilai mereka tampaknya sedikit saja menurut mata biasa, tetapi karena darah Kristus, nilai mereka telah menjadi luar biasa besar.” 407

RIWAYAT HIDUP ORANG SUCI Stefanus Suryanto, CP ISBN. 978-979-565-670-8 www.obormedia.com SKU. OB. 41213001 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2013 Santa Maria Goretti “Bunga Kecil di Ladang” Martir Pembela Kemurnian “Kita harus menolak setiap kompromi dengan kejahatan!” Inilah pesan dari St. Maria Goretti kepada kita semua dan terutama kepada orang-orang muda zaman ini. “Betapa pesan itu sangat aktual. Sekarang ini banyak orang kerap kali mengagung- agungkan kesenangan diri, kenikmatan sesaat, egoisme atau bahkan moralitas atas nama idealisme palsu akan kebebasan dan kebahagiaan semu. Kita harus menegaskan kembali bahwa kemurnian hati dan tubuh harus dipertahankan dan dibela, karena kesucian atau kemurnian ‘melindungi’ cinta otentik.” — Paus Yohanes Paulus II, saat Doa Angelus, Minggu 6 Juli 2003 (bertepatan hari peringatan St. Maria Goretti). 408

KATEGORI BUKU SOSIO PASTORAL

SOSIO PASTORAL Komisi Hubungan Antar Agama dan Kepercayaan KWI ISBN. 978-979-565-881-6 www.obormedia.com SKU. OB. 40920002 Ukuran buku : 12 × 19 cm 2022 Jumlah halaman : 188 hlm Kertas : Bookpaper Terbit : 2020 Penjelasan dan Tanggapan Dokumen Abu Dhabi Dokumen tentang Persaudaraan Manusia untuk Perdamaian Dunia dan Hidup Bersama Buku ini merupakan kumpulan tulisan dari berbagai narasumber lintas agama dan kepercayaan dalam upaya melihat Dokumen Persaudaran Manusia dari perspektif agama dan kepercayaan masing-masing dengan segala kekayaannya. Tujuannya supaya para pembaca semakin memahami hal-hal yang tidak tertulis dalam dokumen Abu Dhabi, seperti misalnya latar belakang munculnya dokumen ini, juga kekayaan agama-agama dan kepercayaan dalam menanggapi dokumen Abu Dhabi. Semoga buku Penjelasan dan Tanggapan Dokumen Abu Dhabi ini semakin memperkaya pemahaman dan semakin mendorong semangat untuk mewujudkannya untuk Indonesia yang lebih damai. 410

SOSIO PASTORAL Agustinus L. Nggame OFM ISBN. 978-979-565-866-5 www.obormedia.com SKU. OB. 40920001 2022 Ukuran buku : 13 × 20 cm Jumlah halaman : 140 hlm Kertas : Bookpaper Terbit : 2020 Hidup Itu Panggilan Refleksi dan Strategi dalam Menggiatkan Pastoral Panggilan Materialisme dan sekularisme berkontribusi melahirkan ke budayaan anti-panggilan, karena memangkas horizon tran sendental dari hidup manusia. Motivasi utama untuk menjalankan hidup tidak lagi terletak pada hasrat untuk mengabdi kepada nilai dan makna, tetapi pada pemenuhan kebutuhan material. Manusia tidak lagi memaknai hidupnya dalam relasi dialogis dengan Allah. Situasi real di atas menjadi alasan bagi kita untuk berkeyakinan bahwa seruan ”Hidup adalah Panggilan” harus menjadi tujuan sekaligus prinsip dasar dari seluruh gerakan pastoral panggilan yang dilakukan Gereja. Agar memiliki dampak yang lebih efektif, seruan ini harus diterjemahkan ke dalam langkah-langkah konkret dan operasional. Buku ini menyajikan informasi mengenai tantangan-tantangan dalam menghayati panggilan pada zaman sekarang, dasar-dasar teoritis dari panggilan, dan orientasi praktis untuk mempromosikan hidup sebagai panggilan. Bisa dijadikan sebagai panduan atau referensi bagi mereka yang dipercayakan menangani seksi/komisi panggilan, para pendamping kaum muda, guru-guru agama, para pastor paroki dan penanggung jawab katekese. 411

SOSIO PASTORAL Ansel Alaman ISBN. 978-979-565-864-1 www.obormedia.com SKU. OB. 41619001 2022 Ukuran buku : 15 × 23 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2019 Politik Katolik & Kaderisasi Kebangsaan Gugat Nyali Membangun Dengan Membumikan Ajaran Sosial Gereja “Saya senang mengikuti pola garapan buku ini. Ulasan mulai dengan mendalami beberapa dokumen Konsili Vatikan II dan belasan Ajaran Sosial Gereja sejak Rerum Novarum oleh Paus Leo XIII (1891) hingga Sri Paus Fransiskus. Sesudah itu, masalah dikaji dalam perspektif pemikiran politik klasik hingga kontemporer, serta diakhiri dengan usulan modul dan proses kaderisasi, mempersiapkan tugas kerasulan awam baik melalui jabatan publik di legislatif dan eksekutif maupun dunia usaha dan civil society.” (Ignatius Kardinal Suharyo, Uskup Agung Jakarta, Ketua Konferensi Waligereja Indonesia) 412

KOSONG A. Eddy Kristiyanto OFM ISBN. 978-979-565-855-9 SKU. OB. 40919003 Ukuran buku : 15 × 23 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2019 SOSIO PASTORAL Suara Uskup Keuskupan Jayapura www.obormedia.com Yang terkasih, para Pastor Paroki dan Dewan Pastoral Paroki, para Penggerak Komunitas Basis Gerejawi, para Katekis dan Guru Agama/”Wenewolok” serta seluruh umat Keuskupan Jayapura: Kepada saudara-saudari sekalian saya sampaikan Damai dan Kasih Tuhan. Semoga Anda semua hidup dalam persekutuan kasih dengan Allah yang adalah Kasih, dengan Umat yang dikasihi-Nya, dengan semua manusia dan semua makhluk yang disayangi-Nya. Suara Uskup tidak lagi terdengar. Tetapi masih bisa dilihat dan dibaca dalam lembaran- lembaran ini, dalam Surat Gembala Natal dan Paskah. Pasti banyak yang belum pernah membacanya. Mungkin Anda hanya pernah mendengarnya sepintas lalu waktu dibacakan di gereja atau dalam himpunan Komunitas Basis. Maka kini, ketika saya tidak lagi bersama Anda dalam kafilah ziarah, mungkin di hati Anda timbul rasa rindu dan ingin untuk mengingat-ingat kembali apa yang pernah dikatakan uskup mengenai ini dan itu. Sebab, seperti yang biasa kita alami, ketika kita jauh di mata tetapi tidak jauh di hati, kita rindu untuk saling menjenguk dan mendengarkan, seperti yang dirasakan Rasul Paulus dengan umat di Tesalonika (bdk. 1Tes. 2:17).…. 2022 413

SOSIO PASTORAL RD Rofinus Neto Wuli ISBN. 978-979-565-842-9 www.obormedia.com SKU. OB. 409190002 2022 Ukuran buku : 15 × 23 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2019 Spirit Kebangsaan Prajurit Dalam Perspektif Spirituali Militum Curae Buku “Spirit Kebangsaan Prajurit Dalam Perspektif Spirituali Militum Curae” karya RD Ronny memberikan suatu gambaran tentang bagaimana seorang prajurit membangun semangat, fokus dalam bertugas, dengan landasan cinta kasih dalam mengabdi kepada bangsa dan negara di era milenial ini. Tidak berlebihan kiranya jika saya menyebutkan bahwa buku ini adalah bacaan yang sangat menarik dan diperlukan, karena berisikan tulisan-tulisan cerdas untuk menumbuhkan semangat kebangsaan dalam menjaga kesatuan dan persatuan serta mewujudkan kedamaian kehidupan bermasyarakat. (Irjen Pol. Dr. Drs. Widiyanto Poesoko, S.H., M.Si, Staf Ahli Bidang Ideologi dan Konstitusi selaku Sekretaris Satgas Saber Pungli. Kemenko Polhukam R.I) 414

SOSIO PASTORAL Rm Greg Soetomo SJ, dkk ISBN. 978-979-565-514-5 www.obormedia.com SKU. OB. 40909005 2022 Ukuran buku : 15 × 23 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2009 Semangat Lebih Yesuit From Good to Great – “Spirit Magis Kiprah Satu Setengah Abad Serikat Jesus di Indonesia” From Good to Great membahas bagaimana sebuah organisasi mentransformasi diri dari ”baik” menjadi ”unggul”. Dan dalam keadaan ”hebat” ini, ia mampu bertahan secara berkelanjutan, dengan mempraktikkan wisdom yang dimiliki oleh berbagai organisasi profetis. Mentrasformasi diri dari baik menjadi unggul itulah semangat magis. Tulisan ini menelusuri sejarah 150 tahun Serikat Jesus (SJ) berkiprah di Indonesia, sebuah ordo dalam Gereja Katolik yang telah jatuh bangun dalam liku-liku perjuangan membangun Gereja dan bangsa dari good menjadi great di kepulauan Nusantara ini. Betapa tidak, ”magis” menjadi elemen penting yang tersimpan dalam semangat SJ. Meski bukan tulisan sejarah yang ”ketat”, buku ini menunjukkan pilar-pilar sejarah yang bisa menjadi jangkar untuk hidup kita sekarang. Diharapkan lika-liku perjuangan Yesuit dan rahasia semangat magisnya memberi insight bagi semakin banyak orang yang berkehendak baik dalam memajukan Gereja dan bangsa. 415

SOSIO PASTORAL RD. Yohanes Driyanto Pr ISBN. 978-979-565-828-3 www.obormedia.com SKU. OB. 40918006 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2018 Tujuan, Identitas dan Misi Perkawinan Katolik Pemahaman menentukan penerapan. Interpretasi menentukan aplikasi. Pengertian menentukan kehidupan nyata sehari-hari. Pandangan ini berlaku juga mengenai perkawinan. Ketika pengertian mengenai perkawinan itu keliru atau tidak tepat, pemikiran, pembicaraan, sikap, dan tindakan yang berkenaan dengannya umumnya keliru atau tidak tepat juga. Sebaliknya, apabila pengertian mengenai perkawinan itu benar, penghayatan atau perwujudannya dalam kehidupan sehari-hari benar juga. Menyadari keadaan dan kebutuhan akan pengertian yang benar serta menangkal terjadinya akibat buruk dari pengertian yang salah itu, penulis tergerak untuk membuat buku ini. Walaupun tipis, buku ini memuat berbagai unsur pokok beserta penjelasannya mengenai perkawinan dan keluarga. Bentuk dan tampilannya sederhana agar memenuhi kebutuhan akan kepraktisan. Artinya, dengan mudah dan ke mana pun buku ini dapat dibawa-serta. 416

SOSIO PASTORAL F. Rahardi ISBN. 978-979-565-796-5 www.obormedia.com SKU. OB. 40918001 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2018 Menggugat Tuhan Tuhan bisa menjadi Gusti Allah yang memberi hidup. Tuhan juga bisa menjadi Air Nira yang menetes dari pelepah Bunga Aren. Tuhan bisa menjadi sebuah keheningan di Puncak Gunung. “Menggugat Tuhan karya F. Rahardi menarik karena dua hal. Pertama, tulisan ini memutar film kenangan masa kecil saya sendiri sebagai orang Katolik yang dibesarkan dalam tradisi hidup beragama dan bermasyarakat di daerah pedesaan di Jawa. Kedua, tulisan ini merangsang saya untuk berpikir menanggapi lontaran gagasan dan pertanyaan yang di dalamnya secara kritis diajukan oleh penulis.” (J. Sudarminta, Dosen Filsafat STF Driyarkara) Karya yang bernada biografis ini merupakan sebuah catatan refleksi dan pencarian pribadi seorang Katolik. Ia berusaha serius menghayati iman dalam konteks tertentu. Buku ini merupakan ungkapan usaha untuk beriman tanpa menanggalkan akal, dan serentak pula berupaya memaksimalkan nalar, tanpa perlu meninggalkan iman. 417

SOSIO PASTORAL Wolfgang Bock SJ ISBN. 978-979-565-711-8 www.obormedia.com SKU. OB. 40914003 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2014 Anugerah Bagi Sesama Retret Lansia Mempersiapkan Diri Memasuki Perjalanan Abadi Buku retret lansia ini ditulis sebagai pegangan bagi kaum lansia dan para pembimbing untuk membimbing kelompok besar-kecil, baik di tingkat lingkungan, wilayah, umat paroki atau bahkan beberapa paroki bersama-sama. Namun, bisa juga dipakai secara perorangan, entah dari renungan awal sampai yang terakhir, atau mencuplik sebuah tema yang sedang dibutuhkan. Tujuannya agar di usia lanjut, kita tetap bisa menjadi anugerah bagi sesama, menjadi penyalur berkat bagi orang lain. Lebih jauh dari itu, buku ini mempersiapkan kaum lansia dalam menempuh perjalanan abadi dengan sebaik-baiknya, dengan memberi isi kepada hidup yang sedang dijalani, agar kelak pada saat hidup akan berakhir, hidup kita mempunyai arti dan menerakan makna mendalam. 418

SOSIO PASTORAL A.M. Mangunhardjana SJ ISBN. 978-979-565-823-8 www.obormedia.com SKU. OB. 40918004 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2018 Yesus Pemimpin Menggali Inspirasi Kepemimpinan dari Praktik dan Kinerja-Nya Bersumber pada keempat Kitab Injil—Matius, Markus, Lukas dan Yohanes—buku ini adalah buku tentang Yesus sebagai Pemimpin. Tentang praktik serta kinerja atau performa kepemimpinan Yesus dari sudut pandang teori dan praktik kepemimpinan. Dengan membaca buku ini, mereka yang belum mengenal pribadi dan kegiatan Yesus dapat mengenal-Nya lebih dekat. Sedangkan Umat Kristiani, yang membaca buku ini, diharapkan semakin mengenal pribadi dan kegiatan Yesus, dan dapat mengkuti-Nya dengan lebih sadar dan mantap. 419

SOSIO PASTORAL Sr. Amelia Hendani SGM ISBN. 978-979-565-820-7 www.obormedia.com SKU. OB. 40918003 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2018 Memahami Laudato Si’ Bersama Thomas Berry Buku di tangan Anda, yang ditulis Sr. Amelia ini, membantu kita untuk memahami Ensiklik Paus Laudato Si’ sekaligus pemikiran Thomas Berry yang mendedikasikan hidupnya untuk memberi pencerahan bagi banyak pihak tentang relasi mendasar antara manusia dengan bumi. Dari Laudato Si’ kita diajak Paus Fransiskus untuk mau berubah. Menurut Paus Fransiskus kalau kita mau berubah maka percayalah bahwa perubahan itu akan berbuah nyata dan memengaruhi orang lain. 420

SOSIO PASTORAL R. Masri Sareb Putra ISBN. 978-979-565-546-6 www.obormedia.com SKU. OB. 40910003 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2010 Memulai dan Mengelola Media Gereja dalam Terang Inter Mirifica Kerasulan di Era New Media Buku pegangan dalam mengelola media Gereja, agar sungguh-sungguh menjadi medium warta gembira dan karya kerasulan yang visioner, berkualitas, berdaya pikat, smart, tahan banting dan mandiri di era the new media. Berisi antara lain: • Bagaimana mengelola rubrik • 30 Tips Menulis Berita dan Feature • Kode Etik Jurnalisitk • 10 Pedoman Penulisan Bidang Agama • Dekrit Inter Mirifica • Pesan Bapa Suci Benediktus XVI pada Hari Komunikasi Sedunia ke 44 421

SOSIO PASTORAL Felix Supranto SS. CC ISBN. 978-979-565-819-1 www.obormedia.com SKU. OB. 40918002 2022 Ukuran buku : 13 × 20 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2018 Indahnya Pelangi Di Langit Nusantara Perjumpaan yang tulus itu memperkaya wawasan kebhinekaan. Keragaman itu indah yang tampak dalam persatuan. Keragaman itu nikmat yang tampak dalam persaudaraan. Keragaman itu tercipta agar kita saling menghargai. Keragaman tercipta agar kita saling menghormati, memahami, dan saling melengkapi. Keragaman dalam bingkai Pancasila membuat bangsa Indonesia indah bagaikan warna-warni pelangi di langit Nusantara. (Hlm. 104) “Para tokoh (dalam buku) ini mengajak kita semua, dengan teladan mereka, untuk melangkah lebih jauh dalam hal toleransi. Semoga semangat ini, dengan terbitnya buku ini, semakin menyebar dan membarui kehidupan serta menjadikan pelangi Nusantara semakin indah.” (Ignatius Suharyo, Uskup Keuskupan Agung Jakarta) 422

SOSIO PASTORAL Felix Supranto SS.CC ISBN. 978-979-565-812-2 www.obormedia.com SKU. OB. 40917002 2022 Ukuran buku : 13 × 20 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2017 Inspirasi Kebangsaan: Kisah Menenun Kebhinekaan Buku ini berjudul “Inspirasi Kebangsaan: Kisah Menenun Kebhinekaan” yang dibingkai dalam sebuah cerita. Tulisan ini adalah sebuah hasil refleksi kebangsaan dalam usaha merajut kesatuan dalam keberagaman. Karena itu, tulisan ini bukan dimaksudkan untuk perdebatan secara teologi atau sejarah, tetapi penawaran sebagai inspirasi bagi pembaca. 423

Richardus Djokopranoto, Rufinus Lahur, F.X. Oerip Soejoed KOSONG ISBN. 978-979-565-540-4 SKU. OB. 40910002 Ukuran buku : 15 × 23 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2010 SOSIO PASTORAL Memoar Alumni Pemuda Katolik www.obormedia.com “Pro Ecclesia et Patria” — Bagi Gereja dan Tanah Air Rangkaian Pengalaman dan Refleksi “Kita sadar sekali bahwa selama sekitar dua puluh abad Gereja di dampingi Roh Kudus mengarungi sejarah panjang yang penuh dengan pengajaran Allah. Diperlukan kesediaan untuk kerap membuat refleksi agar para murid Tuhan belajar dari bisikan Roh yang tidak senantiasa jelas terdengar di telinga dan ‘tanda-tanda zaman’ (GS a.4) yang mendesak agar kita tafsirkan dengan kepekaan kenabian seperti Yesaya dan Yeremia serta Yehezkiel. … Saya menyambut baik kehadiran buku ‘PRO ECCLESIA ET PATRIA’ ini, sebab dengan demikian pengalaman panjang sekian banyak orang sekitar MKI (Muda Katolik Indonesia, yang kemudian menjadi PEMUDA KATOLIK) dapat dipelajari oleh orang muda Katolik masa kini untuk menjadi bahan pelajaran di masa mendatang.” (Julius Kardinal Darmaatmaja SJ, Uskup Agung Jakarta) 2022 424

SOSIO PASTORAL Mikhael Dua, Febiana R. Kainama, Kasdin Sihotang ISBN. 978-979-565-494-0 www.obormedia.com SKU. OB. 40908002 Ukuran buku : 15 × 23 cm 2022 Kertas : HVS Terbit : 2008 Politik Katolik Politik Kebaikan Bersama Sejarah dan Refleksi Keterlibatan Orang-orang Katolik dalam Politik Indonesia Akhirnya I.J Kasimo dianugerahi gelar Pahlawan Nasional! Posisi Partai Katolik ini menimbulkan kekaguman banyak kalangan, karena ia partai kecil yang dapat dengan tegas melawan pemerintahan Soekarno karena prinsip. Dalam pandangan I.J. Kasimo, Partai Katolik harus mengembangkan cita-cita Rm Van Lith, yaitu agar, “negara Indonesia yang baru nanti memberi kebebasan dan ruang lingkup kepada sektor agama. Tidak boleh ada sikap antiagama atau usaha untuk mengarah ke suatu agama tertentu pula.” (Politik Katolik, hlm. 55) “Kami orang-orang Katolik Jawa bukanlah pengikut-pengikut yang baik dari perintis besar Misi Jawa ini (maksudnya Romo van Lith) jika kami tidak sependapat dengan dia serta pengarang-pengarang Katolik terkenal lainnya seperti Cathrein dan Ferrari, mengenai prinsip kebangsaan, yaitu prinsip yang mengatakan bahwa setiap bangsa mempunyai hak untuk membentuk sebuah negara merdeka.” (Pidato I.J. Kasimo di depan Volksraad pada tanggal 13 Juli 1931) 425

SOSIO PASTORAL Ir Herdy N. Hutabarat ISBN. 978-979-565-604-3 www.obormedia.com SKU. OB. 40212001 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2012 Preparing Excellent Leaders Mempersiapkan Para Pemimpin Yang Unggul Ingin membangkitkan pemimpin dari Gereja lokal Anda? Ingin mengembangkan kepemimpinan Anda lebih lagi? Ingin membangun pemimpin yang memiliki karakter, visi, dan terampil? Buku ini adalah jawabannya! Buku ini sangat praktis, siap saji, sebagai alat untuk membantu para pemimpin, para gembala, para Hamba Tuhan (pengusaha, pemimpin organisasi, kaum profesional dan semua yang berjiwa pemimpin) untuk mempersiapkan, membangkitkan serta mengembangkan generasi pemimpin dari dalam Gereja lokal masing-masing atau dalam organisasi Anda. 426

SOSIO PASTORAL Al. Bagus Irawan MSF ISBN. 978-979-565-503-9 www.obormedia.com SKU. OB. 40909003 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : HVS Terbit : 2009 Seks, Selibat, dan Persahabatan sebagai Karisma Religius dipanggil untuk dapat di mana saja mereka ditempatkan, tetapi tidak untuk memiliki ”rumah serta keluarga bagi dirinya sendiri.” Selibat bakti merupakan syarat utama yang memungkinkan seorang religius untuk berkeliling seumur hidup. Di sisi lain, mengingkari ”rumah” dan ”keluarga” tidak berarti bahwa religius menyangkal ikatan-ikatan manusiawi, merendahkan seks dan perkawinan, melainkan justru memberikan tempat yang berharga kepada sebuah bentuk ikatan yang disebut dengan persahabatan. Akan tetapi, masihkah hidup selibat dipandang sebagai jalan hidup yang memikat dan suatu keharusan bagi orang yang ingin melayani Tuhan? Buku ini secara khusus akan membahas arti serta nilai-nilai yang terkandung dalam selibat bakti dan beragam motivasi seseorang ingin hidup selibat. Diulas pula sejarah selibat bakti dan beragam kritik dan tantangannya dalam praktik hidup selibat para imam, biarawan/wati dalam sejarah Gereja. Jika selibat bakti dipahami dan dijalani sebagai sebuah karisma, maka diperlukan suatu penilaian kembali yang realistis dalam terang pengalaman saat sekarang, di tengah euforia kebebasan yang cenderung kebablasan dalam banyak aspek kehidupan, termasuk seksualitas dan persahabatan kaum religius yang menjalaninya. 427

SOSIO PASTORAL Greg Soetomo SJ, dkk ISBN. 978-979-565-514-5 www.obormedia.com SKU. OB. 40909005 2022 Ukuran buku : 15 × 23 cm Kertas : HVS Terbit : 2009 Semangat Lebih Yesuit From Good to Great – “Spirit Magis Kiprah Satu Setengah Abad Serikat Jesus di Indonesia” From Good to Great membahas bagaimana sebuah organisasi mentransformasi diri dari ”baik” menjadi ”unggul”. Dan dalam keadaan ”hebat” ini, ia mampu bertahan secara berkelanjutan, dengan mempraktikkan wisdom yang dimiliki oleh berbagai organisasi profetis. Mentrasformasi diri dari baik menjadi unggul itulah semangat magis. Tulisan ini menelusuri sejarah 150 tahun Serikat Jesus (SJ) berkiprah di Indonesia, sebuah ordo dalam Gereja Katolik yang telah jatuh bangun dalam liku-liku perjuangan membangun Gereja dan bangsa dari good menjadi great di kepulauan Nusantara ini. Betapa tidak, ”magis” menjadi elemen penting yang tersimpan dalam semangat SJ. Meski bukan tulisan sejarah yang ”ketat”, buku ini menunjukkan pilar-pilar sejarah yang bisa menjadi jangkar untuk hidup kita sekarang. Diharapkan lika-liku perjuangan Yesuit dan rahasia semangat magisnya memberi insight bagi semakin banyak orang yang berkehendak baik dalam memajukan Gereja dan bangsa. 428

SOSIO PASTORAL Wolfgang Bock SJ ISBN. 978-979-565-497-1 www.obormedia.com SKU. OB. 40909002 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : HVS Terbit : 2009 Sisi Gelap – Sisi Terang Bagaimana Mengolahnya dalam Diri Kita Sehingga Menghasilkan Energi Positif Sukses atau gagal tergantung dari bagaimana kita mengenal dan menghayati diri kita seutuhnya, termasuk bagian diri yang tidak kita sukai, bahkan yang tidak kita kenali. Buku ini akan banyak membantu kita dalam menelusuri, memahami, dan menghadapi bayangan batin atau sisi gelap dalam diri kita secara positif. Ditunjukkan pula jalan mengenal diri yang membawa kepada sikap dan kemampuan untuk semakin menerima dan menyukai diri. Pembaca akan mempelajari sisi-sisi diri yang semula ditutup-tutupi, bahkan diproyeksikan kepada sesama, agar kemudian bersedia menariknya kembali, lalu mengolahnya menjadi positif sebagai bagian diri yang hakiki. Melalui usaha itu, lambat laun kita berdamai dengan semua unsur yang ada pada diri kita, dan merintis jalan menghayati hidup rohani tanpa banyak gangguan. 429

SOSIO PASTORAL Wolfgang Bock SJ ISBN. 978-979-565-445-2 www.obormedia.com SKU. OB. 40902599 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : HVS Terbit : ... Usia Lanjut yang Berahmat dan Berdaya Pikat Penuntun Menikmati Karunia dan Menghayati Karya di Usia Lanjut Setiap tahapan kehidupan yang dilalui manusia akan menjadi bermakna tergantung bagaimana kita menghayatinya. Biasanya, masa yang paling sulit dan menyebalkan adalah masa tua, usia lanjut. Bagaimana kita memandang dan menghayati usia lanjut, amat menentukan kebahagiaan kita. Buku ini mengupas tuntas mengenai ciri-ciri khas dan gejala serta kendala yang dialami manusia lanjut, pola-pola penghayatan, dan rangkaian karunia serta karya yang dinikmati dan dihayatinya secara silih berganti. Dengan demikian, usia lanjut benar- benar menjadi masa yang penuh berkah dan rahmat. Sebuah buku penuntun yang baik untuk memahami kaum lanjut usia dan pegangan yang perlu dalam menghayati usia lanjut sebagai karunia bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar. 430

SOSIO PASTORAL P. Friedz Meko SVD ISBN. 978-979-565-654-8 www.obormedia.com SKU. OB. 40913001 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2013 Rahimku Terminalmu ke Dunia Memaknai Panorama Kehidupan Keluarga “Tiga puluh tiga kisah dalam buku ini menawarkan tiga puluh tiga titik perhentian dalam perjalanan kita semua sebagai pengembara dan peziarah yang datang ke dunia melalui rahim seorang ibu.” (Prof. Dr. Anita Lie, Unika Widya Mandala Surabaya) Rentangan hidup berkeluarga itu, tidak selamanya berada dalam area yang “lurus dan memesona”. Justru sering rentangan hidup berkeluarga juga dapat berada dalam area “kelokan” yang membosankan dan mencemaskan bahkan membahayakan. Dua realitas ini selalu mewarnai setiap keluarga dalam ziarah hidupnya. Perpaduan dan komposisi dua realitas ini selalu menuntut suami-istri untuk berani untuk berani dan mampu “menimba” hikmah di baliknya, sehingga membuat hidup keluarga semakin bermutu, bermartabat, dan menampilkan jati diri yang benar dan cita diri keluarga yang memesona. 431

KOSONG Franz Magniz-Suseno SJ ISBN. 978-979-565-688-3 SKU. OB. 40914001 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2014 SOSIO PASTORAL Iman dan Hati Nurani www.obormedia.com Gereja Berhadapan dengan Tantangan-Tantangan Zaman Berani beriman Katolik dalam dunia Abad ke-21 semakin membawa tantangan. Dalam buku ini penulis mengangkat beberapa dari tantangan-tantangan itu. Ia bertolak dari suatu pertanyaan mendasar: Bagaimana Gereja Katolik yang berpegang pada Yesus Kristus sebagai satu-satunya penyelamat dapat sekaligus menegaskan bahwa keselamatan juga ditawarkan kepada orang-orang yang tidak dibaptis? Atas dasar keyakinan bahwa iman berakar dalam hati nurani kemudian dibahas dialog antar agama, sikap kita sebagai umat Katolik terhadap agama lain, khususnya agama Islam, implikasi etika politik Katolik bagi Gereja di Indonesia, kepemimpinan khas Kristiani serta hak kritik dalam Gereja. Dalam bagian akhir buku ini penulis membahas tantangan terhadap agama dari pihak ilmu alam: Darwinisme, kosmologi fisikawan termahsyur Steven Hawking yang menyatakan bahwa Pencipta tidak diperlukan lagi, “ateisme baru“ Richard Dawkings serta buku Dan Brown The da Vinci Code yang beberapa tahun lalu membingungkan banyak umat Kristiani. Buku ditutup dengan renungan tentang bom-bom Natal. 2022 432

SOSIO PASTORAL Prof. Adrianus Meliala, Ph.D SBN. 978-979-565-689-0 www.obormedia.com SKU. OB. 40914002 2022 Ukuran buku : 11 × 17.5 cm Kertas : Bookpaper Terbit : 2014 Pendampingan Politik Salah satu hal yang banyak membuat orang kagum pada komunitas Katolik adalah adanya pola pendampingan kehidupan umat beriman yang rapih. Terdapat, misalnya, pendampingan yang khas (plus pengajar dan metode pengajaran yang juga khas) bagi anak-anak balita. Saat sudah berusia sepuluh tahunan, ada kelompok Rekat (Remaja Katolik) serta Mudika/ OMK bagi yang sudah menginjak masa remaja. Bagi yang sudah mahasiswa, kita bisa temui organisasi seperti PMKRI. Selain itu ada pendampingan pastoral pra-nikah dan setelah berkeluarga, dsb. Bagaimana dengan orang-orang Katolik yang terjun ke dalam dunia politik? Adakah wadah pendampingan bagi mereka dan bagaimanakah model pendampingan yang sesuai? Inilah pertanyaan dasar yang mendorong penulis menerbitkan buku ini sebagai salah satu sarana pendampingan politik bagi Gereja dan umat beriman. 433

SOSIO PASTORAL John Dami Mukese ISBN. 978-979-565-418-7 www.obormedia.com SKU. OB. 40902399 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Kertas : HVS Terbit : 2002 Menjadi Manusia Kaya Makna “Kita telah belajar terbang seperti burung-burung di udara dan menyelam seperti ikan di dasar laut. Sekarang yang perlu dipelajari ialah berjalan didunia seperti manusia.” (Charles Kingsley, 1819-1875) Dalam kehidupan sehari hari, manusia yang kaya makna akan selalu optimis melihat, menikmati, serta memanfaatkan hidup, senantiasa mampu mencari dan menciptakan peluang baru dalam memberi arti atau nilai lebih baik pada diri sendiri maupun orang lain. 434

SOSIO PASTORAL Dr. Martin Chen & Stanis Harmansi, Lic. In Re Bib SBN. 978-979-565-888-7 www.obormedia.com SKU. OB. 40421003 Ukuran buku : 13 × 20 cm 2022 Kertas : Bookpaper Terbit : 2021 Di Manakah Allah? BERIMAN DI TENGAH PENDEMI COVID-19 Covid-19 sungguh mengguncang sendi-sendi kehidupan manusia. Jutaan manusia pergi dalam cara yang tak pernah terbayangkan. Mereka dilepaspergikan dalam “ritus” pemakaman standar Covid-19 tanpa upacara yang lazim dalam iringan orang-orang terkasih hingga ke liang lahad. Bahkan, ada yang tak tahu tempat peristirahatan anggota keluarga dan kerabatnya. Nisan-nisan tak bertuan berderet dalam sunyi abadi. Juga, perekonomian mendadak lumpuh, memperbanyak orang yang terjerembab dalam jurang kemiskinan. Secara sosial, orang “dipaksa” untuk menjadi asing bagi sesamanya, pun dengan orang-orang terdekat serumah. Secara psikologis, ketakutan muncul dalam setiap perjumpaan. Orang lain tiba-tiba menjadi ‘musuh’ yang dihindari. Secara religius pun, umat beragama tercampak dari habitatnya. Orang tak dapat lagi mendaraskan doa dan kidung secara komunal. Rumah ibadat kini berubah dari tempat penyembuhan menjadi ruang penyebar virus. Dalam buku ini, para pakar dari pelbagai disiplin ilmu merefleksi secara kontekstual, sistematis, dan inspiratif tentang beriman di tengah pandemi Covid-19. Beragam sisi tilik diusung dan disajikan kepada pembaca dalam tiga kelompok sudut pandang, yaitu refleksi filosofis-sosiologis, biblis-teologis, dan pastoral. 435

SOSIO PASTORAL Wolfgang Bock Kastowo SJ ISBN. 978-979-565-907-5 www.obormedia.com SKU. OB. 40922001 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Jumlah halaman : 268 Kertas : Bookpaper Terbit : 2022 Mid - Life Kekuatan Dan Terobosan Pada Masa Peralihan Istilah ‘MID-LIFE’ diambil dari adat-kebiasaan masyarakat dan ilmuwan untuk menyebut orang-orang pada usia antara 45–55 tahun. Istilah lain adalah masa tengah baya atau tengah umur. Bagi sebagian orang, MID-LIFE mungkin tidak menimbulkan permasalahan apa pun, namun bagi yang lain mungkin disertai masalah tertentu yang disebut krisis MID-LIFE. Gejala-gejala pada awal MID- LIFE, bagi yang satu, datang secara mendadak dan mengejutkan; dan bagi yang lain, muncul secara lembut dan hampir tak terasa; bagi yang satu amat membingungkan, dan bagi yang lain ditandai dengan guncangan kecil atau besar. Kebanyakan MID-LIFER mengalami permulaan masa peralihan dengan rasa kehilangan orientasi, ibarat tiba-tiba berada di tengah hutan rimba raya. Timbullah pertanyaan tentang identitas diri, nilai serta tujuan hidup ini. Ada yang mulai terbebani dengan rasa takut dan ragu. Bahkan, tugas/profesi yang disukai dan dijalankan selama puluhan tahun dengan tekun dan puas hati, kini tak disukai lagi. Ada perasaan seakan tanah di bawah kakinya mau lepas, atau dirinya gagal dalam panggilan hidup ini. Ada gejala sulit tidur atau berkali-kali terjaga di tengah malam. Makanan tak enak lagi, apa pun yang dihidangkan. Sekali merasa tanpa harapan, malah khawatir akan menjadi gila karena tak ada arah yang jelas. Dalam buku ini, penulis menyibak perubahan fisik, keresahan, kekhwatiran, kegundahan yang dialami orang-orang yang menginjak usia MID-LIFE. Naskah buku ini memuat tujuh bagian. Masing-masing terdiri dari ulasan sub-tema, disambung renungan menurut suatu kutipan Kitab Suci, kemudian ditutup dengan sebuah hikayat serta kupasannya. Tema-tema yang dibahasnya, membantu pembaca untuk menerima dan mengalami masa MID-LIFE sebagai panggilan dan anugerah Tuhan. 436

SOSIO PASTORAL ALEX LANUR OFM ISBN. 978-979-565-908-2 www.obormedia.com SKU. OB. 41322001 2022 Ukuran buku : 14 × 21 cm Jumlah halaman : 112 Kertas : Bookpaper Terbit : 2022 Perihal Kesempurnaan Hidup Wejangan Untuk Saudari-saudari Dina Karya St. Bonaventura (1221-1274) yang berjudul “De Perfectione Vitae ad Sorores”—yang diterjemahkan dengan “Perihal Kesempurnaan Hidup. Wejangan untuk Saudari-Saudari Dina”—ditulis sekitar tahun 1260, terdiri atas delapan bab, yakni Pengenalan diri yang sejati (I), Kerendahan hati yang sejati (II), Kemiskinan yang sempurna (III), Keheningan dan suka berdiam diri (IV), Kerajinan untuk berdoa (V), Kenangan akan penderitaan Kristus (VI), Cinta kasih yang sempurna akan Allah (VII), dan Ketekunan hingga akhir (VIII). Semua hal itu sebenarnya merupakan pegangan-pegangan sederhana tetapi mendasar dan mutlak untuk hidup religius para Wanita Miskin. Pegangan mendasar itu merupakan buah refleksi atas inti hidup seorang Wanita Miskin sebagai pengikut Yesus yang tersalib melalui jalan yang ditunjukkan oleh St. Fransiskus dan St. Klara. Refleksi tersebut dianyam sedemikian rupa oleh St. Bonaventura sehingga bagian yang satu tidak terpisahkan dari bagian yang lain. Karya ini—secara eksplisit dan langsung—memang ditujukan kepada Para Wanita Miskin di Longchamp dengan abdisnya Putri Isabella dan mereka yang termasuk dalam Ordo Kedua St. Fransiskus, yakni para Suster Klaris baik yang dahulu maupun yang sekarang dan yang akan datang. Namun demikian, karya ini tidak tertutup untuk lingkungan yang lebih luas lagi, yakni orang-orang yang berkehendak baik yang hidup sekarang ini dan pada waktu yang akan datang. Hal ini terutama disebabkan oleh isinya yang mengatasi dan melampaui tapal batas zaman St. Bonaventura dan para Wanita Miskin di Longchamp. Karena itu, karya ini—entah mau disebut secara implisit atau secara tidak langsung, terserah—juga ditujukan pada siapa saja, khususnya orang-orang yang berkehendak baik, orang-orang yang secara serius mau menata hidupnya sesempurna mungkin dewasa ini dan di masa yang akan datang. 437


Like this book? You can publish your book online for free in a few minutes!
Create your own flipbook